Timnas Wanita Indonesia U-17 beberapa waktu lalu telah menyelesaikan seleksi pemain gelombang pertama pada 25-27 Maret 2024 kemarin. Melansir dari laman resmi PSSI (pssi.org), saat ini telah berlangsung pula seleksi pemain gelombang ke-2 yang telah digelar sejak 29 Maret dan dijadwalkan berakhir pada 31 Maret 2024 ini.
Pelatih timnas wanita Indonesia, Satoru Mochizuki memanggil 38 pemain untuk mengikuti proses seleksi timnas wanita U-17 gelombang ke-2. Dalam kesempatan kali ini, pelatih asal Jepang tersebut kembali memimpin proses seleksi pemain yang digelar di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta. Pelatih yang juga pernah menukangi timnas wanita Jepang ini mengaku cukup sulit menemukan talenta dalam skuad nanti. Namun, dirinya mengaku para pemain cukup bersemangat dalam mengikuti proses seleksi kali ini.
“Sangat senang akhirnya dapat memimpin langsung seleksi tim U-17 wanita Indonesia. Karena ini baru pertama kali tim perempuan dikumpulkan, saya melihat semangat dan kerja keras pemain dengan baik,” ujar Satoru Mochizuki.
Daftar 38 Pemain yang Mengikuti Seleksi Timnas Wanita U-17
1. Zahra Nafisa (Akademi Persib)
2. Marcha Egis (Arema Women)
3. Nilna Risqi (Arema Women)
4. Putri Nadia (Arema Women)
5. Allya Putri (Babel)
6. Regina Puspa (Babel)
7. Reika Renata (Babel)
8. Ayu Diyasmita (Bali)
9. Jihan Jauhari (Bali)
10. Auliah Arifah (Banten)
11. Debby Alvani (Banten)
12. Umi Ita (Banten)
13. Edelweiz Auradiva (Borneo)
14. Amalia Ramadhani (DIY)
15. Olivia Kurniawan (DIY)
16. Aqeela Queen (DKI Jakarta)
17. Keyssya Harun (DKI Jakarta)
18. Arsinta Aulia (Jawa Barat)
19. Nanda Rahmawati (Jawa Barat)
20. Tata Risma (Jawa Tengah)
21. Bunga Fajriah (Jawa Timur)
22. Arvana Syifa (Kaltim)
23. Cleo Fatra (Kaltim)
24. Fitri Ahmad (Kaltim)
25. Yustina Wung (Kaltim)
26. Zaskia Oktavia (Kaltim)
27. Zahra Salwa (Lampung)
28. Alia Tabuni (Papua)
29. Amelia Heselo (Papua)
30. Rana Wandik (Papua)
31. Zweta Sibi (Papua)
32. Andini Syafina (Sumut)
33. Claresta Sihombing (Sumut)
34. Dinda Manurung (Sumut)
35. Nadira Umaya (Sumut)
36. Naila Sabilla (Sumut)
37. Oedaija O'shea (Sumut)
38. Rajula Syam (Sumut)
Satoru Mochizuki Inginkan Beberapa Kriteria Untuk Pemain Timnas Wanita
Lebih lanjut lagi, Satoru Mochizuki juga menyebut ada beberapa kriteria yang menjadi tolak ukur baginya dalam memiliki skuad pemain nantinya. Selain memiliki kemampuan skill dasar sepakbola yang baik, dirinha juga menyebut para pemain harus memiliki mental bertarung di atas lapangan yang tinggi dan memiliki aspek komunikasi antar pemain yang baik.
“Tentunya saya mencari pemain yang memiliki berbagai keunggulan. Pemain yang punya kelebihan dalam skill tertentu. Misalnya kecepatan, dia begitu cepat. Lalu tinggi dan besar serta sundulannya bagus. Pemain yang bisa mengumpan dan operan bagus. Juga memiliki komunikasi yang bagus serta bisa menghidupkan atmosfer pertandingan sehingga bisa menggerakkan dan menghidupkan tim. Saya ingin pemain seperti itu agar bisa menjadi pemain top dunia. Tapi itu semua masih sangat jauh karena mereka masih di bawah 17 tahun. Jadi pastinya butuh waktu,” ujar Satoru Mochizuki.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Bambang Pamungkas Sebut Mimpi Indonesia ke Piala Dunia Masih Ada, Kenapa?
-
AFF Cup 2024 Resmi Gunakan Teknologi VAR, Kabar Buruk Bagi Timnas Vietnam?
-
Belum Dilirik STY untuk AFF Cup 2024, Apakah Jens Raven Tak Masuk Kriteria?
-
Sudah Dapatkan Ole Romeny, PSSI Rupanya Masih Berburu Striker Keturunan
Artikel Terkait
-
Panggil 26 Pemain untuk Piala AFF Wanita, Garuda Pertiwi Bawa Bekal Positif
-
Anomali Timnas U-17: Lolos Piala Asia tapi Dihujat oleh Suporter Sendiri
-
Indonesia Masuk Pot 4 di Piala Asia U-17, Berpeluang Bertemu Australia?
-
3 Negara Kuat yang Berpeluang Satu Grup dengan Indonesia di Piala Asia U-17
-
Dituduh Main Mata saat Lawan Timnas Indonesia, Ini Bantahan Media Australia!
Hobi
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?
-
Apesnya Vietnam, Pemusatan Latihan di Korea Terancam Kacau Gegara Hal Ini
-
Davide Tardozzi Ternyata Pengagum Berat Marc Marquez: Dia Pembalap Hebat
Terkini
-
3 Sheet Mask yang Mengandung Ceramide, Ampuh Merawat Kesehatan Skin Barrier
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua