Princess Sirivannavari Thailand Masters 2025 memaksa tiga pasangan wakil ganda campuran Indonesia terlibat drawing perang saudara di babak 32 besar pada Rabu (29/01/2025).
Salah satunya, Adnan Maulana/Indah Cahya Sari Jamil yang harus menghadapi juniornya, Marwan Faza/Aisyah Salsabila Putri Pranata.
Pada laga turnamen Super 300 di Nimibutr Stadium, Bangkok ini, Adnan/Indah terlibat drama rubber game yang cukup sengit.
Tak hanya itu, bahkan Adnan/Indah harus kehilangan gim pertama hingga Marwan/Aisyah unggul pada set awal dengan gap skor yang ketat.
Seolah tidak ingin tertinggal dan menyerah di hadapan juniornya, Adnan/Indah sukses curi kemenangan di set kedua dan paksakan rubber.
Pertandingan pun berakhir dalam durasi waktu 48 menit di mana Adnan/Indah berhasil petik kemenangan dengan skor 18-21, 21-14, dan 21-15 atas Marwan/Aisyah.
Hasil ini memastikan Adnan/Indah melaju ke babak 16 besar menyusul beberapa wakil Indonesia lainnya yang sudah lolos lebih dulu pada laga hari pertama.
Meski kabar ini terbilang positif karena wakil Indonesia di babak kedua bertambah, tetapi juga tidak sepenuhnya menggembirakan.
Pasalnya, Marwan/Aisyah sendiri merupakan pemain ganda campuran muda dari Pelatnas yang memiliki potensi yang cukup baik.
Penampilannya di Indonesia Masters 2025 pekan lalu juga terbilang impresif meski kandas di babak kedua saat melawan unggulan Malaysia.
Selain laga ini, sayangnya di Thailand Masters 2025 kali ini Indonesia juga bakal kehilangan dua pasangan ganda campuran lainnya akibat laga perang saudara.
Ada Jafar Hidayatullah/Felisha Pasaribu kontra Verrell Yustin Mulia/Pitha Haningtyas Mentari dan Rinov Rivaldy/Lisa Ayu Kusumawati dengan Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Widjaja.
Menariknya, pasangan ganda campuran tersebut seolah 'berjodoh dengan mantan' karena bakal bertanding melawan eks partner.
Felisha Pasaribu harus adu strategi melawan Verrell, sementara Lisa Ayu bersatu di lapangan hijau kembali dengan Rehan sebagai lawan.
Namun, siapa pun pemenangnya akan tetap menjadi kemenangan sekaligus kekalahan bagi skuad Indonesia.
Hanya saja, dua tiket tambahan ke babak 16 besar juga dipastikan bisa diamankan oleh tim dari nomor ganda campuran.
Baca Juga
-
5 Rekomendasi Skincare Lokal untuk Kulit Sensitif, Aman dan Bikin Glowing!
-
Li-Ning dan Yonex Kompak Rebutan An Se Young, Tawarkan Kontrak Fantastis!
-
Peran Jung Il Woo, Jung In Sun, dan Yoon Hyun Min di Drama Splendid Days
-
Oh Yeon Seo dan Choi Jin Hyuk Bakal Bintangi Drama Korea Positively Yours
-
4 Momen yang Ciptakan Ending Sempurna di Drama Korea "Second Shot At Love"
Artikel Terkait
Hobi
-
Nathan Tjoe-A-On Ungkap Target Pribadi usai Resmi Digaet Willem II
-
Clean Sheet Lagi, Gerald Vanenburg Puas dengan Performa Timnas Indonesia
-
Futsal: Laboratorium Mini Kehidupan
-
Sejarah Pertemuan Indonesia dan Malaysia di Piala AFF U-23, Skuat Garuda Muda Kalah Mentereng!
-
AXIS Nation Cup 2025: Saat Futsal Bawa Rezeki Nggak Cuma Buat Atlet
Terkini
-
Sinopsis The Winning Try, Drakor Yoon Kye Sang dan Im Se Mi di Netflix
-
Ciptaan Sendiri, BoA Usung Genre Musik Pop Punk di Lagu Comeback 'Crazier'
-
Ulasan Buku Einstein:Kisah Hidup Sang Fisikawan yang Mengubah Dunia Sains
-
Mengenal Tasuku Tsubakino, Karakter Kontroversial di Anime Wind Breaker
-
4 Rekomendasi Novel untuk Menyelami Budaya Jepang, Penuh Nilai dan Filosofi