Selama 1,5 bulan tergabung dalam sebuah turnamen, ternyata Shin Tae-yong beri pernyataan menarik tentang sosok pemimpin masa depan timnas. Beberapa orang menyangka bahwa Justin Hubnerlah yang ditunjuk.
Pemikiran ini sangat masuk akan. Sebab pemain satu ini sebelumnya menduduki posisi kapten di Wolverhampton U-21. Selain itu, sejak diturunkan pertama kali, beberapa kali Hubner tertanggap kamera beri instruksi pada teman-temannya.
Selain itu, pada laga melawan Irak, Hubnerlah yang ditunjuk memegang ban kapten. Bukannya Marselino atau pemain lain. Maka anggapan Hubner sosok itu begitu kuat.
Namun pilihan Shin Tae-yong justru jatuh pada Nathan Tjoe-A-On. Pemain naturalisasi yang kini merumput di SC Heerenveen, Belanda.
“Untuk Nathan, hal-hal seperti itu memang dari pemain kita harus belajar. Dia menunjukkan karakter sebagai leader, patut dicontoh” ungkap Shin Tae-yong dalam ASEAN Football dilansir dari Suara.com, Minggu (12/5/2024).
Memang selama ajang berlangsung, tampak beberapa kali Nathan melakukan beberapa komunikasi dengan beberapa pemain. Bahkan Nathan tidak sungkan untuk menegur atau marah saat salah seorang pemain melakukan kesalahan.
Namun Nathan juga tidak segan untuk menasihati dan mengarahkan saat pemain melakukan kesalahan.
Karakter inilah yang disukai Shin Tae-yong. Karakter yang menunjukkan sebagai seorang calon pemimpin.
“Sepertinya ada budaya ya, tidak saling menyalahkan di lapangan dari pemain Indonesia. Artinya tidak ada komunikasi di antara pemain,” kata Shin Tae-yong.
Budaya semacam ini memang jamak di antara para pemain Indonesia. Merasa sungkan untuk menegur, adalah hall umrah. Di sisi lain, ketika ditegur tidak jarang sang pemain justru marah.
“Memang paling penting ya taktik bicara, maksudnya dibanding taktik lain yang ini lebih penting. Pemain lokal ini terlalu diam, kalau saya lihat kelakuan Nathan di lapangan sangat baik,” pungkas Shin Tae-yong.
Shin Tae-yong tampaknya terkesan dengan apa yang dilakukan Nathan. Nathan meninggalkan budaya sungkan untuk menegur pemain lain seperti yang selama ini terjadi. Hal semacam ini yang diharapkan Shin Tae-yong menular pada pemain lain di timnas Indonesia.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Bangkit dari Cedera, Jorji Melaju ke Final Kumamoto Masters 2025!
-
Borong 2 Gol Kemenangan ke Gawang Arema FC, Eksel Runtukahu Penuhi Janjinya
-
Meski Kalah 0-4 dari Brazil, Timnas Indonesia U-17 Masih Punya Peluang
-
Kepala BNPB Ungkap 54 Santri Pondok Pesantrean Al Khoziny Masih Tertimbun
-
AFC Cari Gara-gara Lagi dengan Indonesia dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026
Artikel Terkait
-
Jika Tanpa Penggawa Abroad, Komposisi Pemain Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 Masih Cukup Mewah
-
Nova Arianto Sebut AFF Cup U-16 Sebagai Uji Coba Jelang Turnamen Besar
-
Mengenal Jajang Paliama, Eks Gelandang Persik Kediri yang Meninggal Usai Kecelakaan
-
Termasuk Pak Polisi, Ini 3 Calon Penerus Rizky Ridho di Timnas Indonesia U-23
-
Pratama Arhan
Hobi
-
3 Alasan Mengapa Nova Arianto Layak Jadi Pelatih Timnas U-20, Apa Saja?
-
Target Medali Perak SEA Games dan Inkonsistensi yang Melanda Sepak Bola Nasional
-
Nova Arianto Promosi, Siapa Kandidat Pelatih Baru Timnas Indonesia U-17?
-
Meski Disanksi FIFA, 7 Pemain Naturalisasi Malaysia Masih Bisa Bela Harimau Malaya! Kok Bisa?
-
Nova Arianto Usung Target Tinggi usai Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas U-20
Terkini
-
Ungguli Severance Season 2, Debut Tayang Pluribus di Apple TV Pecah Rekor
-
Bye Jerawat! 4 Acne Moisturizer Salicylic Acid Harga Pelajar Rp40 Ribuan
-
Tak Berkonflik, Jordi Onsu Ungkap Alasan Belum Ingin Bertemu Mak Ifah
-
Review Film Keadilan: The Verdict, Kasus Korupsi Diungkap Tanpa Ampun!
-
Sutradara Ryan Coogler Kembali ke MCU, Siap Produksi Black Panther 3