Sariawan adalah salah satu jenis penyakit yang disebabkan karena menurunnya sistem kekebalan tubuh, kekurangan nutrisi, dan akibat terinfeksi virus atau jamur. Sariawan juga bisa disebabkan karena stres.
Penderita Sariawan biasanya merasakan pedih dan perih yang sangat, sehingga mengakibatkan penderitanya kesulitan untuk makan, minum, dan juga berbicara.
Ada banyak obat yang dapat menghilangkan sariawan, biasanya dokter akan memberikan resep antibiotik, anti jamur untuk meringankan rasa perih. Dokter juga biasanya akan memberikan salep yang mengandung benzocaine, untuk meredakan dan menghilangkan sariawan.
Selain menggunakan resep dari dokter, Anda bisa mengobati sariawan dengan obat alami yang juga sangat ampuh dalam mengobati sariawan. Disadur dari alodokter, berikut beberapa obat alami yang sangat ampuh untuk mengobati sariawan. Yuk simak!
1. Sayuran dan buah-buahan
Sayuran dan buah-buahan mengandung banyak sekali nutrisi seperti vitamin B, vitamin C, zinc, zat besi, dan folat. Kandungan nutrisi yang ada pada sayur dan buah-buahan bisa membantu sariawan cepat sembuh. Maka dari itu disarankan bagi penderita sariawan untuk banyak mengonsumsi sayuran dan buah-buahan.
2. Madu
Madu memiliki sifat antiradang dan antibakteri yang sangat baik dalam mengobati sariawan. Jenis madu yang bisa digunakan adalah jenis madu murni. Anda dapat menggunakan madu untuk mengobati sariawan dengan cara mengoleskan madu di tempat sariawan sebanyak 3-4 kali dalam sehari.
3. Teh chamomile
Teh chamomile adalah salah satu jenis teh yang dapat digunakan sebagai obat untuk mengobati sariawan. Hal itu karena Teh chamomile, mengandung senyawa antiradang dan antiseptik, yaitu azulene dan levomenol. Yang sangat baik digunakan dalam meredakan dan mengurangi rasa nyeri dan pedih pada sariawan.
Anda dapat menggunakan Teh chamomile untuk mengobati sariawan dengan cara merendam kantong teh tersebut di dalam air panas, kemudian tempelkan kantong teh tersebut pada area sariawan.
4. Larutan garam
Berkumur dengan larutan garam juga bisa meredakan nyeri pada sariawan, sekaligus juga dapat mengobati sariawan. Untuk mengobati sariawan dengan larutan garam, Anda dapat menggunakannya dengan cara melarutkan garam dengar air hangat segelas, kemudian berkumur 3-4 kali sehari.
Itulah obat alami yang bisa Anda jadikan untuk meredakan rasa nyeri sekaligus dapat mengobati sariawan. Anda dapat mencoba salah satu obat alami ini, di rumah dengan mudah.
Video yang mungkin Anda lewatkan.
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Daftar 8 Minuman Pelancar BAB, Dijamin Langsung Berkhasiat!
-
Sembuhkan Sakit Kepala Sebelah Tanpa Obat! Ini Cara Alaminya!
-
Terungkap! Begini Rahasia Otak Menghilangkan dan Mengingat Trauma
-
Bikin Tidur Tak Nyenyak, Ini Cara Alami Usir Nyamuk di Rumah
-
Hamdan ATT Alami Pecah Pembuluh Darah Lagi di Tempat Tidur, Istri Nangis: Ini Takdir Allah
Health
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Suka Konsumsi Kulit Buah Kopi? Ini 3 Manfaat yang Terkandung di Dalamnya
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
-
6 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan, Salah Satunya Influenza!
Terkini
-
Ulasan Buku Patah Paling Ikhlas, Kumpulan Quotes Menenangkan Saat Galau
-
Akui Man City Sedang Rapuh, Pep Guardiola Optimis Pertahankan Gelar Juara?
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
-
Motor M1 Masih Bermasalah, Yamaha Minta Maaf ke Alex Rins
-
Berjaya sebagai Pembalap, Berapa Total Kekayaan Marc Marquez?