Salah satu kontestan BRI Liga 1 musim ini, yakni PSS Sleman mulai kembali menjalani sesi latihan usai libur beberapa hari setelah melakoni laga di pekan ke-24 kemarin.
Melansir dari laman resmi klub PSS Sleman, Hokky Caraka dkk terlihat mulai kembali berlatih sejak Jumat (09/02/2024) kemarin di Lapangan Pakembinangun, Sleman.
Tim berjuluk “Super Elja” ini memang mengakhiri pekan ke-24 dengan hasil yang kurang memuaskan, yakni harus bermain imbang 2-2 saat menjamu Persikabo 1973 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta.
Pelatih PSS Sleman, Risto Vidakovic mengaku kekurangan terbesar dari skuad yang dipegangnya saat ini adalah perihal chemistry dan kekompakan pemain. Hal inilah yang membuat PSS Sleman tidak memiliki performa yang stabil di musim ini.
“Menurut saya, hal yang harus kami tingkatkan adalah harus lebih kompak sebagai sebuah tim. Baik itu kompak ketika menyerang maupun bertahan. Ada banyak hal yang harus segera kami benahi. Terutama kami memberikan banyak ruang di pertandingan terakhir kepada lawan. Hal itulah yang pada akhirnya membuat kami kecolongan di menit akhir,” kata Risto Vidakovic, dikutip dari laman resmi klub PSS Sleman pada Senin (12/02/2024).
Lebih lanjut lagi, pelatih asal Montenegro berpaspor Spanyol tersebut akan berusaha memperbaiki kondisi timnya dan memaksimalkan 10 laga tersisa di musim ini agar terhindar dari terperosok di jurang degradasi. Hingga pekan ke-24 kemarin, PSS Sleman berada di peringkat ke-14 klasemen sementara dengan raihan 27 poin.
Risto Vidakovic Harap Segera Bisa Bermain di Stadion dengan Dukungan Suporter
Risto Vidakovic juga menyoroti kondisi pertandingan tanpa penonton yang diterima timnya pada pekan ke-24 kemarin.
Melansir dari laman resmi PSSI, PSS Sleman dihukum 1 laga kandang tanpa penonton imbas kericuhan suporter beberapa waktu lalu. Hal ini dianggap menjadi salah satu penyebabk PSS Sleman kurang bersemangat saat hadapi Persikabo 1973 kemarin.
Risto Vidakovic tentunya segera berharap dapat bermain di Stadion yang cukup menunjang permainan timnya dan tentunya mampu menghadirkan suporter guna menjadi suntikan semangat untuk PSS Sleman dalam meraih kemenangan.
“Kami hanya membutuhkan lapangan yang bagus dan stadion yang bagus di mana kami bisa mendapat dukungan yang baik dari suporter PSS. Para pemain butuh motivasi ekstra dan itu dapat diberikan fans kepada kami," tutur Risto Vidakovic.
"Harapannya dengan adanya penonton, membuat para pemain terlecut bermain baik. Mereka jadi memiliki mental pemenang di setiap pertandingan dan semoga hal tersebut dapat terwujud di pertandingan akhir bulan ini,” lanjutnya.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Maarten Paes Sebut Laga Kontra China dan Bahrain Sangat Penting, Mengapa?
-
Ole Romeny Gabung ke Timnas, Ini Ungkapan Kegembiraan Ragnar Oratmangoen
-
Rencana Gila STY: Duetkan 2 Pemain dengan Keahlian Lemparan Jauh di Timnas
-
Tanpa Ragnar, STY Masih Bisa Turunkan Trio Keturunan Belanda di Lini Depan Timnas?
Artikel Terkait
-
Bigmatch Persebaya vs Persija: Tim Mana yang Punya Pemain Asing Lebih Baik?
-
Persib vs Borneo FC: Adu Tajam Tyronne del Pino Kontra Leo Gaucho
-
Jadwal Persib Kontra Bali United Resmi Ditunda
-
Malut United, Stadion Kie Raha dan Kembalinya Tanah Legenda Sepak Bola
-
Bigmatch BRI Liga 1: Persija Pede Gebuk Persebaya di Gelora Bung Tomo
Hobi
-
Bojan Hodak Sebut Persib Bandung Terbebani 'Juara Bertahan', Ini Alasannya
-
Penerus Thom Haye Sudah Dihubungi Agen PSSI, Siap Bela Timnas Indonesia?
-
Motor GP25 Dapat Respons Baik dari Diggia, Terlihat Lima Tahun Lebih Maju
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Hazelight Studios Umumkan Game Baru, Siap Hadirkan Inovasi Co-Op Unik!
Terkini
-
4 Rekomendasi OOTD Kasual Ryu Hye Young, Bikin Tampil Lebih Trendy Saat Hangout
-
Review Buku 'Waktu untuk Tidak Menikah', Alasan Perempuan Harus Pilih Jalannya Sendiri
-
Review Film Self Reliance, Duet Jake Johnson dan Anna Kendrick
-
Trailer Terbaru Film A Minecraft Movie: Terkuaknya Kisah Asal Mula Steve
-
Menyembuhkan Luka Masa Lalu Melalui Buku Seni Berdamai dengan Masa Lalu