Baby oil atau minyak bayi merupakan salah satu produk perawatan yang umumnya digunakan para ibu-ibu untuk merawat bayinya. Minyak ini mengandung banyak sekali nutrisi yang tentunya sangat bermanfaat dan aman bagi bayi.
Beberapa bahan alami yang lazim digunakan sebagai bahan baku baby oil seperti minyak zaitu, aloe vera, ekstrak biji bunga matahari dan beberapa bahan lainnya.
Selain sangat baik bagi bayi, ternyata orang dewasa juga diperbolehkan untuk menggunakan baby oil dan tentunya memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Berikut 3 manfaat penggunaan baby oil atau minyak bayi bagi orang dewasa seperti yang dilansir dari situs halodoc.com.
1. Dapat Digunakan Sebagai Pelembab Wajah
Baby oil atau minyak bayi memiliki sifat non-komedogenik. Hal ini maksudnya tidak menyumbat pori-pori wajah dan menyebabkan komedo. Sifat ini tentunya cukup baik bagi kamu yang memiliki tipe kulit wajah yang kering.
Penggunaan baby oil sebagai pelembab kulit wajah tentunya cukup direkomendasikan. Selain itu, penggunaan baby oil pada kulit wajah juga dapat membuat wajah terlihat lebih kencang dan segar.
2. Mencegah Tumit Pecah-pecah
Penggunaan baby oil juga dapat dilakukan di bagian tubuh lainnya, salah satunya adalah bagian kaki. Baby oil umumnya mengandung vitamin E dan dan vitamin A yang dapat membantu meremajakan area di sekitar pergelangan dan telapak kaki serta dapat menyamarkan pecah-pecah pada area tumit dan sekitar telapak kaki.
Kamu bisa mengoleskan baby oil selepas beraktivitas dan menjelang tidur. Selain itu, seperti efeknya untuk bagian wajah, baby oil juga dapat melembabkan dan membantu menghaluskan area sekitar telapak kaki.
3. Menyamarkan Kerutan, Bekas Luka dan Stretch Mark
Baby oil juga dapat digunakan untuk menyamarkan kerutan dan membantu menghilangkan bekas luka. Kandungan vitamin dan mineral yang terdapat dalam baby oil dapat membantu penyamaran bekas luka ringan dan juga stretch mark.
Selain itu, baby oil juga lazim digunakan untuk menyamarkan kerutan di sekitar wajah, bawah mata, pipi dan beberapa area lainnya karena sifatnya yang dapat mengencangkan serta melembabkan kulit.
Nah, itulah beberapa manfaat baby oil atau minyak bayi bagi orang dewasa. Semoga informasi ini bermanfaat bagi kita semua.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
3 Hal yang Perlu Diperbaiki oleh Skuad Garuda Jelang Laga Kontra Arab Saudi
-
Suka Konsumsi Kulit Buah Kopi? Ini 3 Manfaat yang Terkandung di Dalamnya
-
Marselino Ferdinan Dipanggil Timnas Indonesia untuk AFF Cup 2024, Akankan Klub Beri Izin?
-
Usai Imbang Lawan Australia, Arab Saudi Target 3 Poin Saat Jumpa Indonesia
-
Takluk 4-0 dari Jepang, Saatnya Shin Tae-yong Didepak dari Timnas?
Artikel Terkait
-
Puluhan Staf Rumah Sakit Terseret dalam Kasus Penipuan Jaminan Sosial yang Merenggut Nyawa Bayi di Turki
-
Terbiasa Bicara Kasar, Ini Alasan Bermain Game Memengaruhi Emosi Gamers
-
Global Health Leaders Summit Diluncurkan untuk Revolusi Pengobatan Regeneratif
-
Kanker Prostat: Ancaman Nyata Kesehatan Pria Indonesia
-
Pilihan Hidup Childfree: Dampak Positif, Negatif, dan Psikologis bagi Kesehatan Perempuan
Health
-
Suka Konsumsi Kulit Buah Kopi? Ini 3 Manfaat yang Terkandung di Dalamnya
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
-
6 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan, Salah Satunya Influenza!
-
Viral di Tiktok Program Diet dengan Kopi Americano, Apakah Aman Bagi Tubuh?
Terkini
-
3 Film Glen Powell yang Pantang Buat Kamu Lewatkan, Terbaru Ada Twisters
-
Viral Lomba Mirip Nicholas Saputra, Kok Bisa Kita Kembar dengan Orang Lain?
-
3 Hal yang Perlu Diperbaiki oleh Skuad Garuda Jelang Laga Kontra Arab Saudi
-
MEOVV Terjebak dalam Hubungan 'Toxic' di Lagu Comeback Terbaru
-
3 Serum Brightening Murah Meriah Cocok untuk Pelajar, Harga Rp20 Ribuan