Pelatih timnas Indonesia U-16, Nova Arianto akhirnya kembali ke pemusatan skuad garuda U-16 yang digelar di Yogayakarta. Melansir dari laman resmi PSSI (pssi.org), sebelumnya pelatih berusia 44 tahun tersebut memang harus absen memimpin pemusatan latihan timnas Indonesia U-16 selama kurang lebih 1 bulan lamanya karena harus bertugas menjadi asisten pelatih dari Shin Tae-yong di ajang Piala Asia U-23 2024 kemarin.
Namun, dirinya masih tetap memantau program yang diberikan kepada anak asuhnya tersebut melalui beberapa staff kepelatihan timnas Indonesia U-16. Selepas kembali ke Indonesia, dirinya langsung menuju ke Yogyakarta guna memimpin dan melihat langsung progress yang telah dijalankan oleh para pemain selama ditinggalkannya ke Qatar saat mendampingi timnas Indonesia U-23.
“Kembali fokus menyiapkan pemain muda sebagai fondasi Tim Nasional kedepan karena Tim Nasional U16 adalah generasi generasi kedepan yg bisa menggantikan kakak kakaknya saat ini. Pemain harus mempunyai keinginan yg kuat mau merubah mainsed nya utk jangan pernah takut capek dan harus mau mengorbankan dirinya untuk Tim karena bermain untuk Tim Nasional mempunyai tanggung jawab yang besar disana. Terus jalani dan nikmati prosesnya boys dan untuk menjadi pemain Tim Nasional banyak yg harus dikorbankan,” ujar Nova Arianto pada unggahan akun instagram pribadinya, @novaarianto30.
Nova Arianto Diberikan Target Lolos Ke Putaran Final Piala Asia U-17 2025
Federasi sepakbola Indonesia atau PSSI sebelumnya memang memberikan target kepada timnas Indonesia U-16 untuk lolos ke putaran final Piala Asia U-17 2025 nanti. Melansir dari laman resmi AFC (the-afc.com), babak kualifikasi Piala Asia U-17 sendiri dijadwalkan akan digelar pada akhir tahun 2024 ini. Oleh karena itu, Nova Arianto setidaknya memiliki waktu sekitar 5 bulan lagi untuk mempersiapkan skuad timnas U-16.
Pelatih timnas Indonesia senior, yakni Shin Tae-yong juga turut memberikan dukungan kepada punggawa timnas Indonesia U-16 yang kini tengah melakukan pemusatan latihan di Yogyakarta. Dirinya mengomentari unggahan terbaru dari Nova Arianto melalui akun instagram pribadinya @shintaeyong7777.
“Tim perwakilan U-16 sedang on fire,” tulis komentar Shin Tae-yong melalui akun Instagram pribadinya.
Timnas Indonesia U-16 sendiri juga akan menatap ajang AFF Cup U-16 yang digelar pada bulan Juni 2024 nanti di Indonesia. Tentunya ajang ini akan dijadikan sarana uji taktik dan skill bagi para pemain.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Bambang Pamungkas Sebut Mimpi Indonesia ke Piala Dunia Masih Ada, Kenapa?
-
AFF Cup 2024 Resmi Gunakan Teknologi VAR, Kabar Buruk Bagi Timnas Vietnam?
-
Belum Dilirik STY untuk AFF Cup 2024, Apakah Jens Raven Tak Masuk Kriteria?
-
Sudah Dapatkan Ole Romeny, PSSI Rupanya Masih Berburu Striker Keturunan
Artikel Terkait
-
Hasil NEC Nijmegen vs FC Utrecht: Ole Romeny Turut Permalukan Calvin Verdonk
-
Gilas Arab Saudi, Bung Towel: Timnas Indonesia Bagus karena Kualitas Pemain atau Shin Tae-yong?
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Sikap 'Aneh' Calvin Verdonk Terbongkar di Ruang Ganti Timnas Indonesia: Vibe Lionel Messi
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?
Hobi
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?
-
Apesnya Vietnam, Pemusatan Latihan di Korea Terancam Kacau Gegara Hal Ini
-
Davide Tardozzi Ternyata Pengagum Berat Marc Marquez: Dia Pembalap Hebat
Terkini
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap