GP China 2024 resmi diawali dengan sprint race yang berlangsung selama 19 lap, balapan paruh lap yang merupakan kali pertama di musim 2024 ini berhasil dimenangkan oleh pebalap RedBull Racing, Max Verstappen.
Lando Norris memuali balapan dari posisi terdepan alias pole position, disusul oleh Lewis Hamilton dan Fernando Alonso di urutan kedua dan ketiga. Sementara itu, driver yang paling diunggulkan saat ini, Max Verstappen, start dari posisi keempat.
Sayangnya, kesempatan emas yang dimiliki Norris harus pupus lantaran dirinya melebar sejak tikungan pertama, dia pun terjun bebas ke P7.
Sedangkan Lewis Hamilton yang memulai balapan dengan cukup bagus, berhasil mengambil alih P1 dan memimpin balapan setidaknya selama delapan lap.
Selama berada di depan, Lewis Hamilton menunjukkan penampilan yang cukup bagus, dia juga membawa mobilnya dengan cepat sehingga masih bisa memimpin dengan gap 1,5 detik dari Fernando Alonso hingga lap kelima.
Tak lama kemudian, tepatnya di lap ketujuh, Max melakukan overtake terhadap Fernando Alonso dan mengambil alih P2. Sementara itu, jarak dirinya dengan Hamilton masih cukup jauh, yakni hampir 2 detik.
Namun sepertinya keberuntungan sedang berpihak pada seorang Max Verstappen, di putaran kedelapan, Hamilton melebar di hairpin dan membuat jarak mereka terpangkas cukup banyak, Verstappen pun semakin menempel di belakang Hamilton.
Benar saja, di lap berikutnya, Max Verstappen berhasil mengambil alih P1 dari Lewis Hamilton dan memimpin balapan hingga usai.
Sementara itu, Fernando Alonso yang berada di P3 juga sedang terancam dengan keberadaan Carlos Sainz di belakangnya.
Keduanya sempat terlibat battle dan menyebabkan mobil Alonso mengalami kerusakan dan memaksanya untuk DNF.
Keuntungan didapat oleh Sergio Perez, saat Sainz dan Alonso saling melakukan overtake, di sana terdapat celah yang dimanfaatkan oleh Perez untuk masuk.
Perez pun mendapat jalan pintas untuk meraih P3 dari duel dua pembalap di depannya.
Sprint race berakhir dengan kemenangan Verstappen, disusul oleh Lewis Hamilton di urutan kedua, dan Sergio Perez di urutan ketiga. Sementara duo Ferrari, Leclerc dan Sainz, berada di posisi keempat dan kelima setelah sempat terlibat kontak.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Ogah Pusing, Max Verstappen Anggap Gelar Juara Dunia Tidak Terlalu Penting
-
Jadwal F1 GP Abu Dhabi 2025: 3 Pembalap Siap Rebut Gelar Juara Dunia
-
Jadwal MotoGP San Marino 2025: Waktunya Pembalap Italia Unjuk Gigi
-
MotoGP Catalunya 2025: Perayaan Juara Dunia Tak Akan Terjadi di Misano
-
Sprint Race MotoGP Catalunya 2025: Alex Marquez Giveaway Medali Kemenangan
Artikel Terkait
-
Perpanjang Kontrak dengan Aston Martin, Fernando Alonso Kini Isyaratkan Pensiun dari F1
-
F1 GP China Kembali setelah Absen Empat Musim, Ini 5 Hal yang Sudah Berubah
-
Lewis Hamilton Tutup Kuping soal Pro Kontra Dirinya Hijrah ke Ferrari
-
Sprint Race MotoGP Amerika 2024: Martin Lebarkan Jarak, Pecco Tak Beruntung
-
Mercedes Diminta Pertimbangkan Sainz atau Bearman untuk 2025, Cocok Enggak?
Hobi
-
Gandeng STY Academy, Mills Komitmen Dukung Pembinaan Sepak Bola Usia Dini
-
Shayne Pattynama Gabung Persija Jakarta, Peluang Main di Timnas Makin Besar
-
Jordi Amat Beberkan Pesan Manis dari John Herdman, Ada Harapan Khusus?
-
Bertemu Lawan-Lawan Mudah, Timnas Indonesia Wajib Maksimalkan Ajang FIFA Series!
-
Jadi Lawan Terkuat Garuda di FIFA Series, Bulgaria Ternyata Tak Asing dengan Sepak Bola Indonesia
Terkini
-
Kesadaran Kolektif dan KUHP Baru: Apa Saja yang Perlu Diketahui?
-
Pertama Kalinya, Anime Bertema Wine The Drops of God Umumkan Jadwal Tayang
-
Cuplikan Terbaru Film Supergirl: Jason Momoa Tampil Garang sebagai Lobo
-
Mengecam Konten "Sewa Pacar" Libatkan Pelajar
-
4 Pelembab Korea PDRN, Regenerasi Sel Kulit Kering untuk Skin Barrier Sehat