Pernahkah kalian berpikir bisa gak sih mengarsipkan file yang kalian miliki cuma bermodalkan smartphone Android saja ? Tentu saja bisa dong. Caranya dengan menggunakan aplikasi ZArchiver. Kini banyak sekali aplikasi-aplikasi sejenis yang ada bertebaran di marketplace atau toko aplikasi di Android. Namun, yang paling terbaik dari yang ada tersebut adalah aplikasi ZArchiver ini.
ZArchiver merupakan salah satu aplikasi yang digunakan untuk mengarsipkan file yang ada di Android. Kalian bisa mengunduh aplikasi tersebut di Google Play Store. Ada 3 versi dari aplikasi ZArchiver ini : ZArchiver, ZArchiver Donate, dan ZArchiver Cloud Plugin. Untuk ZArchiver Donate ini adalah aplikasi ZArchiver versi berbayar. Sedangkan ZArchiver Cloud Plugin yakni sebuah fitur plugin/extension tambahan untuk aplikasi ZArchiver utama.
Oke, kemudian apa saja kelebihan dari aplikasi ZArchiver ini daripada aplikasi sejenis yang ada di Google Play Store ? Nah, berikut ini tujuh kelebihan menggunakan aplikasi ZArchiver dibandingkan aplikasi lainnya di android adalah sebagai berikut ini :
1. Tanpa Iklan
Yang pertama Tidak ada iklan di aplikasi ZArchiver. Biasanya developer dari aplikasi-aplikasi yang sifatnya gratis sering menyisipkan iklan ke dalam aplikasinya tersebut. Namun, hal tersebut tidak berlaku bagi aplikasi ZArchiver ini. Kalian bisa menggunakan aplikasi ini tanpa harus khawatir ketika menggunakan ZArchiver ini, muncul iklan yang mengganggu secara tiba-tiba.
2. Mudah dan Gratis
Yang kedua adalah Mudah dan Gratis. Mudah karena aplikasi ini bisa kalian gunakan secara mudah dan sederhana tanpa kalian harus merasa ribet saat menggunakannya. Apalagi, aplikasi ZArchiver ini tersedia secara gratis dan bebas diunduh di Google Play Store. Walaupun ZArchiver ini juga tersedia versi yang berbayar yakni ZArchiver Donate, tapi antara ZArchiver biasa dengan yang Donate tidaklah jauh beda. Paling pada versi ZArchiver Donate ini, kalian bisa mengubah color theme yang sebelumnya fitur tersebut terkunci pada aplikasi ZArchiver biasa dan beberapa fitur lainnya.
3. File Manager
Yang ketiga aplikasi ZArchiver selain fungsi utamanya untuk mengarsipkan file, aplikasi ini bisa kalian gunakan juga untuk sebagai File Manager juga. Karena tampilan user interface aplikasinya yang dibuat serupa dengan File Manager, yang mana di aplikasi ZArchiver ini, kalian bisa membuat folder, menghapus, menyalin, menempel, memindahkan, share, mengubah nama, dan mengetahui informasi sebuah file layaknya sebagaimana aplikasi file manager pada umumnya.
4. Ukuran Aplikasi Kecil
Yang keempat adalah ukuran instalasi dari aplikasi ZArchiver ini hanya kurang dari 5 MB saja. Jadi, dengan ukuran segitu akan menghemat space storage internal pada smartphone Android kalian. Aplikasi ini selain ukurannya kecil, juga ringan saat digunakan. Jadi ZArchiver ini tidak banyak memakan space RAM pada smartphone kalian secara drastis.
5. Support Bahasa Indonesia
Yang kelima, aplikasi ini juga mendukung bahasa Indonesia. Jika sewaktu kalian menginstal aplikasi ini dalam keadaan bahasa Inggris, kalian bisa mengubah settingan bahasa ZArchiver ini ke bahasa Indonesia dengan cara klik ikon tiga ---> Setting. Kemudian tekan menu Interface ---> Language. Lalu scroll ke bawah dan cari Bahasa Indonesia lalu pilih. Kemudian, tutup dan buka kembali aplikasi ZArchiver. Secara otomatis bahasa di aplikasi ZArchiver akan berubah ke bahasa Indonesia.
6. Kustomisasi Tampilan
Yang keenam pada aplikasi ZArchiver ini, kalian bisa mengubah tampilan yang ada dengan mengakses Menu Interface di Setting. Disitu, kalian bisa mengatur warna toolbar, warna folder, ukuran font, background, tema ikon, dan lain-lain sebagainya. Namun, khusus untuk mengubah color theme, hanya tersedia untuk ZArchiver versi Donate saja. Sedangkan pada versi ZArchiver bisa, opsi tersebut akan terkunci.
7. Fitur Upload ke Cloud Storage
Yang terakhir, aplikasi ZArchiver ini bisa kalian gunakan untuk mengupload file kalian ke layanan Cloud Storage. Layanan cloud storage yang tersedia seperti Google Drive, Dropbox, Box.com, 4shared, dan lain-lain sebagainya.
Untuk bisa menggunakan fitur tersebut, pertama kalian harus menginstal aplikasi tambahan di Google Play Store yang bernama ZArchiver Cloud Plugin. Jika sudah terpasang, kemudian bukanlah aplikasi ZArchiver kalian dari pergi ke menu Plugin di menu Setting. Lalu pilih Cloud Storage. Nah, kemudian kalian bisa langsung Add New Profile dan tinggal kalian setting sendiri sesuai kebutuhan.
Nah, itulah tadi tujuh kelebihan menggunakan aplikasi ZArchiver dibandingkan aplikasi lainnya di android. Menurut kalian, kelebihan apalagi yang bisa kalian dapatkan ketika menggunakan aplikasi ZArchiver ini selain yang telah disebutkan di atas ? Semoga bermanfaat.
Baca Juga
-
Plus Minus Bermain Solo Push Rank di Awal Season Baru Mobile Legends
-
Rekomendasi 4 Merek Flashdisk dengan Harga Murah dan Original
-
Cara Cepat Mengumpulkan Battle Point di Game Mobile Legends
-
5 Kelebihan Menggunakan Layanan Cloud Storage Google Drive
-
5 Tips bagi Mahasiswa PPL agar Disenangi Peserta Didik saat Mengajar
Artikel Terkait
-
Tanpa PC! Ini Cara Pindahkan Data WhatsApp ke Sesama HP Android
-
Xiaomi 15 Lolos Sertifikasi, Siap Debut di Pasar Global
-
iQOO 13 Segera Hadir ke Indonesia: Andalkan Snapdragon 8 Elite dan Halo Light
-
Harga Nubia Z70 Ultra Mulai Rp 10 Juta, Usung RAM 24 GB dan Kamera Bawah Layar
-
Ramai Dibicarakan Karena Gagal Bayar, Apa Itu KoinWorks?
Ulasan
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap
-
Ulasan Novel Merasa Pintar, Bodoh Saja Tak Punya Karya Rusdi Matahari
-
Ulasan Buku Patah Paling Ikhlas, Kumpulan Quotes Menenangkan Saat Galau
-
Tetap Kuat Menjalani Hidup Bersama Buku Menangis Boleh tapi Jangan Menyerah
Terkini
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?