Kulit kering menjadi salah satu permasalahan beberapa orang yang tengah menjalani ibadah puasa. Melansir dari laman halodoc.com, kulit yang terasa kering saat bulan Ramadan umumnya dikarenakan karena tubuh kekurangan asupan cairan yang dapat menyebabkan kulit menjadi pecah-pecah dan kering.
Oleh karena itu, menjaga asupan air sebanyak 8-10 gelas setiap hari di waktu berbuka hingga sahur sangat dianjurkan untuk menjaga kelembaban kulit secara alami.
Akan tetapi, ternyata ada beberapa cara bagi kamu yang sedang menjalankan ibadah puasa untuk tetap merasa terhidrasi sekaligus menjaga kelembaban kulitmu meskipun tengah berpuasa di cuaca yang cukup panas.
Berikut 3 solusi mengatasi kulit kering saat menjalankan ibadah puasa ketika bulan Ramadan.
1. Mencuci Wajah
Mencuci wajah bisa menjadi salah satu cara untuk membuat kulit, khususnya di sekitar area wajah tetap lembab dan segar ketika berpuasa.
Melansir dari artikel berjudul “Dermatologists’ Top Tips for Relieving Dry Skin”, kulit kering bisa ditangani dengan rutin mencuci wajah dengan air.
Bisa pula ditambahkan beberapa jenis sabun yang tidak mengandung alkohol dan tidak berbusa secara berlebihan. Cara ini bisa kamu lakukan paling tidak 1-2 kali saat siang dan sore hari.
Saat mencuci wajah dengan sabun, usahakan kamu menggunakan sabun yang mengandung zat asam streasat dan linoleate.
Kedua jenis asam tersebut dapat membantu menutrisi kulit wajah dan membantu melembabkan kulit.
Namun, sebelumnya kamu juga perlu mengetahui jenis kulitmu karena tidak semua jenis kulit bisa mentoleransi paparan zat asam tersebut.
2. Menggunakan Pelembab Kulit
Menggunakan pelembab setelah mencuci wajah juga cukup dianjurkan untuk menanggulangi kulit kering saat berpuasa.
Melansir dari laman alodokter.com, kamu bisa menggunakan pelembab dengan adanya gliserol, urea, ceramide, asam lemak dan cocoa butter atau minyak kelapa alami.
Hal tersebut dikarenakan kandungan-kandungan tersebut bisa membantu menjaga kelembaban kulit dan menutrisi kulit. penggunaan pelembab tersebut bisa kamu lakukan beberapa kali sehari sesuai kebutuhan.
Selain itu, pastikan produk yang kamu gunakan tidak memiliki kandungan pewangi yang bisa berisiko menyebabkan jerawat.
3. Jangan Mandi Terlalu Lama
Mandi juga menjadi salah satu cara untuk menjaga kelembaban kulit saat berpuasa. Namun, kamu juga tidak disarankan untuk mandi terlalu lama.
Mandi terlalu lama, terutama dengan air hangat justru dapat membua kulit menjadi cepat kering. Hal ini dikarenakan dapat menghilangkan minyak alami pada kulit yang justru bisa menjaga kelembaban.
Nah, itulah beberapa cara menjaga kelembaban kulit saat berpuasa. Semoga informasi ini bermanfaat bagi kita semua.
Baca Juga
-
Soroti Ajang AFF Cup 2026, John Herdman Akui Kaget dengan Nasib Indonesia
-
Syarat Gila John Herdman Bagi Calon Pemain Naturalisasi Timnas, Apa Saja?
-
John Herdman Sebut Rizky Ridho Pemain di Atas Rata-Rata, Siap Bawa Liga Indonesia Naik Level
-
Duo Striker Brazil Jalani Naturalisasi, Bisa Jadi Opsi Lini Depan Timnas Indonesia?
-
Strategi John Herdman di AFF Cup 2026: Andalkan Pemain Diaspora yang Merumput di Liga 1
Artikel Terkait
Health
-
Waspada Gagal Ginjal Akut Akibat Luka Bakar: Kenali Gejala dan Penyebabnya
-
Rahasia Otak Tajam: 6 Makanan Penambah Daya Ingat Berdasarkan Jurnal Medis
-
Bukan Sekadar Pahit, Ini Kandungan Nutrisi Pare yang Ampuh Tangkal Radikal Bebas
-
Matcha Kemasan Infus Viral, Menarik tapi Picu Dilema Etik Keamanan Pangan
-
Waspada Super Flu Subclade K: Gejala, Penyebaran, dan Cara Mencegahnya
Terkini
-
5 Inspirasi Gaun ala Kim Hye Yoon, Soft Look yang Memikat
-
Buku 'Tumbuh Meski Tak Utuh' dan Seni Melanjutkan Hidup
-
Uji Sensasi Berkendara Yamaha NMAX TURBO lewat MAXCLUSIVE The Premium Ride
-
Review Film 5 Centimeters Per Second: Masterpiece Makoto Shinkai Tentang Luka LDR
-
Dari Desain hingga Kenyamanan, Yamaha NMAX Buktikan Skutik Premium Ramah Perempuan