Pada BRI Liga 1 musim 2023/2024 kali ini, hingga jelang pekan ke-25, PSM Makassar tengah menjalani musim yang cukup buruk. Bahkan, hal ini cukup ironis mengingat tim berjuluk “Juku Eja” tersebut merupakan juara bertahan musim sebelumnya. Melansir dari laman resmi Liga Indonesia Baru (ligaindonesiabaru.com), performa tidak stabil yang dialami Yakob Sayuri dkk di musim ini membuat PSM Makassar kini berada di posisi ke-10 di klasemen sementara dengan raihan 32 poin.
Namun, pelatih PSM Makassar, yakni Bernardo Tavarres yakin anak asuhnya mampu bangkit di sisa musim kali ini. Hal tersebut terlihat di pekan ke-24 kemarin saat mereka menekuk Persita Tangerang dengan skor telak, 4-0. Tambahan 3 poin di laga tersebut membuat PSM Makassar dapat naik dan kian menghindari zona degradasi. Bernardo Tavarres juga yakin bahwa kemenangan tersebut merupakan awal dari kebangkitan PSM Makassar di akhir musim ini.
“Selangkah demi selangkah. Kita harus tetap rendah hati. Kita baru kumpulkan 32 poin. Kalau tidak bisa lebih mungkin saja degradasi untuk kita. Jadi selangkah demi selangkah kerja,” ujar Bernardo Tavarres, dikutip dari laman resmi Liga Indonesia Baru.
Hadapi Bali United di Pekan Ke-25, PSM Kembali Incar Kemenangan
Pada pekan ke-25 nanti, PSM Makassar akan melakoni laga “Big Match” melawan Bali United pada 25 Februari 2024 mendatang. Tentunya kemenangan adalah target yang ingin dicapai oleh Bernardo Tavarres dalam laga nanti. Kemenangan atas Bali United nanti tentunya akan menjadi suntikan moral yang cukup baik untuk menatap 9 laga terakhir di musim ini.
Bernardo Tavarres juga paham betul mengenai laga melawan Bali United nanti. Oleh karena itu, dirinya akan mempersiapkan anak asuhnya selama jeda kompetisi karena Pemilu 2024 ini. Tentunya perbaikan dari segi kemampuan dasar, taktik dan juga chemistry pemain akan menjadi titik pembenahan bagi skuad PSM Makassar.
“Kita harus bekerja keras di latihan agar kebugaran kita bisa meningkat. Termasuk juga kualitas operan, baik panjang dan pendek. Termasuk juga body shape saat duel perebutan bola,” ujar Bernardo Tavarres.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Sea Games 2025: Tak Pasti Diperkuat Pemain Diaspora, Bagaimana Nasib Timnas Indonesia U-23?
-
Daftar 21 Pemain Skuad Timnas U-17 untuk Piala Dunia, Ada Nama Tak Terduga!
-
Piala Dunia U-17: Ajang Pembuktian Warisan STY di Skuad Garuda Junior
-
Meski Pahit, Kita Harus Setuju Kritik Alex Pastoor Soal Kompetisi Lokal!
-
Piala Dunia U-17: Tak Sulit, Ini Skenario Lolos Fase Grup Timnas Indonesia
Artikel Terkait
Hobi
-
Sea Games 2025: Tak Pasti Diperkuat Pemain Diaspora, Bagaimana Nasib Timnas Indonesia U-23?
-
Rekap Hylo Open 2025 Day 3: Wakil Indonesia Mulai Berguguran, Sisa Lima!
-
Daftar 21 Pemain Skuad Timnas U-17 untuk Piala Dunia, Ada Nama Tak Terduga!
-
Persib dan Dewa United Sama-Sama Bertarung di Level Asia, Siapa yang Lebih Berpeluang Juara?
-
Usaikan Rangkaian Laga Uji Coba, Timnas Indonesia Miliki Modal Cukup Apik Menuju Piala Dunia U-17
Terkini
-
Dari Seram ke Seksual: Pergeseran Makna Kostum Halloween
-
Sinopsis dan Penjelasan Para Karakter Anime Ramen Akaneko, Menggemaskan!
-
Resmikan Tempat Baru, Imperial Digital Printing Hadirkan Layanan Printing Next Level
-
Konten 10 Ribu Di Tangan Istri yang Tepat: Financial Abuse yang Diromantisasi
-
Negara di Layar Taruhan: ASN dan Dosa Kolektif Judi Online