Ambisi Persib Bandung untuk tampil di babak 16 besar AFC Champions League Two rupanya harus kembali ditelan mentah-mentah. Kekalahan dramatis 3-4 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung pada Kamis (5/12/2024) membuat langkah tim asuhan Bojan Hodak terhenti.
Namun di balik hasil minor semalam, laga tersebut menjadi panggung bagi David da Silva untuk kembali membuktikan diri.
Diketahui bahwa pertandingan keenam kompetisi bergengsi Asia ini dijalani skuad Pangeran Biru dengan status tuan rumah, yakni menjamu Zhejiang FC. Merujuk laporan Antara News, Persib memang memberikan pressing ketat sejak peluit kick off dibunyikan.
Namun rapatnya barisan pertahanan Zhejiang FC membuat berbagai serangan yang dibangun berakhir patah di tengah jalan. Justru tim tamu lebih dulu memecahkan kebuntuan, tepatnya di menit ke-15.
Franko Andrijasevic yang bebas dari kawalan pemain Persib Bandung melepas tembakan yang mengoyak gawang Kevin Ray Mendoza. Lima menit berselang, Persib nyaris mencetak gol balasan.
Namun tendangan Ciro Alves di dalam kotak penalti masih berhasil diantisipasi. Kemudian gol kedua milik Zhejiang FC tercipta pada menit ke-22. Ini berawal dari kesalahan Nick Kuipers di lini belakang yang akhirnya diselesaikan dengan baik oleh Jena Kouassi.
Tertinggal dua gol tak membuat semangat Beckham Putra dan rekan-rekannya padam. Pemain muda tersebut berhasil mencatatkan namanya di papan skor ketika laga berjalan 31 menit. Kedudukan berubah 2-1, di mana tuan rumah memperkecil selisih gol.
Namun napas lega itu tak bertahan lama. Sebab menit ke-39, Zhejiang FC kembali mencetak gol melalui kaki Franko Andrijasevic lagi. Skor 3-1 bertahan sampai turun minum.
Memasuki babak kedua, lawan masih mendominasi penguasaan bola dan beberapa kali melakukan tusukan kepada barisan pertahanan Persib Bandung. Jean Kouassi membuat gol kedua sehingga skor berubah 4-1.
Margin yang cukup jauh memaksa Persib untuk bekerja lebih ekstra. Tak sia-sia, lantaran di menit 70 sundulan David Da Silva membuat api harapan Pangeran Biru kembali menyala. Namun meski Tyronne del Pino juga mencatatkan nama di papan skor pada menit injury time, kemenangan tetap menjadi milik Zhejiang FC.
Skor 3-4 untuk kemenangan tim asuhan pelatih Jordi Vinyals membuat langkah Persib Bandung harus terhenti di sini. Mereka menduduki urutan keempat klasemen dengan torehan lima poin dari enam laga.
Sedangkan Port FC dan Lion Sailors yang sama-sama mengumpulkan 10 poin berhak melaju ke babak berikutnya.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Erick Thohir Jawab Usulan Piala Indonesia, Serahkan Wewenang ke PT LIB
-
Momen Langka, Liga Indonesia All Star Diminta All Out Lawan Oxford United
-
Rodrigo Moura Bertekad Beri Rasa Aman untuk Lini Belakang Persijap Jepara
-
Coach RD Janji Rotasi Pemain Liga Indonesia All Star di Piala Presiden 2025
-
Marc Klok Lanjutkan Bakti di Persib Bandung, Betah dengan Atmosfer Tim?
Artikel Terkait
-
Cetak Sejarah! Timnas Indonesia Juara AFF Womens Cup Untuk Pertama Kalinya
-
Piala AFF 2024 Belum Dimulai, Timnas Indonesia Sudah Catatkan Rekor
-
Adu Rekam Jejak 3 Pelatih Asal Korea Selatan di Piala AFF 2024, STY Paling Mentereng?
-
Pratama Arhan Bicara Kans Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Bisa Juara?
-
Bandingkan dengan Satoru Mochizuki, Pengamat: Shin Tae-yong Tidak Pernah Niat...
Hobi
-
Diisukan Gabung Red Bull, Carlos Sainz Tegaskan Tetap Bersama Williams
-
Erick Thohir Jawab Usulan Piala Indonesia, Serahkan Wewenang ke PT LIB
-
Diterpa Rumor Naturalisasi Ilegal, Pejabat FAM Ramai-Ramai Berikan Klarifikasi! Panik?
-
Momen Langka, Liga Indonesia All Star Diminta All Out Lawan Oxford United
-
Indonesia Sudah Otomatis, Bagaimana Perhitungan Rasio Kelolosan Tim-Tim ASEAN ke AFC U-17?
Terkini
-
Buku Rahasia Napas untuk Ketenangan Hidup, Solusi Bagi yang Suka Cemas!
-
Resmi, Anime Frieren: Beyond Journey's End Season 2 Rilis Januari 2026
-
Sayang Pada Buku Bukan Berarti Pelit: Memahami Hati Seorang Bibliotaph
-
Review Film The Old Guard 2: Aksi Abadi yang Terasa Hampa
-
Lebih dari Sekadar Musik, UMKM Lokal Ramaikan Prambanan Jazz Festival 2025