Pelatih timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri seakan-akan selalu mendapatkan kutukan di ajang Piala Asia U-20 saat memimpin timnas Indonesia U-20.
Dilansir dari laman resmi AFC, pelatih berusia 62 tahun tersebut kembali gagal di ajang Piala Asia U-20 2025 setelah hanya mampu membawa skuad garuda menempati peringkat ke-3 klasemen grup C dengan 1 poin imbas dari menelan 2 kekalahan dan 1 hasil imbang.
Kondisi ini kian menegaskan bahwa mantan pelatih Bali United tersebut tak mampu berbicara banyak saat berkompetisi di level Asia. Pasalnya, dari 2 kesempatan yang diberikan oleh PSSI untuk menukangi timnas Indonesia U-20 di kompetisi Asia, Indra Sjafri gagal meraih hasil memuaskan. Bahkan, tak pernah sekalipun lolos ke babak perempat final.
Indra Sjafri pertama kali memimpin timnas Indonesia U-20 di ajang Piala Asia U-20 edisi 2014 silam. Tampil gemilang di fase kualifikasi setelah sebelumnya menjuarai ajang AFF Cup U-19 2013, skuad timnas Indonesia U-20 tak mampu berbuat banyak saat berlaga di putaran final Piala Asia U-20. Bahkan, kala itu Evan Dimas dkk harus menempati posisi juru kunci grup dengan tanpa sekalipun meraih kemenangan.
Lalu, pada edisi 2025 ini, Indra Sjafri kembali gagal meraih target yang diberikan oleh PSSI, yakni lolos hingga fase semifinal. Ironisnya, sebelumnya dirinya juga sukses meraih gelar AFF Cup U-19 2024 dan tampil cukup memuaskan di fase kualifikasi Piala Asia U-20 2025 yang digelar di tahun 2024 kemarin.
Berprestasi di Level ASEAN, Gagal Total di Level Asia
Hal yang lebih mengenaskan lainnya adalah Indra Sjafri dianggap menjadi salah satu pelatih terbaik di level timnas Indonesia kelompok umur. Bagaimana tidak, pelatih yang juga memiliki lisensi kepelatihan AFC Pro ini sukses memberikan banyak gelar bagi Indonesia di level kelompok umur.
Melansir dari laman resmi PSSI (pssi.org), Indra Sjafri sukses memberikan 2 gelar AFF Cup U-19 di tahun 2013 dan 2024, 1 gelar AFF Cup U-22 di tahun 2019 dan medali emas Sea Games 2023. Namun, semua prestasi di level ASEAN tersebut tak berlaku saat di level Asia. Indra Sjafri tercatat selalu gagal dalam 2 putaran final ajang Piala Asia U-20 dan tampil buruk di ajang Asian Games 2022 silam.
Sepertinya memang Indra Sjafri hanya merupakan pelatih level ASEAN dan belum bisa berbicara banyak di level Asia.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Targetnya Emas, tapi Pelatih 'Buta' Kekuatan Lawan: Timnas U-23 Bisa Apa di SEA Games 2025?
-
PSSI Target Timnas Raih Emas Sea Games 2025, Indra Sjafri Justru Pesimis!
-
PSSI Anak Tirikan Timnas Indonesia Senior, Media Asing Berikan Sorotan!
-
Cadangkan Zahaby Gholy saat Jumpa Brazil, Nova Arianto Berikan Klarifikasi!
-
Piala Dunia U-17: Takluk dari Brazil, Peluang Lolos Indonesia Masih Ada!
Artikel Terkait
-
Meski Tersingkir, Posisi Timnas Indonesia U-20 Tak Terlalu Buruk di Klasemen Seluruh Kontestan
-
Bung Towel Bela Indra Sjafri, Salahkan Materi Pemain Timnas Indonesia U-20
-
Piala Asia U-20, Indra Sjafri, dan Kesetiaan Timnas Indonesia Mainkan Strategi Usang
-
Akmal Marhali Ngotot Bela Indra Sjafri, Sebut Penyebab Gagal Total Karena Tidak Hoki
-
Piala Asia U-20: Laga Melawan Yaman dan Tamparan Telak Atas Komentar Coach Justin
Hobi
-
Dikalahkan Mali, Optimisme Indra Sjafri Jelang SEA Games 2025 Tak Surut!
-
Uji Coba Pertama Kontra Mali, Ada yang Kurang di Lini Tengah Timnas Indonesia SEA Games
-
Targetnya Emas, tapi Pelatih 'Buta' Kekuatan Lawan: Timnas U-23 Bisa Apa di SEA Games 2025?
-
Bangkit dari Cedera, Jorji Melaju ke Final Kumamoto Masters 2025!
-
Daftar 3 Pemenang FIFA Puskas Award Paling Underrated, Rizky Ridho Bisa Jadi Selanjutnya!
Terkini
-
Lama Bungkam, Azizah Salsha Ungkap Fakta Perceraian dengan Pratama Arhan
-
Bukan Cuma Kucing atau Panda, Ini 10 Hewan Paling Gemas di Dunia yang Jarang Kamu Tahu
-
4 Film Korea Terbaik Tentang Bobroknya Pemerintahan Otoriter
-
Tampil Senada Bareng Pacar! Rekomendasi 4 Outfit Couple dari Brand Lokal
-
Wajib Tahu! 4 Sunscreen Ampuh Lawan Polusi Urban Bikin Wajah Auto Glowing Tanpa Flek