Memasuki babak perempat final Orleans Masters 2025, kembali Indonesia harus menerima hasil minor lagi. Dari 3 wakil yang sempat tembus ke babak perempat final, hanya Rehan Naufal/Gloria Widaja yang mampu lolos ke babak semifnal.
Dilansir dari laman bwfworldtour.bwfbadminton.com, Jumat (7/3/2025), 2 wakil Indonesia yang lain gagal melewati lawan-lawannya. Justru Rehan Naufal/Gloria Widjaja wakil Indonesia non-pelatnas yang mampu tembus babak semifinal.
Bagi Rehan Naufal/Gloria Widjaja, torehan ini menjadi torehan apik di bulan Maret. Pasalnya di ajang German Open 2025 mereka bahkan mampu tembus babak final. Namun sayang di babak final harus takluk di tangan pasangan gado-gado Belanda-Denmark.
Langkah Rehan Naufal/Gloria Widjaja di babak 16 besar pun luar biasa. Pasangan non-pelatnas ini mampu mengalahkan ganda campuran andalan Malaysia, Toh Ee Wei/Chen Tang Jie. Padahal ganda campuran Malaysia tersebut menduduki unggulan pertama.
Di babak 8 besar, langkah Rehan Naufal/Gloria Widjaja tanpa diduga justru lebih mudah. Berhadapan dengan pasangan Malaysia lagi, Hoo Pang Ron/Chen Su Yin. Pasangan Indonesia tidak perlu mengeluarkan keringat. Pasangan ini tanpa alasan yang jelas mengundurkan diri.
Di babak semifinal, Rehan/Gloria akan diuji oleh pasangan Korea Selatan, Lee Jong Min/Chae Yu-jung yang mampu mengalahkan unggulan ke-4 dari Jepang, Hiroki Midorikawa/Natsu Saito. Pasangan Korea sendiri berada di unggulan ke-7 dalam Orleans Masters 2025.
Nasib kurang bagus dialami Apriyani Rahayu/Siti Fadia. Pasangan yang baru saja dipasangkan lagi ini sebenarnya memulai Orleans Masters 2025 dengan cukup baik. Namun lawan yang dihadapi di babak perempat final bukan kaleng-kaleng. Mereka harus berhadapan dengan Baek Ha-na/Lee So Hee.
Berhadapan dengan pasangan nomor 1 Korea ini, Apriyani/Siti Fadia mempunyai catatan jelek. Dari 5 pertemuan, mereka baru mampu menang 1 kali saja, sehingga wajar jika laga ini terasa berat.
Dalam pertandingan tadi malam sebenarnya Apriyani/Siti Fadia bermain bagus di awal gim pertama. Terbukti mereka mampu memimpin 13-5. Namun keduanya kemudian kehilangan fokus dan justru kalah dengan skor 18-21.
Hal ini terjadi juga di gim kedua. Apriyani/Siti Fadia sempat leading di awal gim, namun akhirnya harus menyerah di angka 10-21. Dengan kekalahan ini, pasangan Indonesia ini harus puas sampai di babak 8 besar saja.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Apriyani Rahayu Comeback Apik di Orleans Masters 2025 Lolos ke Babak Kedua
-
Jalani Debut Pertama, Kiper Muda Persib Harus Kebobolan 3 Gol Beruntun
-
Paul Munster Persembahkan Kemenangan Besar Persebaya untuk Almarhum Bejo Sugiantoro
-
Rehan Naufal/Gloria Widjaja Sukses Tembus Babak Semifinal German Open 2025
-
Elkan Baggott Fokus di Klub, Penggemar Harus Tunda Tonton Aksinya di Timnas
Artikel Terkait
-
Jadwal Laga Final Orleans Masters 2025, Terjadi All Korean di Ganda Putri
-
Rekap Semifinal Orleans Masters 2025, 4 Wakil Korea Selatan Lolos Final
-
Perempat Final Orleans Masters 2025:Rehan/Gloria Menang WO, Lolos Semifinal
-
Jadwal Laga Semifinal Orleans Masters 2025, Didominasi Wakil Korea Selatan
-
Jadwal Orleans Masters 2025: 3 Wakil Indonesia Tanding, Akankah Apri/Fadia Pecah Telur Lawan Korsel?
Sport
-
Ada Banyak Stok, 3 Posisi Paling Menumpuk Pemain di Timnas Indonesia
-
Timnas China Bertekad Gilas Arab Saudi, Indonesia Bisa Kena Imbasnya?
-
Uang Bukan Prioritas, Marc Marquez Tolak Tawaran 2,2 Triliun dari Honda
-
Netizen Hujani Trevoh Chalobah dengan Rasisme, Kevin Diks Bereaksi Keras
-
Statistik Berbicara! Awal Musim Pecco Bagnaia Diprediksi Bakal Makin Sulit
Terkini
-
3 Rekomendasi Series Dibintangi Davina Karamoy, 'Culture Shock' Teranyar
-
3 Drama China Baru Maret 2025, Ada Drama Bai Lu dan Esther Yu
-
3 Drama Thailand yang Dibintangi Got Jirayu, Terbaru Ada Chom Chai Ayothaya
-
3 Novel ini Merupakan Medium atas Sebutan "Perempuan yang Melawan"
-
Saat Cinta Berubah Menjadi Luka dalam Lagu BAD dari PENTAGON