Sempat ada nada khawatir pada Liverpool ketika Mohamed Salah mendapat undangan memperkuat timnas Mesir di Piala Afrika 2023. Pasalnya Liverpool sedang dalam upaya merebut puncak klasemen Liga Inggris.
Dalam hitungan Liverpool, kepergian Salah selama hampir 2 bulan akan membuat mandul lini serang Liverpool. Padahal mereka tengah memburu segenap kemenangan untuk raih ambisi. Sementara di pertandingan terakhir mereka, Arsenal menahan imbang Liverpool di Anfield.
Namun kekhawatiran sejenak menghilang melihat performa kinclong Liverpool. Dari 5 pertandingan terakhir yang mereka jalani, 3 kemenangan mampu diraih ditambah 2 kali imbang. Tidak ada satu pun kekalahan mereka derita di Liga Inggris.
Rasa lega Liverpool semakin bertambah ketika perfoma Arsenal di boxing day berantakan. Dari 5 pertandingan yang mereka jalani, Arsenal menderita 3 kekalahan. Praktis anak asuh Arteta hanya mampu meraup 4 angka saja.
Imbas dari performa buruk ini, Arsenal terlempar ke posisi ke-4 klasemen Liga Inggris. Sementara itu Liverpool makin kokoh di puncak dengan mengemas 45 angka, terpaut 3 angka dengan Aston Villa yang berada di peringkat ke-2.
Aksi terakhir Salah terjadi saat Liverpool membenamkan Newcastle dengan skor 4-2 di Anfield. Salah dalam pertandingan ini menyumbangkan 2 gol dan 1 assist, membuat Liverpool tampil perkasa malam itu.
Dalam laga yang digelar di Anfield pada Selasa (2/1/2024), Liverpool benar-benar tampil menggila. Ball possession sebesar 62% menunjukkan dominasi mereka.
Demikian pula dengan 34 tembakan dengan 15 mengarah ke gawang Newcastle, menggambarkan betapa ganasnya Liverpool malam itu.
Dalam laga inilah Salah menunjukkan kelasnya. Dua gol yang dilesakkan di menit ke-48 dan tendangan penalti menjelang pertandingan berakhir menjadi sumbangan yang sangat berarti. Demikian pula dengan 1 assist pada menit ke-74, mampu dikonversi menjadi gol oleh Curtis Jones.
Kemenangan 4-2 atas Newcastle yang berarti juga tambahan 3 angka bagi Liverpool, membuat posisinya semakin nyaman. Secara hitungan hingga paruh musim ini, posisi Liverpool relatif aman dengan 45 angka yang diraup.
Sementara itu Arsenal yang semula menjadi rival Liverpool merosot ke posisi ke-4. Jarak poin antara Liverpool dan Arsenal kini 5 angka, sebuah jarak yang relatif berat untuk dikejar.
Baca Juga
-
Bangkit dari Cedera, Jorji Melaju ke Final Kumamoto Masters 2025!
-
Borong 2 Gol Kemenangan ke Gawang Arema FC, Eksel Runtukahu Penuhi Janjinya
-
Meski Kalah 0-4 dari Brazil, Timnas Indonesia U-17 Masih Punya Peluang
-
Kepala BNPB Ungkap 54 Santri Pondok Pesantrean Al Khoziny Masih Tertimbun
-
AFC Cari Gara-gara Lagi dengan Indonesia dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026
Artikel Terkait
-
Klasemen Liga Inggris Usai Liverpool Libas Newcastle, The Reds Makin Mantap di Puncak
-
Kemenangan Impresif Lawan Newcastle Minta Tumbal, Liverpool Kini Krisis Gelandang
-
Hasil Liga Inggris: Mohamed Salah Menggila Liverpool Gulung Newcastle United 4-2
-
Link Live Streaming Liverpool vs Newcastle di Liga Inggris, Segera Kick Off
-
Timnas Jerman Tidak Mampu Bayar Gaji Jurgen Klopp
Hobi
-
Youtuber Gaming Indonesia Raih Juara Dunia Lomba Build Minecraft MrBeast
-
Runner Up Kumamoto Masters 2025: Gregoria Mariska Tunjung Tetap Bersyukur
-
Skuad Australian Open 2025: Indonesia Kirim 13 Wakil Demi Buru Gelar
-
Dikalahkan Mali, Indra Sjafri dan Anak Asuhnya Belum Juga Belajar dari Kesalahan Terdahulu
-
Rizky Ridho Perpanjang Kontrak dengan Persija Jakarta, Tutup Pintu Aboard?
Terkini
-
Jadi Groomsmen Boiyen, Andre Taulany Titip Doa Manis untuk Kedua Pengantin!
-
Bukan Cuma Bungkuk, Ini 5 Cara Sederhana Mencegah Skoliosis Biar Gak Makin Parah
-
Bukan Sekadar Hiburan, Ernest Prakasa Sebut Komedi Jalan Halus Kritik Tajam
-
4 Rekomendasi HP 1 Jutaan dengan Kamera Terbaik di 2025, Resolusi hingga 50MP!
-
Polemik Helwa Bachmid dan Habib Bahar: Klaim Istri Siri Dibantah Istri Sah?