
Bek kiri timnas Indonesia, Calvin Verdonk kian menunjukkan kualitasnya sebagai salah satu pemain berkualitas di skuad garuda saat ini. Melansir dari laman media asal Belanda, Forza NEC, bek kiri berusia 27 tahun tersebut disorot karena menujukkan performa gemilang saat membela klubnya, NEC Nijmegen pada lanjutan Eredivisie musim 2024/2025. Melansir dari laman forzaNEC.nl, media tersebut menyebut bahwa performa Calvin Verdonk kian memukau sejak musim 2023/2024 silam.
“Bek kiri itu merupakan salah satu pemain paling stabil di tim Rogier Meijer musim lalu dan berharap dapat pindah musim panas ini. Minggu ini ia mengindikasikan bahwa ia berharap untuk tetap di NEC dan itu merupakan hal yang baik bagi tim Nijmegen. Kualitas konstruktifnya penting, terutama selama Philippe Sandler belum pulih dari cederanya,” tulis media Forza NEC.
Performa gemilan yang ditunjukkan oleh mantan pemain timnas Belanda U-18 tersebut tentu secara tidak langsung menjadi ‘kode merah’ bagi beberapa pemain lain di skuad timnas Indonesia saat ini. Dengan kian meningkatnya performa Calvin Verdonk, bukan tak mungkin Shin Tae-yong selaku pelatih timnas Indonesia dapat memberikan tempat utama di sektor bek kiri skuad garuda saat ini.
Hal ini berarti Calvin Verdonk akan menggeser beberapa nama langganan di sektor bek kiri timnas Indonesia, termasuk beberapa pemain naturalisasi lainnya seperti Shayne Pattynama maupun Nathan Tjoe-A-On.
Calvin Verdonk Kian Gemilang, Shayne Pattynama Rawan Tergeser?

Selain nama Pratama Arhan dan Edo Febriansyah, bek naturalisasi timnas Indonesia, Shayne Pattynama juga rawan tergeser dengan kian gemilangnya performa dari Calvin Verdonk. Melansir dari laman transfermarkt.co.id, Shayne Pattynama sejauh ini sudah mencatatakan 7 laga bersama timnas Indonesia dan telah mencetak 1 gol. Memang hal tersebut cukup baik mengingat dirinya adalah seorang bek kiri.
Akan tetapi, melihat performanya di klub yang cenderung tidak terlalu gemilang, kemungkinan dirinya untuk tersisihkan dari skuad utama di timnas Indonesia juga cukup besar. Apalagi selain Calvin Verdonk, nama Nathan Tjoe-A-On juga mulai sering mendapatkan kepercayaan bermain oleh klubnya, Swansea City.
Shayne Pattynama yang kini bermain di kasta ke-2 liga Belgia bersama KAS Eupen setelah terdegradasi di musim 2023/2024 lalu baru bermain sebanyak 1 kali di musim ini. Dirinya hanya bermain selama 7 menit sebagai pemain pengganti di akhir-akhir babak kedua.
Tentunya dengan persaingan di sektor bek kiri timnas Indonesia yang kian ketat, siapapun pemain yang dapat bermain di posisi tersebut akan rawan tergeser apabila tak menunjukkan perkembangan signifikan. Lantas, apakah Shayne Pattynama posisinya akan tetap aman di timnas Indonesia?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
3 Alasan Mengapa Nathan Tjoe-A-On Bisa Pindah ke Oxford United Musim Depan
-
Bukan dari Liga 1, 3 Klub yang Berpeluang Dapatkan Jordi Amat Musim Depan
-
Media Vietnam Heran Indonesia Berpotensi Ungguli Portugal di Piala Dunia U-17 2025
-
AFF Cup U-23: 3 Pemain Keturunan Belanda yang Bisa Perkuat Timnas Indonesia U-23
-
Tampil Buruk, Posisi Ernando Ari di Timnas Indonesia Rawan Digeser oleh 2 Nama Ini
Artikel Terkait
-
Media Vietnam Julid! Tuding PSSI dan Timnas Indonesia Bikin Susah Kim Sang-sik, Ada Apa?
-
Elkan Baggott Sindir Pemain Sangat Berbakat Tapi Minus Etos kerja, Ngomongin Siapa?
-
Rafael Struick Hilang Berkepanjangan, Bak Ditelan Bumi
-
Media Italia: Ada Faktor X yang Bisa Bikin Jay Idzes Gabung ke AC Milan
-
Kabar Buruk dari Jay Idzes Jelang TC Timnas Indonesia di Bali
Hobi
-
Sudirman Cup 2025: Empat Negara Unggulan Badminton Lolos ke Semifinal
-
3 Alasan Mengapa Nathan Tjoe-A-On Bisa Pindah ke Oxford United Musim Depan
-
Sudirman Cup 2025: Indonesia Melaju ke Semifinal usai Ungguli Thailand 3-1
-
Jika Elkan Baggott Comeback, Tentu Gerald Vanenburg Tak Perlu Pusingkan Pertahanan Timnas U-23
-
Pecat Carlos Pena di Penghujung Musim, Manajemen Persija Salah Langkah?
Terkini
-
Sinopsis Drama Terbaru Our Unwritten Seoul, Dibintangi Park Bo Young
-
5 Drama China Kostum yang Dibintangi Hu Yixuan, Terbaru Love Never Fails
-
Dari Manis Jadi Pahit: Esensi Lagu TXT 'Good Boy Gone Bad' dan Trauma Cinta
-
Kwon Eunbi Tampil Misterius di Pertemuan Pertama Lewat Lagu Hello Stranger
-
Demi si Dia! TXT Belajar Bahasa Cinta di Single Terbaru 'Love Language'