Scroll untuk membaca artikel
Ayu Nabila | Winka Orlando Saputra, S.Tr.Gz
ilustrasi minuman yang aman untuk asam lambung (pixabay.com/congerdesign)

Bagi para penderita penyakit asam lambung, memperhatikan asupan makanan serta minuman menjadi hal yang wajib untuk dilakukan. Sebab, jika kamu salah memilih atau mengabaikan pantangan maka risiko kekambuhan penyakit bisa saja terjadi.

Nah, diartikel kali ini kita akan membahas tentang beberapa jenis minuman yang aman dikonsumsi bagi para penderita asam lambung. Berikut penjelasannya.

1. Teh Herbal Non Kafein

Umumnya teh dibuat dari jenis daun Camellia sinensis yang mengandung kafein dan tanin dalam kadar tinggi sehingga perlu dihindari bagi penderita asam lambung. Meski begitu, kamu tetap bisa mengonsumsi minuman teh tersebut dengan mengganti jenis bahan yang digunakan. 

Beberapa contoh teh herbal yang dapat kamu gunakan yakni chamomile dan licorice. Teh chamomile berasal dari kelopak bunga chamomile masih termasuk keluarga bunga aster. Bunga chamomile memiliki aroma yang dapat menenangkan pencernaan sehingga baik untuk penderita asam lambung, seperti dikutip pada laman Livestrong.

Sedangkan licorice berasal dari akar manis yang bermanfaat untuk meningkatkan lapisan lendir di esofagus sehingga terlindungi dari iritasi akibat asam lambung, seperti dikutip pada laman Hello Sehat.

2. Air Kelapa

Air kelapa sering dijadikan sebagai alternatif dalam pengobatan berbagai jenis penyakit, seperti diare, konstipasi, cacingan, serta infeksi kandung kemih. Belakangan diketahui bahwa air kelapa juga menjadi salah satu minuman yang baik untuk dikonsumsi penderita asam lambung.

Studi dari Journal Medical Gas Research menyebutkan bahwa air kelapa mengandung kadar kalium tinggi sehingga mampu menjaga keseimbangan pH dalam tubuh. Sehingga, kadar asam lambung menjadi lebih mudah dikendalikan dan mengurangi risiko terjadinya refluks asam lambung.

3. Wedang Jahe

Pemanfaatan jahe dalam mengatasi masalah saluran pencernaan memang tak perlu diragukan lagi. Berdasarkan penelitian dari Journal Food Science & Nutrition, jahe dapat membantu meredakan gejala mual akibat asam lambung bahkan hanya dalam dosis rendah, yakni 1500 mg. Jahe bekerja dengan cara mengurangi tekanan pada sfingter esofagus bagian bawah dan meredakan perut kembung akibat gas berlebih.

BACA JUGA: Mengenal 3 Macam Alat Kontrasepsi, Perempuan dan Laki-laki Wajib Paham

Kamu dapat mengolah rempah yang satu ini menjadi minuman berupa wedang jahe. Selain mengatasi asam lambung, wedang jahe juga memberikan sensasi hangat di perut serta efek rileks.

4. Susu Kedelai

Susu kedelai memiliki manfaat yang baik bagi penderita asam lambung, yakni mengurangi gejala yang muncul akibat naiknya asam lambung ke kerongkongan. Pasalnya, susu kedelai kaya akan protein dan kalsium yang bisa menetralkan asam lambung, seperti dilansir pada laman Healthline.

5. Jus Buah dan Sayur

Beberapa jenis buah atau sayur memang memiliki kandungan asam yang bisa memicu kekambuhan penyakit. Meski begitu, kamu tetap bisa mengonsumsi buah atau sayur dengan kadar asam yang lebih rendah, misalnya semangka, alpukat, melon, pepaya, wortel, mentimun, serta bayam, seperti dilansir pada laman siloamhospitals.com

Itulah tadi pembahasan tentang lima jenis minuman yang aman dikonsumsi bagi para penderita asam lambung. Semoga bermanfaat!

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Winka Orlando Saputra, S.Tr.Gz