Lebaran merupakan momen yang paling ditunggu-tunggu oleh umat muslim. Pada momen ini ada beragam persiapan serta kegiatan yang telah dilakukan sejak jauh-jauh hari agar pada saat perayaan lebaran tiba bisa mendapatkan hasil yang maksimal. Mulai dari kegiatan mudik, mempersiapkan hidangan lebaran, busana lebaran, THR dan sederet yang lain.
Namun, mempersiapkan tubuh agar tetap dalam kondisi prima sering kali diabaikan menjelang lebaran. Oleh sebab itu, agar tubuh senantiasa dalam keadaan sehat di hari raya, yuk simak cara berikut untuk menjaga imunitas tubuh sehingga tidak gampang sakit yang telah dilansir dari halodoc.com
1. Mempersiapkan segala hal menjelang lebaran
Pada saat momen lebaran, banyak orang melakukan perjalanan mudik untuk bertemu keluarga di kampung halaman. Maka dari itu, perlu persiapkan secara matang agar perjalanan nyaman dan aman.
Sebelum berpergian, hendaknya juga menyiapkan segala keperluan serta kebutuhan yang nantinya akan dipakai selama perjalanan.
2. Perhatikan asupan makanan
Pada saat menjelang lebaran, perhatikanlah makanan yang dikonsumsi. Selama dalam keadaan puasa, hendaknya berbuka serta sahur dengan makanan yang sehat. Hal ini juga berlaku pada saat lebaran tiba.
Biasanya ada banyak hidangan yang membuat lapar mata hingga mengabaikan apa yang dikonsumsi. Hindari makanan bersantan, berlemak serta kalori tinggi dalam jumlah yang berlebihan. Pastikan dalam konsumsi yang wajar dengan batasan.
3. Lakukan istirahat
Perjalanan mudik pada momen lebaran merupakan hal yang melelahkan. Selama diperjalanan biasanya mengalami keluhan rasa pegal di tubuh, mengantuk, belum lagi jika saat lebaran tiba ada banyak keluarga berkumpul.
Sehingga kerap kali mengabaikan waktu istirahat karena kesibukan untuk bertemu keluarga dan saudara. Hendaknya kamu meluangkan waktu selama beberapa saat untuk beristirahat ketika dirasa lelah, sehingga dengan beristirahat bisa mengembalikan energi sekaligus menjaga imun.
4. Perhatikan asupan cairan
Selama sebulan penuh, dianjurkan untuk berbuka yang manis. Jika tidak dibatasi asupan minum yang manis-manis, maka bisa memicu masalah penyakit.
Apalagi saat lebaran tiba, biasanya disuguhkan beragam minuman manis. Maka, kamu perlu perhatikan apa yang kamu minum. Akan lebih baik, perbanyak minum air putih untuk memenuhi kebutuhan cairan.
5. Sediakan obat-obatan
Selama lebaran tak ada salahnya kamu menyiapkan obat-obatan yang sekiranya dibutuhkan. Terutama obat-obatan yang biasanya dibutuhkan saat perjalanan mudik. Selain itu, konsumsi juga suplemen untuk menjaga imunitas tubuh.
Itulah beberapa cara menjaga imunitas tubuh menjelang lebaran. Karena biasanya lebaran merupakan momen bertemu serta berkumpul banyak orang, pastikan tubuh kamu dalam kondisi fit, ya.
Baca Juga
-
Meski Gratis, Ini 4 Alasan Kamu Perlu Berhati-hati saat Pakai Wi-Fi Publik
-
5 Tips Menyimpan Makanan Basah Kucing agar Tahan Lama, Jaga Tetap Fresh!
-
4 Tips Menyiasati Sepatu yang Kekecilan agar Nyaman Dipakai, Auto Longgar!
-
Peringati Hari Polio Sedunia, Berikut 5 Cara Cegah Penyakit yang Satu Ini
-
6 Cara Tepat Merawat Kucing Pasca-Sterilisasi, Utamakan Kenyamanan Anabul!
Artikel Terkait
-
Fakta! Pria Lebih Gampang Sakit Ketimbang Wanita, Ini Penyebabnya
-
Sering Sakit? 6 Kebiasaan Sepele Ini Ternyata Biang Masalahnya!
-
5 Momen Sapi Vs Manusia di Hari Kurban, dari Bikin Ulah di Tol Hingga Berenang ke Laut
-
Libur Idul Adha 1445 H, PLN Siagakan 1.470 SPKLU Layani Kendaraan Listrik di Berbagai Daerah
-
Malam Takbiran di Semarang, Jokowi Jajal Mi Disko Level 1 Sambil Ngevlog Bareng Menteri Basuki
Health
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Suka Konsumsi Kulit Buah Kopi? Ini 3 Manfaat yang Terkandung di Dalamnya
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
-
6 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan, Salah Satunya Influenza!
Terkini
-
Hari Pertama Pakai Yamaha, Miguel Oliveira Bilang Motor M1 Sangat Ramah
-
Ronaldo Kwateh Masuk Skuad Piala AFF 2024, Saatnya Bayar Kepercayaan STY?
-
3 Sheet Mask Mengandung Aloe Vera Ampuh Atasi Sunburn, Harga Mulai Rp5 Ribu
-
Novel Dia Adalah Kakakku, Perjuangan Seorang Kakak Mewujudkan Cita-Cita Adiknya
-
Hogwarts Legacy Definitive Edition: Konfirmasi Resmi dan Bocoran Konten Baru!