Sprint race MotoGP Aragon 2024 yang dilaksanakan kemarin malam (31/8/2024) berhasil mencuri perhatian para penggemar. Tidak hanya soal persaingan di lintasan, tetapi juga drama yang tersaji sepanjang akhir pekan.
Berikut ini adalah rangkuman fakta-fakta menarik seputar sprint race MotoGP Aragon 2024.
1. Dominasi Marc Marquez
Brilian, adalah kata yang mewakili bagaimana performa Marc Marquez di hari Jumat dan Sabtu GP Aragon. Dia berhasil menjadi yang tercepat di sesi free practice 1 dan 2, practice, meraih pole position di sesi kualifikasi, dan memenangkan balapan sprint untuk kali pertama dalam karier balapnya.
2. All Spanish Podium
Podium sprint race MotoGP Aragon kemarin berhasil diraih oleh rider-rider asal Spanyol, yakni Marc Marquez (1), Jorge Martin (2), dan Pedro Acosta (3).
3. Manis Pahit Kisah Johann Zarco
Johann Zarco sempat mencetak prestasi membanggakan yakni dengan langsung lolos ke Q2. Sekilas, hal ini mungkin sangat lumrah bagi tim lain, tapi Zarco merupakan rider Honda yang pertama kali bisa langsung lolos ke Q2 selama musim 2024.
4. Penampilan Spektakuler Fabio Quartararo
Penampilan spektakuler Fabio Quartararo di sprint race kemarin mencuri perhatian pencinta MotoGP. Pasalnya dengan motor YZR-M1 yang dikenal medioker, dia bisa bertarung melawan motor terbaik di grid, Desmosedici GP24 milik Ducati yang dikendarai oleh Pecco Bagnaia, hingga berhasil finis di depannya.
5. Independent Team Raih Lima Besar
MotoGP melalui akun X resminya, @MotoGP, mengunggah sebuah fakta unik di sprint race MotoGP Aragon 2024 kemarin, untuk kali pertama dalam sejarah, posisi lima besar diraih oleh tim-tim independen.
Di antaranya Gresini Racing (Marc dan Alex Marquez), Prima Pramac Racing (Jorge Martin), GasGas Tech3 (Pedro Acosta), Trackhouse Racing (Miguel Oliveira)
6. Ucapan Manis Repsol Honda
Atas kemenangan perdana Marc Marquez setelah 2 tahun, 10 bulan, dan 7 hari, tim lamanya, Repsol Honda, mengucapkan selamat kepada Marc melalui unggahan di akun X resmi mereka, @HRC_MotoGP.
"@marcmarquez93 Selamat Marc," tulis tim Repsol Honda.
7. Pecco Merosot
Lain halnya dengan Marc Marquez yang berhasil meraih kemenangan di sprint race kemarin, Pecco Bagnaia harus berjuang ekstra keras untuk bisa sampai ke garis finis.
Pemegang gelar juara dunia bertahan tersebut hanya mampu finis di P9 di belakang rider Yamaha, Fabio Quartararo (P8), dan rekan setimnya, Enea Bastianini (P7).
8. Klasemen Sementara
Jorge Martin yang berhasil meraih P2 kembali mengambil alih puncak klasemen sementara dengan gap 3 poin dari Pecco Bagnaia yang hanya mampu finis di P9.
Nah, itu tadi beberapa fakta unik seputar sprint race MotoGP Aragon 2024. Momen mana yang paling berkesan buat kamu?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Jadwal MotoGP San Marino 2025: Waktunya Pembalap Italia Unjuk Gigi
-
MotoGP Catalunya 2025: Perayaan Juara Dunia Tak Akan Terjadi di Misano
-
Sprint Race MotoGP Catalunya 2025: Alex Marquez Giveaway Medali Kemenangan
-
Terdepak dari Pramac, Miguel Oliveira: Keputusan Ini Mengejutkan Saya
-
CEO MotoGP Enggan Hentikan Marc Marquez yang Dianggap 'Terlalu Mendominasi'
Artikel Terkait
-
Fakta Menarik Kondisi Timnas Indonesia Jelang Lawan Korea Selatan Usai Hajar Argentina, Kalah dari Thailand
-
2 Fakta Menarik Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Garuda 'Dikepung' Rekan Ronaldo
-
Latihan MotoGP Aragon 2024: Marc Marquez Berjaya di Teritorinya
-
Somkiat Chantra Gabung LCR Honda, Ini 5 Fakta Menarik yang Harus Kamu Tahu
-
2 Fakta Bikin Timnas Indonesia Lebih Optimis tatap Putaran 3 kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Hobi
-
Skuad Australian Open 2025: Indonesia Kirim 13 Wakil Demi Buru Gelar
-
Dikalahkan Mali, Indra Sjafri dan Anak Asuhnya Belum Juga Belajar dari Kesalahan Terdahulu
-
Rizky Ridho Perpanjang Kontrak dengan Persija Jakarta, Tutup Pintu Aboard?
-
Tunjuk Ivar Jenner Jadi Kapten, Indra Sjafri Pertimbangkan Banyak Hal?
-
Kembali Jebol Lewat Sundulan, Mengapa Tim yang Diasuh Indra Sjafri Lemah di Bola-Bola Atas?
Terkini
-
5 Fakta Unik Nasi Tumpang Lethok, Kuliner Klaten yang Bikin Ketagihan
-
Sepenggal Perjalanan Menjadi Pahlawan Tanpa Tanda Jasa
-
Sudah Baca Berkali-kali Tapi Tetap Lupa? Ganti Caramu Belajar dengan 6 Langkah Sistematis Ini
-
Cinta Tulus di Penghujung Ajal, Film Sampai Titik Terakhirmu Sedih Banget!
-
Jangan Asal Cuci! Pahami Arti Simbol di Label Baju Jadi Rahasia Pakaian Awet