Merasa minder, grogi, dan merasa tak pantas berada di suatu lingkungan tertentu memang merupakan bentuk dari rasa kurang percaya diri yang sebetulnya dapat dicegah dengan pikiran-pikiran positif masuk meraja isi kepala hingga terus berkarya menjadi yang terbaik.
Tetapi siapa sangka, meningkatkan rasa percaya diri tidak hanya berasal dari apa yang kita kerjakan dan pikirkan terhadap diri sendiri. Nyatanya, hanya dengan mengandalkan postur, bahasa, atau sikap tubuh. Kamu juga bisa dipandang sebagai orang yang tampil penuh percaya diri.
Yuk, simak artikel berikut tentang 5 sikap tubuh yang bikin kamu dipandang penuh percaya diri oleh orang lain yang disadur dari Psycho2Go dan Verywell Mind.
1. Tidak terburu-buru
Salah satu cara agar orang lain memandangmu sebagai orang yang punya rasa percaya adalah dengan tidak menunjukkan gestur terburu-buru. Ketika kamu hendak merencanakan sesuatu baik itu berjalan ke suatu tempat atau melakukan sesuatu.
Maka, lakukanlah dengan santai dan nikmati waktumu sejenak memikirkan tindakanmu berikutnya, alih-alih bergerak tergesa-gesa dan terlalu reaktif.
Orang yang memiliki kecenderungan suka buru-buru biasanya dinilai orang sebagai tipikal pemalu, peragu, dan grogian.
2. Jaga kontak mata
Saat kamu berupaya berhadapan dengan lawan bicara. Tetapi, kerap melakukan segala cara untuk menghindari kontak mata. Maka, bisa jadi kamu tengah dilanda grogi atau kurang rasa percaya diri.
Nah, agar kamu bisa dinilai sebagai orang yang tampil percaya diri, sebaiknya lakukanlah kontak mata sedapatnya sambil nyimak perkataan lawan bicaramu. Dengan begitu, kamu tak hanya dinilai memiliki rasa percaya diri tapi juga penuh perhatian.
Apabila kontak mata bagi lawan bicaramu terlalu mengintimidasi, kamu bisa mengalihkan pandangan pada objek yang dekat dengan si pembicara.
3. Tidak memasukkan tangan ke saku celana
Tanda-tanda seseorang tengah mengalami grogi dan cemas terhadap lawan bicara adalah dengan memasukkan tangannya ke saku celana.
Bisa jadi saking groginya, kamu memasukan tangan ke saku celana supaya tidak kelihatan gemetar. Sayangnya, hal itu justru akan membuatmu jadi semakin cemas dan kurang percaya diri. Sebaiknya jauhkan tangan dari saku agar terlihat lebih percaya diri.
4. Pandangan fokus ke depan
Saat berjalan atau berpapasan dengan orang lain, jangan sambil menundukkan kepala. Memang pada awalnya, berjalan dengan kepala tegap dan mata berfokus ke depan akan terkesan kurang natural atau dibuat-buat.
Tapi, itu menurut perspektif kamu, kalau orang lain sudah tentu melihatmu sebagai orang yang percaya diri. Nah, dengan sering melakukannya, tanpa sadar akan meningkatkan rasa percaya dirimu.
5. Berdiri tegap
Jangan biasakan membungkuk tubuh saat berjalan atau berhadapan dengan lawan bicara. Cara sederhana ini sanggup memproyeksikan rasa percaya dirimu di mata orang lain.
Baik itu saat kamu sedang berdiri ataupun duduk biasakan untuk menegakkan postur tubuh dan menjaga agar selalu tetap tegap, akan membuatmu tampil sebagai orang yang memiliki aura pemimpin dan penuh percaya diri.
Itulah tadi 5 sikap tubuh yang bikin kamu tampil percaya diri. Apabila kamu ingin tampil percaya diri, menerapkan kiat sederhana ini akan membantumu mewujudkannya. Semoga bermanfaat!
Tag
Baca Juga
-
5 Tanda Kamu Sudah Dewasa Secara Emosional Menurut Ahli
-
5 Penemu Ini Menyesali Temuannya, Dihantui Rasa Bersalah meski Tak Membunuh
-
Ada Peringatan Hari Ciuman Internasional, Ini 6 Manfaat Ciuman Intim bagi Kesehatan Tubuh
-
Jangan Anggap Remeh, Waspadai 5 Tanda Kucing Terkena Rabies!
-
Ingin Makan Daging Tapi Takut Kolesterol? Atasi dengan 7 Sayuran Ini
Artikel Terkait
-
Sikap Baim Wong Ketawa Saat Dengar Paula Verhoeven Lapar hingga Tak Bisa Tidur Tengah Malam Bikin Netizen Syok
-
Sikap Dingin Haldy Sabri, Suami Irish Bella ke Putra Sambung Saat Pernikahan Jadi Sorotan
-
Sederet Sikap Romantis Dimas Seto ke Istri, Pantas Netizen Tak Percaya Bisa Selingkuh
-
Tingkatkan Percaya Diri, Tendik FKIK Universitas Jambi Ikuti Pelatihan Personal Branding
-
Stop Insecure! Ini 5 Lagu Le Sserafim yang Bikin Kamu Lebih Percaya Diri
Lifestyle
-
Tampil Feminin saat Hangout dengan 4 Padu Padan Outfit Rok ala Beby Tsabina
-
4 Rekomendasi Liquid Blush Warna Mauve, Tampil Cantik dan Natural!
-
Sontek 4 Look OOTD Modern ala Sophia KATSEYE, Biar Gaya Hangout Makin Kece!
-
Serum dan Pelembab, 3 Produk Mengandung Buah Kiwi untuk Kecilkan Pori-Pori
-
4 Ide Outfit Kasual ala Dayeon Kep1er, Stylish Setiap Hari Tanpa Ribet!
Terkini
-
Desakan Krisis Iklim: Pemanfaatan Energi Berkelanjutan dan Green Jobs
-
4 Alasan yang Bikin Drama China 'Fangs of Fortune' Harus Masuk Watchlist
-
NCT Dream 'Flying Kiss', Lagu Ungkapan Perasaan Cinta Seindah Bunga
-
Alasan Laga Indonesia vs Jepang Diundur, demi Kondisi Terbaik Kedua Tim
-
Akhirnya! Jisoo BLACKPINK Dikabarkan Bakal Comeback Solo Akhir Tahun Ini