Timnas Indonesia U-19 akan lakoni laga kedua ASEAN U-19 Boys Championship 2024 kontra Kamboja pada Sabtu (20/07/2024) pukul 19.30 WIB. Melansir dari laman aseanfootball.org, timnas Indonesia akan menghadapi tim berjuluk “The Young Elephants” tersebut di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
Timnas Indonesia U-19 asuhan pelatih Indra Sjafri tentunya lebih diunggulkan dalam laga kontra Kamboja kali ini. Hal ini mengingat status tuan rumah dari timnas Indonesia U-19 yang bisa menjadi suntikan semangat tambahan bagi Arkhan Kaka dkk di ajang ASEAN U-19 Boys Championship 2024 atau yang dulunya dikenal dengan nama AFF Cup U-19 tersebut.
Pertemuan Terakhir Skuad Garuda U-19 Sukses Ungguli Kamboja
Melansir dari laman resmi PSSI (pssi.org) pada Selasa (16/07/2024), Indra Sjafri yang mengumumkan 23 nama pemain inti untuk ajang AFF Cup U-19 kali ini tentunya memiliki rekor yang cukup baik saat menghadapi Kamboja. Meskipun demikian, pertemuan terakhir kedua kesebelasan di ajang AFF Cup U-19 memang terbilang cukup jauh, yakni pada edisi tahun 2016 silam.
Kala itu, timnas Indonesia U-19 yang masih diperkuat oleh Saddil Ramdani dan Muhammad Rafli dan Dimas Drajad mampu mengungguli Kamboja dengan skor tipis 4-3 di fase grup B. Namun, hasil tersebut tak mampu membuat skuad garuda U-19 kala itu lolos dari fase grup karena hanya berada di peringkat ke-4 dari 6 tim di grup B.
Kini, kondisi timnas Indonesia yang diperkuat oleh banyak pemain berbakat seperti Arkhan Kaka, Ikram Alghifari, Iqbal Gwijangge dan Kadek Arel tentunya kembali diunggulkan atas Kamboja di laga nanti. Belum lagi skuad garuda U-19 kali ini juga memanggil beberapa pemain keturunan seperti Jens Raven dari FC Dordecht U-21, Welber Halim Jardim dari Sao Paulo U-18 dan Meshaal Hamzah dari Persija U-18.
Secara kedalaman skuad, timnas Indonesia U-19 memang lebih diunggulkan atas lawan-lawannya di grup A. Melansir dari laman resmi PSSI, timnas Indonesia tergabung di grup A bersama Timor-Leste, Kamboja dan Filipina. Akankah timnas Indonesia U-19 mampu meraih hasil maksimal di ajang AFF Cup U-19 2024 ini?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Maarten Paes Sebut Laga Kontra China dan Bahrain Sangat Penting, Mengapa?
-
Ole Romeny Gabung ke Timnas, Ini Ungkapan Kegembiraan Ragnar Oratmangoen
-
Rencana Gila STY: Duetkan 2 Pemain dengan Keahlian Lemparan Jauh di Timnas
-
Tanpa Ragnar, STY Masih Bisa Turunkan Trio Keturunan Belanda di Lini Depan Timnas?
Artikel Terkait
-
Here We Go! Elkan Baggott Muncul Kasih Kode ke Marselino Ferdinan Usai Timnas Indonesia Gilas Arab Saudi
-
FIFA 'Rayakan' Timnas Indonesia Hajar Arab Saudi: Magis Marselino Ferdinan!
-
Jalan Terjal Timnas Indonesia Akhiri Kutukan 43 Tahun Tak Menang atas Arab Saudi
-
Maarten Paes Masuk Daftar 10 Kiper dengan Save Terbanyak, Lampaui Penjaga Gawang Bahrain
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
Hobi
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Hazelight Studios Umumkan Game Baru, Siap Hadirkan Inovasi Co-Op Unik!
-
Rencana Timnas Indonesia Panggil 3 Bintangnya Buat Vietnam Ketakutan
-
Meski Akui Kualitas Persija, Paul Munster Tak Beri Motivasi untuk Persebaya
-
Maarten Paes Sebut Laga Kontra China dan Bahrain Sangat Penting, Mengapa?
Terkini
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu
-
Ulasan Buku Sabar, Syukur, dan Ikhlas: Kunci Sukses Bahagia Dunia Akhirat
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 403: Balsamilco vs Pangeran Halkenburg
-
Shin Ye Eun dan Rowoon Bintangi Drama Saeguk Disney, 'The Murky Stream'