Olahraga merupakan aktivitas fisik yang dapat membakar kalori atau energi. Jadi wajar rasanya jika Anda merasakan kantuk dan lelah sehabis berolahraga. Namun, apakah tidur setelah berolahraga tergolong aman untuk kesehatan? Simak pembahasannya di bawah ini.
Pada dasarnya, tidur setelah berolahraga merupakan bentuk relaksasi yang bisa dilakukan sesuai dengan porsi latihan. Ketika Anda melakukan olahraga dengan intensitas tinggi seperti angkat beban, lari marathon, atau panjat tebing, maka tubuh akan melepaskan sitokin dalam jumlah yang tinggi. Hormon tersebut berfungsi untuk memberikan sinyal pada tubuh agar Anda berhenti sejenak dan beristirahat dari aktivitas olahraga.
BACA JUGA: Mengenal Nipplefruit, Buah Beracun yang Memiliki Beragam Manfaat
Nah, istirahat dan relaksasi merupakan suatu keharusan agar Anda tidak mengalami kelelahan sekaligus mengembalikan energi yang hilang. Di samping itu, tidur setelah berolahraga dapat mengurangi kelelahan untuk sementara, meningkatkan daya ingat dan kewaspadaan, mendukung perbaikan jaringan otot, serta membentuk otot.
Akan tetapi, jika tidur setelah berolahraga Anda lakukan pada waktu siang hari, maka waktu tidur sebaiknya tidak lebih dari 20 menit. Sedangkan, jika waktu telah menunjukkan pukul 3 sore, sebaiknya Anda jangan tidur. Cukup lakukan relaksasi dengan berbaring sejenak untuk melepas lelah. Hal ini bertujuan agar Anda tidak mengalami kesulitan tidur di malam hari akibat menurunnya produksi hormon melatonin.
Waktu terbaik untuk tidur setelah olahraga juga tidak memiliki anjuran khusus. Jeda istirahat tergantung dari aktivitas lain yang dilakukan setelah Anda berolahraga.
BACA JUGA: 4 Bahaya Swinger, Aktivitas Bertukar Pasangan Seks dengan Orang Lain
Sebelum tidur, ada baiknya Anda mengembalikan cairan tubuh terlebih dahulu dengan minum air putih atau minuman isotonik. Kemudian, bersihkan tubuh Anda dari keringat dan kotoran yang masih menempel di kulit, barulah setelah itu Anda bisa tidur sejenak hingga kondisi tubuh kembali pulih.
Bagi Anda yang ingin mengonsumsi makanan setelah olahraga, maka waktu tidur perlu diberikan jarak sekitar 2-3 jam. Sehingga proses pencernaan makanan dapat berlangsung dengan sempurna, dan terhindar dari refluks asam lambung.
Kesimpulannya, tidur setelah berolahraga menjadi salah satu bentuk relaksasi yang dibutuhkan untuk mengembalikan stamina tubuh. Selain itu, Anda tidak perlu memaksakan diri untuk terus berolahraga meski tubuh sudah terasa lelah. Semoga bermanfaat.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
6 Penyebab Penis Berdarah yang Perlu Anda Waspadai, Pernah Mengalaminya?
-
6 Penyebab Mata Kaki Bengkak, Mulai dari Cedera hingga Penyakit Ginjal
-
Catat! Ini 4 Posisi Tidur yang Dianjurkan bagi Ibu Hamil
-
Jangan Anggap Remeh, Ini 5 Dampak Negatif Telat Makan bagi Kesehatan
-
5 Manfaat dan Aturan Penggunaan Minyak Ikan untuk Kucing
Artikel Terkait
-
Interaksi Pekerja dengan Awak Kapal Asing Tinggi, PT KBS Skrining HIV di Lingkungan Kerja
-
Perusahaan Nikel Ini Soroti Dampak ISPA ke Karyawan
-
Asupan Vitamin D Selama Hamil Perkuat Kesehatan Tulang Anak? Ini Hasil Studi Terbaru
-
Melihat Beragam Inovasi Alat Kesehatan di Hai Fest 2024
-
Klinik Pratama Beringin Indah Jadi Klinik Terlengkap dengan Kualitas Pelayanan Terbaik di Tangerang
Health
-
Pro dan Kontra: Kebijakan Cukai untuk Minuman Berpemanis Dalam Kemasan, Benarkah Efektif?
-
Bukan Pilihan Alternatif, Mengapa Vape Sama Berbahaya dengan Rokok Biasa?
-
Ini 3 Tanda Tubuhmu Terlalu Banyak Mengonsumsi Kopi, Apa Saja?
-
Mabuk hingga Keracunan, Kenali Bahaya Mengkonsumsi Bunga Terompet
-
3 Cara Mudah Menangani Kondisi Sesak Napas Mendadak
Terkini
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 400: Kematian Pangeran Kacho
-
Ulasan Buku Titip Rindu Buat Ibu: Kisah Ibu dan Anak yang Terjerat Adat
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Gong Yoo di Netflix, Terbaru Ada The Trunk
-
3 Rekomendasi Toner Lokal Mengandung Calendula, Ampuh Redakan Kemerahan
-
Erick Thohir Cek Kondisi Rumput GBK Jelang Laga Timnas Indonesia vs Jepang