Persis Solo memiliki waktu berkisar empat pekan untuk rehat sejenak dari panasnya persaingan ketat di dalam kompetisi BRI Liga 1 2024/2025. Para penggawa Laskar Sambernyawa akan dapat jeda sejenak dari pelatih Ong Kim Swee.
Merujuk ligaindonesiabaru.com, Ramadhan Sananta dan kolega nantinya diharapkan semakin fokus menjalani sisa pertandingan yang ada. Persis sudah berjuang keras sepanjang perjalanan.
Baru-baru ini mereka tampil cukup baik dengan mencatatkan tiga kemenangan dan tiga hasil imbang dalam enam laga terbaru. Ini menandai momen Persis Solo tak terkalahkan. Perbaikan grafik ditunjukkan dengan hasil positif Persebaya Surabaya (2-1), Borneo FC (1-0), serta PSS Sleman (4-1).
Sedangkan untuk torehan imbang didapat ketika bertemu Persik Kediri (0-0), Semen Padang FC (1-1), dan Bali United FC (2-2). Secara produktivitas, ada 10 kali gol yang dibukukan dan kebobolan lima gol.
“Saya percaya para pemain kelelahan menjalani kompetisi. Setelah ini saya akan memberikan libur yang agak panjang kepada mereka untuk bersama keluarga, sahabat, dan teman-teman. Ini penting untuk mereka melupakan sejenak tentang sepak bola,” kata On Kim Swee, Jumat (14/3/2025).
Masih ada tujuh pertandingan yang sudah menanti Persis Solo musim ini. Namun dari 27 laga yang sudah dijalani, Laskar Sambernyawa belum aman dari ancaman degradasi karena ada di urutan ke-14 klasemen sementara.
Torehan 26 poin hanya berjarak dua angka saja dari PSIS Semarang yang ada menempati peringkat ke-15 dan punya tabungan satu pertandingan. Sedangkan dengan Madura United yang jadi juru kunci, Persis unggul lima poin.
Pertandingan demi pertandingan harus dioptimalkan agar tim bisa selamat dari degradasi. Setelah jeda kompetisi ini, Persis Solo akan bermain lagi pada 12 April mendatang.
Adapun lawan yang harus dihadapi adalah Malut United FC. Walau berstatus sebagai tim promosi, Laskar Kie Raha tampil memuaskan dan bisa menjadi batu sandungan besar bagi Persis Solo.
“Setelah mereka kembali, saya yakin mereka akan kembali lebih fokus, dan kita tahu sisa pertandingan masih panjang dan kita harus kembali dengan lebih positif dan konsisten,” sambung juru taktik yang kerap disapa OKS tersebut.
Keputusan untuk memberikan jeda istirahat lebih banyak kepada para pemain bisa jadi pilihan yang paling tepat. Apalagi melihat bagaimana tekanan yang harus dihadapi Persis Solo agar tidak tersingkir dari kasta tertinggi sepak bola Indonesia.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
3 Lawan Timnas Indonesia U-17 Selama di Dubai, Ada China hingga Australia
-
Goes to Coachella, ENHYPEN Torehkan Tinta Emas Lewat Tripple Million Seller
-
Performa Diego Martinez Mulai Panas, Pelatih Malut United Beri Ultimatum
-
PSIS Semarang Renggut Kemenangan Persebaya, Perasaan Rivera Campur Aduk
-
Madura United Perkasa di Level Asia, Saatnya Selamatkan Diri dari Degradasi
Artikel Terkait
-
Viking Rayakan Ulang Tahun Persib dengan Kegiatan Sosial
-
Bojan Hodak Beberkan Tantangan Persib di Sisa Laga BRI Liga 1
-
Bojan Hodak Tinggalkan Persib Bandung
-
Performa Diego Martinez Mulai Panas, Pelatih Malut United Beri Ultimatum
-
PSIS Semarang Renggut Kemenangan Persebaya, Perasaan Rivera Campur Aduk
Sport
-
Ingin Kesempatan Uji Coba, Jorge Martin dan Aprilia Usul Aturan ke MotoGP
-
Usai Egy Maulana Vikri, 3 Pemain Ini juga Berpeluang Dicoret dari Timnas!
-
3 Lawan Timnas Indonesia U-17 Selama di Dubai, Ada China hingga Australia
-
Peluang Ester Melaju ke Partai Puncak Ruichang China Masters 2025
-
Dijagokan di GP Argentina, Alex Marquez Masih Tertinggal dari Duo Ducati
Terkini
-
3 Rekomendasi Drama China Tayang Maret 2025 di Youku, Ada Ski Into Love
-
Lee Joo Bin Ungkap Alasan Main di The Divorce Insurance, Plot Tidak Klise?
-
Review Film Arwah Sinden: Ketika Proyek Renovasi Berubah Jadi Mimpi Buruk!
-
Teras Ciseupan, Spot Ngabuburit dan Buka Bersama di Kota Cimahi
-
Tiga Rekomendasi Drama Korea Bertema Keluarga: Penuh Haru dan Kehangatan