Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | Winka Orlando Saputra, S.Tr.Gz
ilustrasi protein whey (freepik.com/azebaijan_stock)

Protein whey merupakan salah satu jenis protein utama yang diperoleh dari susu sapi melalui proses penyaringan. Nantinya, susu sapi akan dipecah kembali menjadi partikel protein yang lebih kecil, seperti laktoferin, imunoglobulin, lisozim, serta glikomaktropeptida, seperti dilansir Mayo Clinic. 

Ada 3 jenis protein whey yang biasa dikonsumsi, yakni konsentrat dengan kandungan 30-40% protein serta lemak dan laktosa, isolat dengan kandungan 90-95% protein tanpa kandungan lemak, serta hidrosilat dengan jenis protein yang paling mudah dicerna, seperti dilansir pada laman fdc.nal.usda.gov

Selain membantu peningkatan masa otot pada atlet binaragawan, protein whey juga memiliki manfaat baik lainnya bagi kesehatan. Nah untuk lebih jelasnya, mari simak pembahasan berikut!

1. Memperlambat Pemecahan Protein dalam Tubuh

Protein whey memiliki kandungan branched-chain amino acid (BCAA) atau sekelompok asam amino yang mampu meningkatkan pembentukan protein serta menghambat pemecahannya.

Alhasil, BCAA mampu mempertahankan massa otot, mengurangi rasa nyeri akibat berolahraga, dan mencegah kerusakan otot. Selain itu, protein whey dengan kandungan BCAA ini juga bisa mempercepat pemulihan tubuh selepas berolahraga, seperti dilansir pada laman clevelandclinic.com

2. Mengurangi Inflamasi

Inflamasi atau peradangan sebenarnya bermanfaat untuk melawan infeksi dan kerusakan yang terjadi pada organ tubuh. Tetapi, jika peradangan ini berlangsung secara terus-menerus akibat gaya hidup yang tidak sehat, maka risiko terjadinya berbagai jenis penyakit tentu akan meningkat.

Sebuah studi dari jurnal Nutrients (2015) menunjukkan bahwa asupan suplemen protein whey mampu mengurangi aktivitas protein C-reaktif (CRP) sebagai penanda adanya inflamasi pada tubuh.

3. Bantu Jaga Berat Badan

Memperbanyak asupan protein akan memeprtahankan rasa kenyang lebih lama sehingga nafsu makan akan terjaga dengan lebih baik. Salah satu cara untuk memperbanyak asupan protein yaitu dengan mengonsumsi protein whey, terutama dalam bentuk isolat yang tidak mengandung lemak sama sekali. 

Disamping itu, protein whey juga memiliki kasein yang mmapu membakar kalori dalam jumlah yang lebih banyak, seperti dilansi pada jurnal European Journal Of Clinical Nutrition (2014)

4. Meningkatkan Performa Tubuh saat Berolahraga

Protein whey kaya akan asam amino triptofan. Bila kadar triptofan dalam tubuh meningkat, maka produksi serotonin akan menurun, sehingga Anda tidak gampang lelah setelah olahraga. Bahkan, Anda juga bisa berolahraga lebih lama atau melakukan latihan yang lebih intens, seperti dilansir pada laman Hellosehat.com

Itulah tadi pembahasan tentang empat manfaat konsumsi protein whey bagi kesehatan, semoga bermanfaat!

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Winka Orlando Saputra, S.Tr.Gz