Sebagus dan sehebat apapun ide, akan menjadi sia-sia jika tidak ada usaha untuk merealisasikannya. Kira-kira hal itulah yang mendasari Scott Belsky saat menulis buku Making Ideas Happen ini. Scott Belsky merupakan seorang pendiri dan CEO sebuah perusahaan pengembangan produk dan jasa yang bergerak di bidang kreatif, Behance.
Pengalamannya menjadi seorang pendiri dan CEO sebuah perusahaan serta telah berkeliling ke banyak negara di dunia, Scott Belsky tentu sudah sering bersinggungan dengan tokoh-tokoh hebat yang memiliki ide-ide cemerlang. Namun, hal yang menjadi catatan besar bagi Belsky bukanlah ide-ide cemerlang tersebut, melainkan bagaimana kemampuan seseorang untuk dapat mengembangkan dan mewujudkan ide-ide cemerlangnya.
Bagi Belsky, kemampuan untuk mengembangkan dan mewujudkan suatu ide, sama sekali tidak membutuhkan kegeniusan pikiran. Tiga hal utama yang dibutuhkan hanyalah pengorganisasian dan pelaksanaan, keterlibatan komunitas yang lebih luas, serta kemampuan kepemimpinan. Ketiga hal tersebut menjadi subjudul yang diuraikan dan dibahas dengan cukup detail oleh Belsky dalam buku Making Ideas Happen ini.
Pengorganisasian dan Pelaksanaan
Menurut saya, pengorganisasian dan pelaksanaan merupakan hal yang paling penting dalam mewujudkan suatu ide. Mengapa demikian? Sejalan dengan yang dikemukakan oleh Belsky dalam buku Making Ideas Happen ini, setiap pendekatan kita terhadap produktivitas sebagian besar sangat berpengaruh terhadap output kreatif kita. Maksudnya, setiap cara dan metode yang kita gunakan dalam mengorganisasikan, memprioritaskan, dan mengelola energi untuk mewujudan suatu ide akan berdampak pada kualitas ide yang kita wujudkan.
Keterlibatan Komunitas yang Lebih Luas
Keterlibatan komunitas yang luas dalam upaya mewujudkan suatu ide dapat memberikan umpan balik dan perbaikan ide yang tidak ternilai. Selain itu, keterlibatan komunitas juga dapat memberikan hubungan yang menguntungkan, seperti memberikan inspirasi hingga memberikan dukungan sumber daya yang dapat membantu mewujudkan ide-ide kita. Oleh karena itu, tidak heran bahwa di berbagai bidang, orang-orang yang memiliki produktivitas tinggi akan memanfaatkan kekuatan komunitas untuk merealisasikan dan memajukan ide-ide mereka.
Kemampuan Kepemimpinan
Kemampuan kepemimpinan ini berkaitan dengan kemampuan kita dalam memimpin orang lain dan diri kita sendiri. Hal ini merupakan tantangan yang cukup besar dalam merealisasikan sebuah ide, tetapi sangat penting untuk dilakukan. Ketika kita berhasil mengelola kepemimpinan kita, kita dapat membuat orang lain tertarik atas ide kita dan dapat memberdayakan orang lain untuk mewujudkan ide-ide kita tersebut.
Scott Belsky dalam buku Making Ideas Happen ini memberikan panduan bagaimana merealisasikan ide-ide yang ada dalam pikiran, terutama ide-ide kreatif, berdasarkan riset dan best practice Belsky selama kurang lebih enam tahun terhadap beberapa pemimpin paling dihormati dari berbagai industri kreatif, seperti Disney, IDEO, dan Google. Buku Making Ideas Happen sangat sesuai untuk kamu yang sedang memiliki rencana merealisasikan ide-ide cemerlang yang ada di pikiran kamu. Buku ini juga dapat dijadikan sebagai salah satu bacaan wajib untuk kamu para pelaku industri kreatif yang ingin terus bereksplorasi untuk meningkatkan kemampuan berinovasi.
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern
-
Ulasan Novel Harga Teman: Ketika Hasil Kerja Tidak di Hargai oleh Klien
-
Hidup dalam Empati, Gaya Hidup Reflektif dari Azimah: Derita Gadis Aleppo
-
KH. Hasyim Asy'ari: Tak Banyak Tercatat, Tapi Abadi di Hati Umat
-
Ulasan Novel The One and Only Bob, Kisah Berani Bob sang Anjing Kecil
Ulasan
-
Pengepungan di Bukit Duri: Potret Luka Sosial di Balik Layar Sinema
-
Review Anime Bofuri, Main Game VRMMORPG yang Jauh dari Kata Serius
-
Baper, Film Jepang 'The Blue Skies at Your Feet': Cinta, Waktu dan Air Mata
-
Kisah Manis Keluarga di Novel 'Rahasia Keluarga dan Cerita-Cerita Lainnya'
-
Desa Wisata Bromonilan, Menikmati Sejuknya Udara khas Pedesaan di Jogja
Terkini
-
Nilai Tukar Rupiah Anjlok, Laba Menyusut: Suara Hati Pengusaha Indonesia
-
Ondrej Kudela Antar Persija Jakarta Teguk Kemenangan, Persik Kediri Makin Terpuruk
-
Jawaban Ryan Coogler Soal Peluang Sekuel Film Sinners
-
Mengulik Pacaran dalam Kacamata Sains dan Ilmu Budaya
-
Orang Baik Sering Tersakiti: Apakah Terlalu Baik Itu Merugikan Diri?