Scroll untuk membaca artikel
Ayu Nabila | Keza Felice
Salah satu scene dalam drama Korea Moon Lovers (Soompi)

Drama Korea menjadi salah satu hiburan yang sangat digemari, bukan hanya di Negeri Gingseng saja tapi juga global, termasuk Indonesia. Salah satu alasan mendasarnya adalah K-Drama mempunyai segudang alur cerita yang menarik, tidak membosankan, dan selalu menyuguhkan ending yang tak terduga. Selain itu banyak genre cerita yang mereka gunakan dan tidak melulu berkisah tentang perebutan harta dan asmara saja. Ada juga drama Korea yang mempunyai cerita rumit, tapi tetap menarik seperti halnya tentang kerajaan. 

Bisanya, drama kerajaan mempunyai alur mengenai konspirasi tahta, kisah asmara, komedi, bahkan kerusuhan politik. Berikut beberapa rekomendasi drama Korea tentang kerajaan yang berhasil meraih rating tinggi. 

1. Empress Ki

Tayang pada tahun 2013 lalu, drama kerajaan berjudul Empress Ki ini berhasil meraih rating yang tinggi pada masa penayangannya. Drama ini menjadi hits baik di dalam maupun luar negeri berkat kisahnya yang memukau dan juga penampilannya yang mengesankan.

Drama ini mengisahkan tentang perjalanan seorang wanita kelahiran Korea yang menghadapi berbagai situasi mulai dari kisah asmara, perang, dan politik. Dia bernama Gi Seung Nyang atau juga dikenal sebagai Ki Seung Nyang (Ha Ji Won).

Dalam drama ini, aktor Ji Chang Wook berperan sebagai raja dan sangat mencintai Ki Nyang. Dia bahkan selalu khawatir akan ditinggalkan oleh Ki Seung Nyang. Aktor Ji Chang Wook juga berhasil menunjukkan peran menyedihkan setelah dia berhasil mengalahkan banyak musuh bersama Ki Nyang. Ending dari drama ini benar-benar mengesankan dan berhasil membuat penggemar turut meneteskan air mata.

2. Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo

Drama korea kerajaan berjudul Moon Lovers juga menjadi K-Drama yang populer dan sempat meraih rating tinggi. Drama bergenre fantasi ini tayang pada tahun 2016 lalu. Kisah dalam drama ini dimulai dari seorang wanita bernama Go Ha Jin (IU) yang meratapi nasib karena kekasihnya direbut oleh sahabatnya sendiri. Kemudian dia melihat anak kecil yang tenggelam di danau dan bermaksud menolongnya.

Namun, siapa sangka saat terbangun jiwanya justru berada dalam tubuh gadis berusia 16 tahun bernama Hae Soo yang hidup di era Dinasti Goryeo. Meksipun awalnya dia merasa sangat aneh, tapi akhirnya dia menerima takdir dan menjalani kehidupan selayaknya Hae Soo. Namun, dia justru terlibat cinta di antara keluarga Wang.

3. Queen Seondeok 

Drama Queen Seondeok menjadi salah satu drama tentang kerjaaan yang berhasil meraih rating tertinggi. Cerita tentang kekacauan dan kerusuhan politik menjadikan drama ini sangat menarik untuk ditonton.

Drama ini mengisahkan tentang Putri Deokman (Lee Yo-won) yang disembunyikan saat masih anak-anak. Hal tersebut dilakukan demi menyelamatkannya dari selir kerajaan yang sangat gila kekuasaan dan ingin sekali menjadi ratu.

Ketika Putri Deokman diasuh dan dibesarkan oleh seorang nelayan, dia mulai belajar dan memahami tentang identitas aslinya. Dia bukan hanya berusaha untuk mendapatkan tempat yang seharusnya dia duduki, tetapi juga ingin menjatuhkan selir serta mencari keadilan untuk saudara kembarnya.

4. Mr. Queen

Drama Korea tentang kerajaan satu ini, Mr. Queen punya genre komedi. Tak hanya punya rating tinggi, Mr.Queen termasuk K-Drama yang sulit dilupakan berkat kepiawaian akting para bintang utamanya, khususnya aktris Shin Hye Sun.

Drama ini tidak hanya menyorot tentang polemik kerajaan, tetapi juga tingkah lucu ratu Cheorin yang dirasuki oleh jiwa seorang koki istana kepresidenan bernama Jang Bong-hwan. Di mana koki tersebut semakin merasa frutrasi ketika mengetahui bahwa tubuh yang dia tempati adalah seorang ratu yang harus selalu mengikuti aturan istana dan juga  melakukan ritual malam pertama bersama raja. Tentu saja dia harus mencari cara untuk menghindar karena sesungguhnya dia adalah seorang pria yang tersesat dalam tubuh seorang wanita. 

Itulah empat drama Korea bertema kerajaan yang raih rating tinggi. Dari keempat drama di atas, mana saja yang sudah pernah kamu tonton, K-Drama Lovers? Setiap drama tentu mempunyai sisi menariknya tersendiri karena bukan hanya memperlihatkan kisah di dalamnya saja, melainkan juga setting tempat yang sangat indah dan cuplikan tentang sejarah Korea itu sendiri.

Keza Felice