Kunyit merupakan salah satu tanaman rempah-rempah dari wilayah Asia Tenggara yang kerap dijadikan bahan pewarna alami dalam berbagai olahan masakan.
Akibat beragam kandungan baik yang terdapat dalam kunyit, belakangan banyak masyarakat yang memanfaatkan kunyit sebagai masker wajah alami untuk mendapatkan kesehatan kulit wajah.
Merangkum laman hello sehat, berikut ini 5 manfaat kunyit untuk kesehatan kulit wajah yang salah satunya adalah dapat memudarkan PIH.
1. Atasi masalah jerawat
Manfaat menggunakan masker kunyit untuk kesehatan kulit wajah yang pertama adalah mampu mengatasi masalah jerawat. Hal tersebut karena kunyit mengandung kurkumin yang bersifat antimikroba dan antiinflamasi.
Sifat antimikroba pada kunyit dipercaya mampu membunuh bakteri penyebab jerawat, sementara anti inflamasi dapat mengurangi kemerahan, nyeri, dan gatal akibat jerawat.
2. Bahan pencerah wajah alami
Melalui penelitian, selain dapat mengatasi jerawat, kurkumin juga berperan untuk mencerahkan wajah karena dapat menghambat aktivitas enzim yang merangsang produksi melanin.
Kurkumin bekerja sebagai bahan pencerah alami yang menekan pembentukan melanin pada sel kulit sehingga memberikan efek cerah pada kulit wajah.
3. Memudarkan PIH
PIH atau noda hitam bekas jerawat seringkali mengganggu penampilan hingga membuat rasa percaya diri berkurang. Bagi yang ingin mengatasi hal tersebut dapat menggunakan masker kunyit secara rutin.
Kunyit dipercaya dapat memudarkan PIH karena memiliki kandungan kurkumin yang bersifat antioksidan serta dapat mengurangi paparan radikal bebas di kulit akibat jerawat.
4. Memperlambat penuaan dini
Berikutnya kunyit juga dipercaya dapat mencegah tanda penuaan dini, seperti keriput maupun noda hitam pada wajah. Hal tersebut karena kunyit memiliki kurkumin yang dapat melindungi kulit dari paparan sinar UV B.
Tidak hanya itu, kurkumin juga dipercaya dapat menjaga kulit agar tetap elastis dan tebal sehingga kulit akan tampak awet muda. Namun, perlu diketahui bahwa manfaat berikut masih perlu penelitian lebih lanjut.
5. Membantu pengelupasan kulit
Kunyit dipercaya mampu membantu pengelupasan kulit yang merupakan salah satu masalah kesehatan kulit wajah yang ditandai dengan kemerahan, penebalan kulit, pengelupasan kulit dan gatal.
Bagi yang ingin mendapatkan manfaat berikut dapat mencampurkan satu sendok makan kunyit dengan satu sendok makan air mawar sebelum kemudian dijadikan scrub untuk membantu mengangkat sel-sel kulit mati.
Demikian ulasan mengenai 5 manfaat masker kunyit yang ternyata memiliki banyak kandungan yang baik untuk kesehatan kulit wajah.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Kraton Waterpark, Serunya Bermain Air di Tengah Hiruk Pikuk Kota Sidoarjo
-
Datangi The Nice Funtastic Park, Wisata Alam sekaligus Edukatif di Cianjur
-
Senangnya Bermain dan Mempelajari Ragam Satwa di Kebun Binatang Surabaya, Murah Meriah!
-
Sejuknya Wisata Gunung Pancar, Opsi Tempat Camping Singkat di Akhir Pekan
-
Bukit Campuhan, Objek Wisata Alam di Ubud Bali dengan Panorama Tiada Dua
Artikel Terkait
-
7 Rempah Ajaib, Dijamin Tingkatkan Imun Tubuh di Musim Hujan
-
Ini Peran Hyaluronic Acid dalam Menjaga Kesehatan Kulit di Iklim Tropis
-
Tak Cuma Bantu Sistem Pencernaan, Probiotik Juga Baik untuk Lindungi Kulit si Kecil dari Iritasi
-
Manfaat dari Kunyit, Si Kuning yang Ampuh Cegah Maag hingga Kanker
-
Proteolea, Inovasi Baru Dunia Skincare Disebut Lebih Unggul dari Ceramide: Bikin Kulit Lebih Halus dan Bercahaya
Health
-
Pro dan Kontra: Kebijakan Cukai untuk Minuman Berpemanis Dalam Kemasan, Benarkah Efektif?
-
Bukan Pilihan Alternatif, Mengapa Vape Sama Berbahaya dengan Rokok Biasa?
-
Ini 3 Tanda Tubuhmu Terlalu Banyak Mengonsumsi Kopi, Apa Saja?
-
Mabuk hingga Keracunan, Kenali Bahaya Mengkonsumsi Bunga Terompet
-
3 Cara Mudah Menangani Kondisi Sesak Napas Mendadak
Terkini
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Gong Yoo di Netflix, Terbaru Ada The Trunk
-
3 Rekomendasi Toner Lokal Mengandung Calendula, Ampuh Redakan Kemerahan
-
Erick Thohir Cek Kondisi Rumput GBK Jelang Laga Timnas Indonesia vs Jepang
-
Tampil Modis dengan 4 Gaya Simpel ala Kang Mi-na yang Wajib Kamu Coba!
-
Ulasan Novel Little White Lies: Kehidupan Debutante yang Penuh Rahasia