Drawing atau undian Piala Dunia U-17 akan digelar pada hari ini, Jumat (15/9/2023) di markas FIFA, Zurich, Swiss. Bagaimana tata cara drawing fase grup Piala Dunia U-17?
Piala Dunia U-17 2023 bakal diselenggarakan di Indonesia tahun ini, tepatnya pada 10 November sampai 2 Desember 2023. Awalnya, Piala Dunia U-17 akan dilaksanakan di Peru. Namun, FIFA mencabut status tuan rumah karena Peru tidak mampu memenuhi kebutuhan infrastruktur untuk menggelar Piala Dunia U-17. Tak lama berselang, FIFA langsung menunjuk Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 menggantikan Peru.
BACA JUGA: KMSK Deinze Puji Peforma Marselino Ferdinan, Tak Sabar Menantinya Kembali
Tata Cara Drawing Fase Grup Piala Dunia U-17
Dilansir dari situs resmi FIFA, dalam pengundian nanti, 24 tim kontestan Piala Dunia U-17 terbagi menjadi 4 Pot. Kemudian, para tim peserta akan dimasukkan ke dalam enam grup yang terdiri dari empat tim.
Timnas Indonesia U-17 besutan Bima Sakti berlaga di Piala Dunia U-17 2023 karena berstatus tuan rumah. Berstatus tuan rumah membuat Indonesia masuk Pot 1 pada drawing atau undian Piala Dunia U-17 2023.
Tim besutan Bima Sakti masuk Pot 1 bersama Brasil, Meksiko, Perancis, Spanyol, dan Jepang. Dengan demikian, tim-tim yang masuk Pot 1 tidak akan berada di grup yang sama pada babak penyisihan. Selain itu, merujuk peraturan FIFA, tim nasional dari konfederasi yang sama tidak boleh berada di dalam satu grup.
Berikut ini tata cara lengkap drawing Piala Dunia U-17 2023:
- Empat pot yang mewakili tim akan diberi label Pot 1 hingga 4. Masing-masing pot tim ini akan berisi enam bola yang mewakili enam tim dari masing-masing pot.
- Enam pot yang mewakili grup akan diberi label Grup A hingga F. Di setiap pot grup, akan ada empat bola dengan nomor 1, 2, 3, dan 4 untuk masing-masing grup.
- Pengundian akan dimulai dengan pot tim 1 dan diakhiri dengan pot tim 4. Setiap pot tim akan dikosongkan sepenuhnya sebelum melanjutkan ke pot berikutnya.
- Sebuah bola akan diambil dari pot tim, diikuti dengan bola dari salah satu pot grup, sehingga menentukan posisi di mana tim masing-masing dialokasikan.
- Di pot 1, sebagai negara tuan rumah, Indonesia akan diwakili oleh bola dengan warna yang berbeda dan ditempatkan di posisi A1 sebagai tuan rumah.
- Lima tim unggulan teratas yang tersisa di pot 1 akan secara otomatis diundi ke posisi 1 dari setiap grup yang tersisa (secara berurutan, dari Grup B hingga F). Bola posisi 1 akan memiliki warna yang berbeda dengan bola yang ada di dalam pot.
BACA JUGA: Elkan Baggott Joget 'Rungkad', Netizen: Elkan Bingung Gak Ya?
Pembagian Pot Undian Piala Dunia U-17 2023
- Pot 1: Indonesia, Brasil, Meksiko, Perancis, Spanyol, Jepang
- Pot 2: Jerman, Mali, Inggris, Korea Selatan, Argentina, Ekuador
- Pot 3: Selandia Baru, Iran, Senegal, Amerika Serikat, Uzbekistan, Maroko
- Pot 4: Kanada, Kaledonia Baru, Panama, Venezuela, Polandia, Burkina Faso
Jadwal Undian Piala Dunia U-17 2023
Adapun jadwal drawing Piala Dunia U-17 2023 akan diselenggarakan di Zurich, Swiss, pada Jumat (15/9/2023) pukul 16.00 waktu setempat atau 21.00 WIB.
Drawing Piala Dunia U-17 tersebut dapat disaksikan secara langsung melalui platform digital FIFA. Mitra penyiaran FIFA di Argentina, Brasil, Ekuador, Guatemala, Indonesia, Jepang, Meksiko, Panama, Spanyol, Afrika Sub-Sahara, Togo, dan Venezuela juga akan menyiarkan pengundian di TV atau platform digital mereka.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Profil Sjoerd Woudenberg: Pelatih Kiper Timnas Indonesia Era Kluivert
-
Mengapa Nama Orang Islandia Banyak Berakhiran "-Son"? Ini Alasannya
-
Mengapa All England? Sejarah di Balik Nama Kejuaraan Bulu Tangkis Tertua
-
Kilas Balik MotoGP Argentina 2018: Start Unik Jack Miller yang Jadi Sorotan
-
Kiper Pegang Bola Ada Batas Waktunya, Berapa Lama Sih?
Artikel Terkait
-
Calvin Verdonk Akhirnya Menyerah: Saya Tidak Sanggup Main
-
3 Alasan Pilar Penting Timnas Indonesia Absen di Laga MU vs ASEAN All Stars
-
Link Saldo DANA Kaget Hari Ini Bisa Ditukar Skin Free Fire, Yuk Klaim Sebelum Kehabisan!
-
Ancaman Itu Bernama Zhang Yuning, Teman Kevin Diks Pernah Bikin Malu Timnas Indonesia Era STY
-
Akhirnya Erick Thohir Bicara Rencana Timnas Indonesia U-17 Tambah Pemain Naturalisasi
Hobi
-
Ondrej Kudela Antar Persija Jakarta Teguk Kemenangan, Persik Kediri Makin Terpuruk
-
Berada dalam Satu Tim, 3 Nama Ini Bisa Dinaturalisasi dan Bela Timnas U-23
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
PSSI Segera Rekrut Direktur Teknik, Makin Serius Cari Talenta Potensial
-
3 Keuntungan bagi Indonesia saat Jadi Tuan Rumah Gelaran AFF Cup U-23 2025
Terkini
-
Pengepungan di Bukit Duri: Potret Luka Sosial di Balik Layar Sinema
-
Nilai Tukar Rupiah Anjlok, Laba Menyusut: Suara Hati Pengusaha Indonesia
-
Review Anime Bofuri, Main Game VRMMORPG yang Jauh dari Kata Serius
-
Jawaban Ryan Coogler Soal Peluang Sekuel Film Sinners
-
Mengulik Pacaran dalam Kacamata Sains dan Ilmu Budaya