Tak dimasukannnya nama Asnawi Mangkualam ke dalam skuad timnas Indonesia diprediksi akan mengubah susunan pemain, termasuk pemegang posisi jabatan kapten di skuad garuda.
Merujuk laman transfermarkt.co.id, pemain berusia 25 tahun tersebut dalam 48 laga bersama timnas Indonesia sejauh ini memang hampir selalu ditunjuk sebagai kapten.
Dengan tak dipanggilnya Asnawi Mangkualam, Patrick Kluivert selaku pelatih timnas Indonesia diprediksi akan menunjuk 3 nama yang kemungkinan bisa menjadi kapten timnas Indonesia. Berikut adalah ulasannya!
1. Jay Idzes
Nama Jay Idzes menjadi salah satu pemain yang kemungkinan besar ditunjuk sebagai kapten timnas Indonesia di era kepelatihan Patrick Kluivert.
Melansir dari laman transfermarkt.co.id, pemain berusia 25 tahun ini memang sudah ditunjuk beberapa kali dalam laga timnas Indonesia sebagai kapten di era kepelatihan Shin Tae-yong.
Kemampuan leadershipnya, khususnya di sektor pertahanan bisa menjadikan jaminan bagi pemain klub Serie A, AC Venezia tersebut sebagai kapten utama menggantikan Asnawi Mangkualam. Total, Jay Idzes sejauh ini sudah bermain sebanyak 9 kali dan mencetak 1 gol bagi timnas Indonesia.
2. Jordi Amat
Nama Jordi Amat juga kemungkinan besar akan ditunjuk menjadi kapten timnas Indonesia di era kepelatihan Patrick Kluivert.
Pemain berusia 32 tahun ini memang dianggap sebagai salah satu pemain veteran di timnas Indonesia saat ini dengan 18 caps bersama skuad garuda dan telah mencetak 1 gol.
Jordi Amat sendiri juga memiliki kemampuan leadership di sektor pertahanan timnas Indonesia dan bisa menjadi salah satu opsi di lini bek tengah.
Meskipun tak muda lagi, kemampuan dan pengalaman bek keturunan Spanyol-Indonesia tersebut tentu tak bisa diremehkan begitu saja.
3. Joey Pelupessy
Salah satu hal yang cukup unik adalah nama Joey Pelupessy juga kemungkinan bisa ditunjuk sebagai kapten timnas Indonesia.
Pemain asal klub Belgia, Lommel SK ini sendiri memang akan menjadi salah satu pemain senior di timnas Indonesia dengan usia 31 tahun saat ini.
Kemungkinan dirinya untuk ditunjuk sebagai kapten timnas Indonesia memang cukup terbuka lebar mengingat dirinya juga pernah menjabat sebagai kapten di beberapa laga bersama klub yang pernah dibelanya.
Nah, itulah beberapa pemain yang diprediksi akan menjadi kapten timnas Indonesia di era kepelatihan Patrick Kluivert.
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
3 Kerugian Jika Patrick Kluivert Tak Panggil Asnawi Mangkualan ke Timnas
-
Ada Banyak Stok, 3 Posisi Paling Menumpuk Pemain di Timnas Indonesia
-
Welber Jardim Dikontrak oleh Sao Paulo, Dia Bisa Dimainkan di 3 Posisi Ini!
-
Manis dan Legit, 3 Jajanan Tradisional Khas Jawa Timur Ini Cocok untuk Takjil
-
Antibosan! 3 Tempat Ngabuburit di Surabaya Ini Tawarkan Pengalaman Ramadan Tak Terlupakan
Artikel Terkait
-
3 Kerugian Jika Patrick Kluivert Tak Panggil Asnawi Mangkualan ke Timnas
-
Asnawi Mangkualam Selesai di Timnas Indonesia? Kapten Timnas Indonesia Era STY Dikabarkan Dicoret Patrick Kluivert
-
Garuda Calling! 3 Pemain Era Shin Tae-yong Berpotensi Dicoret, Terbaru Sang Kapten
-
Patrick Kluivert Umumkan Daftar Pemain Timnas Indonesia Lawan Australia!
-
Elkan Baggott Makin Tak Terkalahkan, Bantai Lawan Tampa Ampun!
Hobi
-
Sempat Protes, Paul Munster Minta Maaf dan Apresiasi Stadion BJ Habibie
-
Solid! Stefano Cugurra Dukung Persis Solo Tetap Bertahan di BRI Liga 1
-
Performa Turun di GP Thailand, Alex Rins Sebut Kemajuan Yamaha Rendah
-
3 Kerugian Jika Patrick Kluivert Tak Panggil Asnawi Mangkualan ke Timnas
-
Selain Ryan Kurnia, Persib Bandung Juga Harus Kehilangan Pemain Ini
Terkini
-
3 OOTD Bergaya Monokrom ala Shin Eun Soo, Bikin Tampilan Makin Fashionable
-
Ada Les Belles, Ini 4 Rekomendasi Drama Jelly Lin yang Tayang di WeTV
-
Beratnya Jadi Guru: Harus Bisa Digugu Lan Ditiru, Juga Yoga Anyangga Yogi
-
Sederhana tapi Tetap Modis, Ini 4 Gaya Mix and Match Outfit ala Kang Hye Won
-
Mengapa Empati terhadap Hewan Penting bagi Peradaban yang Lebih Beradab?