Tampaknya Ganjar Pranowo semakin gencar melakukan kunjungan ke berbagai daerah yang di Indonesia dalam momentum menyambut pesta demokrasi 2024 mendatang. Ganjar Pranowo diketahui bakal calon presiden (capres) yang diusung oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP-P) beserta koalisinya, selalu saja menjadi perhatian dan menciptakan momen berkesan di tengah-tengah masyarakat.
Sama seperti yang ia lakukan saat menjabat sebagai Gubernur Jawa Tengah, Ganjar kerap menjadi perhatian saat melakukan kunjungan ke warga. Di sela-sela momen kunjungan yang ia lakukan, Ganjar kerap melakukan olah raga sebagai bagian dari rutinitasnya.
Bahkan, dulu sempat jadi perbincangan publik soal dirinya yang suka olahraga lari. Ganjar pun sempat disindir mengenai aktivitasnya itu, kurang lebih sindirannya berbunyi “yang dibutuhkan bukan adu lari, tapi adu gagasan”. Tapi, respon Ganjar pun terlihat santai.
BACA JUGA: Jokowi Sebut Ada 2 Juta Warga RI Berobat ke Luar Negeri, RS Indonesia Malah Dirujak Netizen
Terlepas dari itu, Ganjar juga tak lupa mengunjungi kuliner dan terkesan penasaran mengenai cita rasa sebagai kuliner lokal di daerah terkait ketika ada agenda kunjungan, hingga suatu waktu Ganjar Pranowo pun juga belajar masak.
Melansir dari akun TikTok @dppsahabatganjar, terlihat Ganjar Pranowo belajar memasak kue yang dikerumuni segerombolan ibu-ibu.
Diketahui momen itu terjadi ketika Ganjar Pranowo berkunjung di Palembang, pada Minggu, (5/11/2023) lalu. Ganjar pada kesempatan itu menyempatkan untuk menyambangi salah satu UMKM, akhirnya Ganjar pun mendapatkan momen untuk belajar membuat kue khas Palembang yakni Maksuba.
BACA JUGA: Gemoynya Hilang Sebentar, Prabowo Subianto Teteskan Air Mata Kenang Pesawat RI Buatan Habibie
Ganjar terlihat memakai tanjak atau simpul kain songket khas kota Palembang itu, dirinya pun mulai berbincang-bincang dengan ibu-ibu dan pemilik UMKM yang membuat kue Maksuba.
Usai Ganjar berbincang santai dengan salah satu ibu-ibu di tempat itu, Ganjar pun mulai diajari cara membuat dan memasak kue Maksuba.
Dengan sangat piawai, Ganjar Pranowo yang didampingi ibu-ibu pemilik toko kue di Palembang itu memecahkan satu persatu telur sebagai bahan khas kue yang akan dibuat.
Tak lama kemudian, Ganjar pun memasukkan adonan kue yang sudah diaduk ke dalam open atau tempat memasaknya. Kabarnya dari kunjungan Ganjar pada UMKM itu di Palembang, ia memborong semua produk yang dihadirkan. Untuk diketahui, kue Maksuba merupakan kue lapis khas Palembang yang melegenda.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Gagasan Pendidikan Ki Hajar Dewantara, Perlunya Akses Pendidikan Merata
-
Hari Raya Idul Fitri, Memaknai Lebaran dalam Kebersamaan dan Keberagaman
-
Lebaran dan Media Sosial, Medium Silaturahmi di Era Digital
-
Ketupat Lebaran: Ikon Kuliner yang Tak Lekang oleh Waktu
-
Dari Ruang Kelas ke Panggung Politik: Peran Taman Siswa dalam Membentuk Identitas Bangsa
Artikel Terkait
-
Jokowi Masih Dianggap 'Bos', Ganjar Komentari Matahari Kembar
-
Hasto Tertawa Usai Sidang Suap: Masih Belajar Jadi Terdakwa
-
Singgung Omongan Ganjar soal Menteri Temui Jokowi, PSI: Jangan Menjalankan Politik Pecah Belah
-
Wahyu Setiawan: Ada Tanda Tangan Megawati di Sebagian Berkas PAW dari PDIP
-
Ganjar Pasang Badan! Hadiri Sidang Hasto, Beri Dukungan Moral di Tengah Kasus Suap PAW
News
-
Lawson Ajak Jurnalis dan Influencer Kenali Arabika Gayo Lebih Dekat
-
Resmi Cerai, Ini 5 Perjalanan Rumah Tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven
-
Mahasiswa PPG FKIP Unila Asah Religiusitas Awardee YBM BRILiaN Lewat Puisi
-
Jobstreet by SEEK presents Mega Career Expo 2025: Temukan Peluang Kariermu!
-
Sungai Tungkal Meluap Deras, Begini Nasib Pemudik Sumatra di Kemacetan
Terkini
-
Review Film Muslihat: Ada Setan di Panti Asuhan
-
Belajar Pendidikan dan Pembangunan Jati Diri Masyarakat dari Taman Siswa
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada Pengepungan di Bukit Duri
-
Perantara Melalui Sang Dewantara: Akar Pendidikan dan Politik Bernama Adab
-
Mengenal Chika Takiishi, Antagonis Wind Breaker Terobsesi Kalahkan Umemiya