
Penampilan Jens Raven telah mencuri perhatian sejak Toluon Cup 2024 lalu. Performanya kian disoroti ketika tampil gemilang di Piala AFF U-19 maupun kualifikasi Piala Asia U-20 yang baru saja selesai. Diketahui, skuad Garuda Muda yang dipimpin pelatih Indra Sjafri sukses menyegel satu tiket menuju putaran final.
Pemain berusia 18 tahun dengan postur menjanjikan itu mencetak empat gol yang mengantar pasukan Merah Putih menjuarai Piala AFF U-19. Kemudian dirinya pun menorehkan tiga gol dalam tiga laga di babak kualifikasi.
Performa impresif tersebut membuat para suporter sepakat bahwa Jens Raven berpeluang promosi ke level yang lebih tinggi. Namun melansir laporan Antara News pada Senin (30/9/2024), ternyata catatan gol yang disajikan Raven masih belum cukup meyakinkan Shin Tae-yong untuk membawanya bersaing di dengan Dimas Drajad, Rafael Struick, maupun Ragnar Oratmangoen.
“Segitu saja sangat kurang masih dibutuhkan power lebih, dan daya berjuang kalau segitu saja tidak akan pas untuk di timnas senior,” kata Shin Tae-yong setelah menyaksikan langsung laga pamungkas Timnas Indonesia menghadapi Yaman.
Diketahui, Garuda Muda ditahan imbang tim asuhan Mohamed Hasan Ali Albaadani dengan skor 1-1. Sejatinya Timnas Indonesia lebih dulu unggul melalui gol cantik yang dicetak oleh Jens Raven di injury time babak pertama. Namun tim tamu berhasil menyamakan kedudukan hanya berselang menit saja.
Meski harus berbagi poin, Jens Raven CS dinyatakan lolos ke Piala Asia U-20 melalui status juara Grup F.
Reaksi Indra Sjafri Soal Jens Raven
Pernyataan pelatih Shin Tae-yong perihal Jens Raven disetujui oleh Indra Sjafri. Juru taktik asal Sumatera Barat tersebut mengatakan akan membiarkan sang pemain matang selama dalam Timnas U-20.
Ia pun menegaskan bakal terus berkomunikasi tentang kemungkinan ada pemain Timnas Indonesia U-20 yang dapat memperkuat level U-23 atau senior.
“Biarkan buah itu matang di pohonnya dulu. Saya pikir, saya dan Coach Shin akan selalu diskusi tentang bagaimana Timnas Indonesia U-20 dan pemain-pemainnya apakah ada yang bsai direkrut ke U-23 atau senior,” kata Indra Sjafri.
BACA BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
Jordi Amat Akui Belum Tahu Nasib di JDT, Bantah Rumor Hijrah ke Indonesia?
-
Drama Tastefully Yours Rilis Poster Karakter, Kang Ha Neul Penuh Ambisi!
-
BRI Liga 1: Paul Munster Tak Remehkan Arema FC, Persebaya Surabaya Siap Tempur!
-
Persis Solo Lanjutkan Tren Positif, Ong Kim Swee Soroti Catatan Clean Sheet
-
Pieter Huistra Pastikan PSS Sleman Tetap Bertarung Walau Terancam Degradasi
Artikel Terkait
-
Jay Idzes Kirim Kode Keras Gabung Inter Milan
-
Pascal Struijk Tak Ada di Skuat Leeds United, ke Indonesia Urus Naturalisasi?
-
Emil Audero Hampir Pasti Debut Lawan China, Timnas Indonesia Kebobolan Berapa Gol?
-
Panggilan Mendesak! PSSI Minta Patrick Kluivert Segera ke Tanah Air, Ada Apa?
-
Serbabisa, 3 Posisi yang Bisa Ditempati Pascal Struijk di Timnas Indonesia
Hobi
-
Bawa Leeds United Promosi, Ternyata Pascal Struijk Bukan Pemain Indonesia Pertama di EPL
-
Jordi Amat Akui Belum Tahu Nasib di JDT, Bantah Rumor Hijrah ke Indonesia?
-
3 Alasan Mengapa Patrick Kluivert Harus Pertimbangkan Panggil Yakob Sayuri
-
Pratama Arhan, Bangkok United dan Kans Ciptakan Memori Manis pada Musim Perdananya
-
Dilepas JDT, Ini 2 Alasan Jordi Amat Harus Terima Pinangan Klub Liga 1 Indonesia
Terkini
-
MEOVV 'Hands Up' Penyemangat untuk Terus Maju Lewat Melodi yang Menggebu
-
Kisah Inspiratif dari Out of My Mind, Melihat Dunia dari Perspektif Berbeda
-
Ulasan Film Night Bus: Perjalanan Menegangkan Lewati Zona Konflik Berbahaya
-
Ajisaka, The King and The Flower of Life: Animasi Lokal yang Layak Tayang Secara Global
-
Chen EXO 'Broken Party,' Lagu Perayaan Patah Hati dan Kesendirian