Scroll untuk membaca artikel
Munirah | Xandra Junia Indriasti
Ilustrasi Bersepeda. (pixabay)

Bersepeda merupakan aktivitas yang tengah kembali disukai seseorang usai keberadaannya sempat redup. Nyatanya, kegiatan ini memiliki segudang manfaat baik bagi kesehatan tubuh. 

Namun, agar tetap aman dan nyaman, kamu perlu menerapkan 4 tips bersepeda di bawah ini.

1. Cek kondisi sepeda

Tips pertama adalah mengecek kondisi sepeda apakah layak untuk dipakai, termasuk pada jarak dekat. Mulai dari ban yang bisa saja pecah atau mengalami kebocoran. Jika dibiarkan, keadaan seperti ini bisa memicu hal-hal buruk, seperti berhenti di tengah jalan.

Selain itu, kamu juga perlu memeriksa bagian lainnya. Misal, rantai, pengayuh, jok, rem, dan masih banyak lagi. Jangan meremehkan hal seperti ini, meskipun tergolong kecil karena dapat memicu kecelakaan. Melakukannya serta merta bertujuan untuk membuatmu merasa nyaman dan aman saat bersepeda. 

2. Pastikan tubuh sehat

Selanjutnya adalah memastikan tubuh dalam kondisi sehat. Jika memang kamu tengah sakit atau tidak kuat mengayuh, hindari melakukan aktivitas ini. Satu-satunya yang diperlukan yaitu beristirahat hingga kembali pulih.

Kamu juga dilarang memaksakan diri untuk bersepeda dengan jarak jauh jika merasa tidak mampu secara fisik. Ketika teman-teman mengolok-olok bahwa kamu seorang yang payah, jangan terbawa suasana untuk menerima tantangan tersebut. 

Kurangi gengsi dan cobalah lebih sayang pada diri sendiri ketimbang merespon komentar buruk orang lain. Oh, iya. Penuhi asupan nutrisi agar tubuh menjadi kuat saat bersepeda. Misal, mengonsumsi apapun yang mengandung vitamin, mineral, dan zat besi sebelum melakukan aktivitas tersebut.

3. Periksa kelengkapan lainnya

Kelengkapan lain disini berupa helm untuk melindungi kepala, sarung tangan, masker, dan kacamata. Jangan lupa juga untuk menggunakan pakaian yang mudah menyerap keringat agar tidak menimbulkan masalah kulit, seperti jamur.

Guna melindungi kulit dari paparan sinar UV, kamu bisa mengaplikasikan tabir surya pada wajah, tangan, dan kaki. Sediakan juga air minum untuk mencegah rasa haus penyebab dehidrasi karena energi serta cairan tubuh yang terkuras saat bersepeda.

4. Patuhi aturan lalu lintas

Sudah banyak kasus pesepeda yang kurang menaati aturan lalu lintas, seperti menutup jalan umum hingga menerobos lampu merah. Nah, agar tidak lagi terjadi hal serupa, kamu perlu mematuhi peraturan yang sudah ada. 

Jangan bergerombol apalagi sampai mengganggu pengemudi lainnya. Menerapkan hal ini juga berlaku demi keamananmu saat bersepeda. Pasalnya, kecelakaan bisa saja terjadi jika aturan lalu lintas diabaikan dan dianggap sepele.

Itulah keempat tips bersepeda agar nyaman dan aman. Lalu, apakah kamu sering melakukan aktivitas ini di waktu luang?

Xandra Junia Indriasti