Tren positif dalam pertandingan uji coba yang dilakoni Timnas Putri Indonesia harus terputus usai pemain asuhan pelatih Satoru Mochizuki alias Coach Mochi ditaklukkan oleh Hongkong. Laga tersebut digelar tertutup di Hong Kong Football Club pada Kamis (11/7/2024) malam WIB.
Dilansir dari Antara News, diketahui bahwa pasukan Garuda Pertiwi kalah lewat skor 2-3 dari tim tuan rumah. Dua gol balasan dicetak oleh Citra Ramadhani dan Marsela Alwi. Sebelumnya Coach Mochi membawa 24 pemain untuk melakoni dua laga uji coba menghadapi Hongkong.
Sejumlah nama baru yang merupakan pemain keturunan pun masuk dalam daftar skuad seperti Sydney Sari Hopper (Tulsa SC), Katarina Stalin (Sporting Blue Valley), hingga Kayla Ristianto (Cornell Women’s Soccer Team). Namun belum ada pemain keturunan yang dimainkan sebagai starter saat uji coba pertama berlangsung.
Hasil ini menjadi kekalahan perdana yang dialami Timnas Indonesia. Mengingat sebelumnya mereka berhasil meraih kemenangan telak 5-1 atas Singapura, kemudian menang dua kali dari Bahrain lewat skor 3-2 dan 3-0.
PSSI Sebut Garuda Pertiwi Butuh Jam Terbang
Tak memungkiri bahwa tingginya jam terbang akan sangat berpengaruh terhadap kualitas maupun performa seorang pesepak bola.
PSSI melalui Sekretaris Jenderal Yunus Nusi pun mengungkapkan bahwa Timnas Putri Indonesia membutuhkan jam terbang yang banyak agar bisa terus berkembang ke arah yang lebih baik.
“Yang pasti timnas wanita senior ini butuh jam terbang yang banyak dan itu merupakan bagian dari road map yang disampaikan pelatih (Satoru Mochizuki) kepada Ketum PSSI (Erick Thohir),” kata Yunus saat berkunjung ke Stadion Madya pada awal Juli lalu untuk melihat langsung latihan skuad Garuda Pertiwi.
Ia melanjutkan, Coach Mochi meminta dibantu mendapat kemudahan dalam melakukan kegiatan uji coba agar para pemainnya mendapatkan banyak pengalaman yang tentu langsung disanggupi oleh federasi.
“Bahwa jam terbang yang sangat dia butuhkan untuk timnas ini dan kami pasti menyiapkan hal itu,” imbuhnya.
PSSI pun menegaskan komitmennya untuk mendukung seluruh keputusan teknis sang juru taktik karena pihaknya sangat mempercayai kemampuan Coach Mochi dalam mengolah tim.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Meski Akui Kualitas Persija, Paul Munster Tak Beri Motivasi untuk Persebaya
-
Jawab Keraguan, Shin Tae-yong Kembali Dapat Angin Positif dari Suporter?
-
Tampil Brilian saat Kalahkan Arab Saudi, Calvin Verdonk Layak Disanjung
-
Gaya Selebrasi Marselino Ferdinan Viral, Media Asing Soroti Rekam Jejaknya
-
Marselino Ferdinan Jadi Man of the Match, Ragnar Oratmangoen Beri Pujian
Artikel Terkait
-
Siapa D'Leanu Arts? Pemain Keturunan Gombong dalam Daftar Naturalisasi di Meja Yunus Nusi
-
Viral 7 Pemain Naturalisasi Tambahan, Ada 2 Nama yang Sudah Main di Klub Senior
-
Sudah Dapatkan Ole Romeny, PSSI Rupanya Masih Berburu Striker Keturunan
-
Gagal Ikuti Tim Putra, Timnas Futsal Putri Raih Juara ke-3 di Ajang AFF Cup
-
Penerus Thom Haye Sudah Dihubungi Agen PSSI, Siap Bela Timnas Indonesia?
Hobi
-
Kalahkan Shi Yu Qi, Jonatan Christie Segel Tiket Final China Masters 2024
-
Bambang Pamungkas Sebut Mimpi Indonesia ke Piala Dunia Masih Ada, Kenapa?
-
F1 GP Las Vegas 2024, Bisakah Max Verstappen Kunci Gelar Juara Dunia?
-
AFF Cup 2024 Resmi Gunakan Teknologi VAR, Kabar Buruk Bagi Timnas Vietnam?
-
Belum Dilirik STY untuk AFF Cup 2024, Apakah Jens Raven Tak Masuk Kriteria?
Terkini
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
Bangkit dari Keterpurukan Melalui Buku Tumbuh Walaupun Sudah Layu
-
The Grand Duke of the North, Bertemu dengan Duke Ganteng yang Overthinking!
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?