Olimpiade Paris 2024 resmi berakhir dan ditutup pada Minggu (11/08/2024) kemarin. Melansir dari data yang dirilis oleh olympic.org, kontingen Amerika Serikat berhak menjadi juara umum dalam gelaran Olimpiade kali ini dengan sukses meraih 40 medali emas, 44 perak dan 42 perunggu. Lalu, di urutan ke-2 ada Tiongkok yang sukses mengumpulkan 40 medali emas, 27 perak dan 24 perunggu.
Sementara itu, kontingen Indonesia berada di peringkat ke-39 dengan raihan 2 medali emas dan 1 medali perunggu. Dua medali emas tersebut didapatkan melalui cabor angkat besi dan panjat tebing atau wall climbing. Sementara 1 medali perunggu didapatkan melalui cabor bulutangkis. Selama ajang Olimpiade Paris 2024 kali ini, tentunya ada beberapa fakta menarik dari kontingen Indonesia. Berikut adalah 3 fakta unik kontingen Indonesia selama mengikuti ajang Olimpiade Paris 2024.
1. Bulutangkis Gagal Sumbang Medali Emas di Olimpiade Paris 2024
Pada edisi Olimpiade Paris 2024 kali ini, kontingen bulu tangkis Indonesia kembali gagal mempersembahkan medali emas dan hanya mampu meraih 1 medali perunggu. Melansir dari laman olympic.org, medali perunggu tersebut diraih oleh Gregoria Marsika Tanjung yang meraih medali di nomor tunggal putri. Hal ini menjadikan rekor tim bulu tangkis Indonesia gagal mempersembahkan medali emas untuk kedua kalinya di ajang Olimpiade sejak Olimpiade Barcelona 1992.
Sebelumnya, tim bulutangkis Indonesia juga gagal mempersembahkan medali emas di ajang Olimpiade London 2012 silam. Bahkan, lebih buruk lagi pada edisi 2012 lalu tak ada satu medali yang sukses diraih oleh tim bulutangkis Indonesia di ajang Olimpiade.
2. Sejarah Medali Emas Pertama Cabor Angkat Besi
Pada ajang Olimpiade Paris 2024 kali ini, kontingen Indonesia juga sukses mencetak sejarah. Melansir dari laman olympic.org, tim Indonesia sukses meraih medali emas pertama kalinya dari cabor angkat besi. Nama Rizki Juniansyah sukses mencetak sejarah bagi Indonesia dengan meraih medali emas di nomor Men’s -73 kg Weighlifthing. Prestasi ini tentunya cukup mengejutkan mengingat sejauh ini memang rekor terbaik Indonesi di cabang olahraga angkat besi hanya medali perak.
3. Panjat Tebing Tak Disangka-sangka Sumbang Medali Emas
Selain cabor angkat besi, cabor panjat tebing juga sukses mencetak sejarah dengan raihan medali emas pertama dalam sejarah Olimpiade bagi Indonesia. Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo sukses memberikan 1 medali emas di nomor Men’s Top-speed dan sukses mencetak sejarah untuk pertama kalinya cabor panjat tebing meraih medali di Olimpiade.
Nah, itulah beberapa fakta menarik dari kontingen Indonesia di ajang Olimpiade Paris 2024 kali ini.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Maarten Paes Sebut Laga Kontra China dan Bahrain Sangat Penting, Mengapa?
-
Ole Romeny Gabung ke Timnas, Ini Ungkapan Kegembiraan Ragnar Oratmangoen
-
Rencana Gila STY: Duetkan 2 Pemain dengan Keahlian Lemparan Jauh di Timnas
-
Tanpa Ragnar, STY Masih Bisa Turunkan Trio Keturunan Belanda di Lini Depan Timnas?
Artikel Terkait
-
Jadwal Persib Kontra Bali United Resmi Ditunda
-
Here We Go! Elkan Baggott Muncul Kasih Kode ke Marselino Ferdinan Usai Timnas Indonesia Gilas Arab Saudi
-
Harga Lebih Terjangkau, Ternyata Ini 5 Mobil yang Paling Dicari di Balai Lelang Otomotif
-
Ilustrator di Balik Koreo Gundala vs Godzila di Laga Indonesia Lawan Jepang, Karyanya Curi Perhatian Dunia!
-
FIFA 'Rayakan' Timnas Indonesia Hajar Arab Saudi: Magis Marselino Ferdinan!
Hobi
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Hazelight Studios Umumkan Game Baru, Siap Hadirkan Inovasi Co-Op Unik!
-
Rencana Timnas Indonesia Panggil 3 Bintangnya Buat Vietnam Ketakutan
-
Meski Akui Kualitas Persija, Paul Munster Tak Beri Motivasi untuk Persebaya
-
Maarten Paes Sebut Laga Kontra China dan Bahrain Sangat Penting, Mengapa?
Terkini
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu
-
Ulasan Buku Sabar, Syukur, dan Ikhlas: Kunci Sukses Bahagia Dunia Akhirat
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 403: Balsamilco vs Pangeran Halkenburg
-
Shin Ye Eun dan Rowoon Bintangi Drama Saeguk Disney, 'The Murky Stream'