Berbuka puasa merupakan saat yang ditunggu ketika seharian telah menahan lapar dan haus. Menyegerakan untuk berbuka puasa bukanlah hanya anjuran belaka. Namun, jika sampai menunda atau telat berbuka bisa memunculkan risiko yang tidak baik bagi tubuh, lho.
Menunda buka puasa, biasanya dialami oleh orang yang bisa jadi sibuk atau melakukan aktivitas yang memang tak boleh ditinggal. Untuk itu, kamu perlu mengetahui bahaya yang bisa timbul akibat selalu menunda buka puasa. Dilansir dari laman halodoc, setidaknya ada 3 resiko yang bisa terjadi pada tubuhmu. Ada apa saja? Yuk, simak baik-baik, ya!
BACA JUGA: 4 Kebiasaan Sederhana yang bisa Cegah Penyakit Stroke, Yuk Lakukan!
1. Tubuh mengalami dehidrasi
Kita ketahui jika pada saat puasa, tubuh mengalami kekurangan cairan selama kurang lebih 12 jam lamanya. Jika kamu masih menunda buka puasa, maka tubuhmu bisa mengalami dehidrasi dan dapat menyebabkan tubuh terasa lemas, pusing dan sebagainya.
Bahaya dehidrasi yang lebih parah bisa membuat jiwa terancam. Untuk itu segeralah berbuka puasa dengan mengonsumsi makanan serta minuman. Jangan menunda-nunda lagi, ya!
BACA JUGA: Jaga Kesehatan! Ini 4 Cara Mudah Menurunkan Tingkat Insulin pada Tubuh
2. Turunnya kadar gula dalam darah
Menunda berbuka bisa menyebabkan turunnya kadar gula dalam darah. Ini dikarenakan apabila kadar gula dalam darah turun maka sel-sel pun juga mengalami kekurangan energi.
Normalnya kadar gula dalam darah yang terdapat pada manusia, tubuh akan menjaga asupan gula dalam darah berkisar 70 hingga 110 miligram/dL. Sehingga jika kadar gula dalam darah tidak tercukupi maka juga akan mengganggu fungsi organ yang lain pula. Jadi segeralah untuk berbuka, ya!
BACA JUGA: Jarang Diketahui, Berikut 4 Manfaat Petai bagi Kesehatan Tubuh
3. Pencernaan terganggu
Menunda berbuka puasa, maka siap-siap merasakan jika pencernaanmu akan terganggu. Bahaya yang ditimbulkan dari menunda berbuka puasa akan mengakibatkan beberapa gangguan pencernaan.
Saat puasa, lambungmu akan dibiarkan kosong. Jika menunda berbuka puasa, maka lambungmu akan mengalami kosong lebih lama yang bisa menimbulkan keram perut, mual, diare dan berbagai permasalahan pencernaan lainnya.
Tak hanya di lambung yang bisa timbul masalah, beberapa organ pencernaan akibat tidak menyegerakan berbuka, bisa timbul penyakit seperti iritasi usus akibat pola makan yang berantakan, BAB bermasalah dan lain sebagainya.
Nah, itu tadi beberapa bahaya yang bisa timbul akibat menunda saat berbuka puasa. Akibat dari kebiasaan menunda tersebut, beberapa penyakit bisa kamu alami. Jadi, segerakan berbuka puasa, ya!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Meski Gratis, Ini 4 Alasan Kamu Perlu Berhati-hati saat Pakai Wi-Fi Publik
-
5 Tips Menyimpan Makanan Basah Kucing agar Tahan Lama, Jaga Tetap Fresh!
-
4 Tips Menyiasati Sepatu yang Kekecilan agar Nyaman Dipakai, Auto Longgar!
-
Peringati Hari Polio Sedunia, Berikut 5 Cara Cegah Penyakit yang Satu Ini
-
6 Cara Tepat Merawat Kucing Pasca-Sterilisasi, Utamakan Kenyamanan Anabul!
Artikel Terkait
-
Obat Diabetes Tipe 2 Turunkan Risiko Serangan Jantung dan Stroke? Ini Faktanya
-
Jam Kerja Panjang Tingkatkan Risiko Stroke hingga Serangan Jantung, Ini Cara Menjaga Kesehatan
-
Cara Cegah Stroke Berulang, Wajib Rajin Olahraga Setiap Hari?
-
Waspada! Gangguan Tidur Tingkatkan Risiko Demensia, Wanita Paling Rentan
-
Bahaya Dehidrasi Saat Batuk Pilek, Ini Cara Mencegahnya!
Health
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
-
6 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan, Salah Satunya Influenza!
-
Viral di Tiktok Program Diet dengan Kopi Americano, Apakah Aman Bagi Tubuh?
-
Ini 4 Alasan Mengapa Minum Kopi sebelum Bekerja Sangat Dianjurkan
Terkini
-
Sinopsis Film The Sabarmati Report, Kisah Dua Jurnalis Mengungkap Kebenaran
-
Melawan Sunyi, Membangun Diri: Inklusivitas Tuna Rungu dan Wicara ADECO DIY
-
Melihat Jadwal Tur Linkin Park, Jakarta Satu-satunya Kota di Asia Tenggara
-
Ulasan Novel Seribu Wajah Ayah: Kisah Perjuangan dan Pengorbanan Ayah
-
Wajib Beli! Ini 3 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Banyak Pilihan Shade