Pada gelaran Piala Asia U-23 edisi 2024 ini, Timnas Indonesia sukses membuat kejutan tersendiri. Menjalani turnamen biennial di level benua Asia tersebut dengan status sebagai debutan, Pasukan Muda Merah Putih sukses mendaki turnamen dan menembus babak gugur gelaran.
Namun ternyata, dalam sejarah penyelenggaraan Piala Asia U-23, tak hanya Indonesia saja yang sukses menembus babak gugur turnamen ini. Setidaknya, telah ada 4 negara lain yang sukses mencapai fase gugur ketika mereka berstatus sebagai tim debutan.
Negara mana sajakah itu? Mari kita ulas!
1. Qatar (Debutan Edisi 2016)
Timnas Qatar U-23 yang berstatus sebagai debutan di Piala Asia U-23 edisi 2016, sukses memberikan kejutan besar. Qatar yang berstatus sebagai tuan rumah, berhasil menduduki pemuncak klasemen akhir grup A dan berhak untuk melaju ke fase gugur turnamen.
Uniknya, menyadur informasi yang bersumber dari laman AFC, langkah Qatar ternyata tak sampai di babak 8 besar saja. Pada turnamen ini, Qatar yang berhadapan dengan Korea Utara di babak delapan besar, berhasil mengalahkan sang lawan dengan skor 1-0.
Langkah Qatar baru berhenti di babak semi final gelaran setelah mereka dihadang oleh Korea Selatan yang saat itu dilatih oleh Shin Tae-yong dengan skor 1-3.
2. Palestina dan Malaysia (Debutan 2018)
Dua tahun berselang, Palestina dan Malaysia sukses membuat kejutan di Piala Asia U-23 yang diselenggarakan di China. Melansir laman AFC, Palestina yang berada di grup B bersama Jepang, Korea Utara dan Thailand, sukses menembus babak delapan besar turnamen setelah menjadi runner-up klasemen di bawah Jepang.
Sementara Malaysia yang berada di grup C bersama Irak, Yordania dan Arab Saudi, berhasil menjadi runner-up grup di bawah Irak dan berhak menempati satu slot di babak delapan besar gelaran.
Namun, baik Palestina maupun Malaysia, sama-sama terhenti langkahnya di babak 8 besar, karena Palestina kalah 3-2 dari Qatar, sementara Malaysia kalah 1-2 dari Korea Selatan.
3. Turkmenistan (2022)
Pada edisi 2022 lalu, kali ini giliran Turkmenistan yang menjadi tim debutan ke babak delapan besar turnamen. Turkmenistan yang berada di grup A bersama tuan rumah Uzbekistan, Iran dan Qatar, sukses membuat kejutan dengan menjadi runner-up grup di bawah Uzbekistan.
Namun sayangnya, langkah Turkmenistan untuk menuju ke babak semifinal urung terlaksana, karena mereka kalah 0-1 dari Australia ketika bertanding di babak delapan besar turnamen.
Itulah 4 negara yang sukses menembus fase gugur ketika berstatus sebagai debutan. Jika demikian, maka Timnas Indonesia U-23 ini menjadi tim kelima dalam deretan negara debutan yang sukses menembus babak gugur ya!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Tapaki Partai Puncak, Romantisme Pendukung Uzbekistan dan Indonesia Terus Berlanjut
-
AFF Bentuk Tim ASEAN All Stars, Perlukah Para Pemain Timnas Indonesia Turut Serta?
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
Artikel Terkait
-
Blah Blah Blah, Spanduk Sindiran Fans SC Heerenveen untuk Thom Haye
-
Rusia Ngebet Uji Coba Melawan Timnas Indonesia, Kapan Waktunya?
-
Pemain Keturunan Indonesia Mengaku Komunikasi dengan PSSI, Jalani Proses Naturalisasi?
-
Stadion Baru untuk Timnas Indonesia? Ini Bocoran Mengejutkan dari Erick Thohir
-
3 Pemain Timnas Indonesia Cedera Jelang Laga Krusial Kualifikasi Piala Dunia 2026
Hobi
-
BRI Liga 1: Persebaya Menangi Derbi Suramadu, Sukses Jaga Harga Diri di GBT
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Erick Thohir Bicara Kans Timnas Indonesia Kalahkan Jepang, Apakah Mungkin?
Terkini
-
Dagingnya Berasa, Kuahnya Bikin Merem Melek Hanya di Bakso Ojolali
-
Viral Film Jumbo, Banyak Film Anak-anak Sebenarnya Menyasar Penonton Dewasa
-
Lim Young Woong 'Heavenly Ever After,' Janji Cinta Abadi Lewat Lirik Puitis
-
Review Film Rumah Untuk Alie: Bukan Rumah tapi Neraka!
-
Dari Street Style ke Smart Casual, Intip 4 OOTD ala Johnny Suh NCT 127