Pada dasarnya bau badan disebabkan oleh reaksi kimia antara keringat dengan bakteri yang menempel pada kulit. Namun belakangan diketahui bahwa beberapa jenis makanan tertentu juga dapat meningkatkan bau badan seseorang. Apa saja jenis makanan tersebut? Melansir dari laman Cleveland Clinic dan The Ohio State University Wexner Medical Center, berikut diantaranya.
1. Bawang Bombay
Bawang bombay merupakan salah satu bumbu masakan yang sering digunakan untuk menambah cita rasa dan aroma makanan. Meski begitu, terlalu banyak mengonsumsi makanan yang mengandung bawang bombay ternyata dapat meningkatkan bau badan seseorang.
Sebab, bawang bombay memiliki zat sulfur yang akan diserap oleh tubuh dan meningkatkan produksi keringat hingga mempengaruhi bau badan seseorang.
2. Bawang Putih
Bawang putih juga diklasifikasikan sebagai bumbu masakan yang umum digunakan. Di dalam bawang putih terkandung zat yang disebut dengan allicin. Zat ini sebenarnya secara memiliki manfaat yang baik bagi kesehatan, yakni sebagai antibiotik, antijamur, antiparasit, serta antiseptik alami.
Sayangnya dibalik manfaat baik tersebut, zat alicin juga memiliki efek samping pada tubuh, yakni mempengaruhi aroma keringat tubuh sehingga menimbulkan bau tak sedap.
3. Kelompok Sayuran Cruciferous
Sayuran cruciferous merupakan jenis sayuran yang termasuk golongan tanaman Brassica, dengan ciri berupa kelopak daun khas, seperti kubis, brokoli, bunga kol, pakcoy dan selada air.
Kelompok sayuran ini memiliki kandungan sulfur yang sama seperti bawang bombay, sehingga kamu perlu membatasi konsumsi sayuran cruciferous untuk mencegah bau badan yang menyengat.
Bahkan, seseorang dengan kondisi genetik trimethylaminuria disarankan untuk tidak mengonsumsi jenis sayuran crciferous karena bisa menimbulkan bau badan yang amis.
4. Minuman Beralkohol
Minuman beralkohol memang memiliki dampak negatif bagi tubuh, salah satunya adalah mempengaruhi aroma tubuh. Pasalnya, saat kamu mengonsumsi minuman beralkohol maka tubuh akan berupaya untuk mencerna alkohol tersebut menjadi asetat.
Adanya konsentrasi asetat dalam tubuh inilah yang menjadi pemicu bau badan. Semakin banyak kamu mengonsumsi alkohol, maka kadar asetat di dalam tubuh juga akan semakin banyak memperparah bau badan yang dihasilkan.
5. Daging Merah
Siapa sangka menyantap daging merah juga berpotensi mempengaruhi bau badan seseorang. Hal itu disebabkan karena asam amino yang terkandung di dalam daging merah akan meninggalkan sisa atau residu di dalam usus selama proses pencernaan.
Selanjutnya enzim usus memecah residu tersebut dan hasil pemecahan ini bercampur dengan bakteri di kulit saat kamu berkeringat, sehingga menimbulkan bau badan tidak sedap.
Itulah tadi pembahasan tentang lima jenis makanan penyebab bau badan, semoga bermanfaat!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
6 Penyebab Penis Berdarah yang Perlu Anda Waspadai, Pernah Mengalaminya?
-
6 Penyebab Mata Kaki Bengkak, Mulai dari Cedera hingga Penyakit Ginjal
-
Catat! Ini 4 Posisi Tidur yang Dianjurkan bagi Ibu Hamil
-
Jangan Anggap Remeh, Ini 5 Dampak Negatif Telat Makan bagi Kesehatan
-
5 Manfaat dan Aturan Penggunaan Minyak Ikan untuk Kucing
Artikel Terkait
-
Cara Mengurangi Risiko Asam Urat Yang Kerap Menyebabkan Nyeri Jempol Kaki
-
Tiko Anak Ibu Eny Tolak Pekerjaan Bergaji Besar, Alasannya Bikin Salut: Mental Orang Kaya
-
Filosofi Mendalam di Balik Papeda, Makanan Khas Nusantara yang Memikat Hati Kevin Diks
-
Selain Nasi Liwet, Fefe Slinkert Pacar Nathan Tjoe-A-On Pernah Cicipi Kuliner Langka Indonesia Ini
-
Menjadi Pemuda yang Semangat Bekerja Keras dalam Buku Kakap Merah Ajaib
Health
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Suka Konsumsi Kulit Buah Kopi? Ini 3 Manfaat yang Terkandung di Dalamnya
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
-
6 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan, Salah Satunya Influenza!
Terkini
-
Manganya Berakhir, You and I Are Polar Opposites Siap Diadaptasi Jadi Anime
-
Jeongnyeon: The Star Is Born, Puncaki Peringkat Drama Korea dan Aktor Terbaik
-
Tertahan di Zona Nyaman, Bagaimana Pengaruh Pertemanan Terhadap Masa Depan?
-
Intip Harga Tiket Konser Kyuhyun Super Junior di Jakarta, Mulai Rp1,35 Juta
-
3 Drakor Ciamik yang Dibintangi Bae Doona, Ada The Silent Sea