Sejak berdirinya korps marinir pada periode orde lama atau yang pada saat itu masih memiliki nama KKO-AL (Korps Komando-Angkatan Laut) telah menggunakan beragam jenis alutsista amfibi untuk mendukung operasinya yang didominasi penerjunan pasukan melalui jalur laut.
Mungkin bagi sebagian orang awam kendaraan amfibi yang cukup populer dengan tubuh marinir TNI-AL adalah tank PT-76 buatan Uni Soviet yang dibeli pada periode 60-an.
Akan tetapi ternyata pada dekade 80-an, korps marinir melakukan pengadaan tank amfibi baru yang awalnya direncanakan untuk memodernisasi lini kavaleri marinir saat itu. Kendaraan amfibi yang dipilih saat itu adalah tank AMX-10P buatan Prancis.
BACA JUGA: Little Willie, Tank Pertama di Dunia yang Menjadi Saksi Perang Dunia I
Akan tetapi, dalam perkembangannya kendaraan yang direncanakan sebagai pengganti PT-76 yang mulai menua tersebut mengalami pasang-surut pengoperasian dalam tubuh TNI-AL, khususnya korps marinir.
1. Tank yang Diproduksi pada Dekade 70-an
Tank AMX-10P sejatinya termasuk ke dalam kendaraan termpur infantri atau yang dikenal dengan nama Infantry Fighting Vehicle (IFV). Kendaraan ini pada awalnya dikembangkan pada tahun 1965, akan tetapi baru mulai memasuki produksi massal pada dekade 70-an.
Dilansir dari situs military-today.com, kendaraan ini dirancang sebagai kendaraan serbu infantri bagi militer Prancis kala itu dan juga diprioritaskan untuk pasar ekspor.
Tank AMX-10P ini populer digunakan sebagai kendaraan pengangkut pasukan oleh militer Prancis pada dekade 1970 hingga 1990-an.
Tank ini memang diproyeksikan sebagai pengganti dari AMX-VCI yang telah diproduksi sejak dekade 50-an oleh militer Prancis dan telah diekspor ke berbagai negara, termasuk Indonesia kala itu.
2. Memiliki Kemampuan Anti Nubika (Nuklir, Biologi, Kimia)
Tank yang memiliki beragam varian tergantung persenjataannya ini diketahui memiliki sistem pertahanan dari bahaya Nubika (Nuklir, Biologi dan Kimia) atau yang di dunia internasional dikenal dengan anti-NBC.
Dilansir dari tanks-encyclopedia.com, kendaraan beroda rantai ini dioperasikan oleh 3 orang awak dan mampu membawa 8 pasukan infantri bersenjata lengkap.
Untuk sistem persenjataannya sendiri, tank ini mampu membawa Kanon otomatis GIAT M693 F1 20mm. Adapula yang membawa meriam kaliber 90 mm dan peluncur mortar 81 mm. Ada pula varian lain yang dipersenjatai dengan kanon otomatis 25 mm dan peluncur rudal anti-tank (ATGM).
Untuk sistem persenjataan sekunder terdapat 2 senapan mesin kaliber 7.62 mm. tank ini mampu melaju dengan kecepatan 65 km/jam di darat dan sekitar 8-10 km/jam ketika berjalan di air. Kemampuan tersebut dicapai berkat mesin diesel Hispano-Suiza HS-115.
BACA JUGA: 3 Fakta Unik Tank AMX-13 dan PT-76, Tank Andalan TNI dari Era Orde Lama
3. Dianggap Mengecewakan oleh TNI
Dilansir dari situs indomiliter.com, korps Marinir TNI-AL membeli sekitar 44 unit tank AMX-10P di tahun 1981. Tank tersebut terdiri dari 34 unit varian AMX-10P ‘Marines’ dan 10 unit varian AMX-10 PAC 90 yang dipersenjatai dengan meriam 90 mm.
Tank tersebut memang dibeli sebagai program modernisasi lini kavaleri marinir yang sebelumnya diperkuat tank legendaris PT-76 dan kendaraan angkut personil BTR-50 dari Uni Soviet.
Namun, dalam pengoperasiannya tank AMX-10P tersebut dianggap sangat kurang memuaskan. Bahkan, dianggap mengecewakan karena kemampuan amfibinya yang jauh dari ekspektasi.
Hal inilah yang membuat tank-tank AMX-10P yang dimiliki oleh TNI sangat jarang terlihat baik untuk sekedar misi pengamanan atau pelatihan awak.
Bahkan, tidak jarang pula beberapa pihak menganggap tank AMX-10P ini merupakan tank amfibi yang takut dengan air karena kemampuan amfibinya yang buruk.
Selain Indonesia, ternyata AMX-10P ini juga digunakan oleh beberap negara lainnya seperti Singapura, Yunani, Maroko, Irak, Bosnia & Herzegovina dan Qatar.
Ke depannya nasib tank AMX-10P yang dioperasikan oleh Korps Marinir TNI-AL ini masih belum jelas apakah akan digantikan dengan kendaraan lain atau justru akan tetap dipertahankan dengan mengubah fungsinya.
Baca Juga
-
Maarten Paes Sebut Laga Kontra China dan Bahrain Sangat Penting, Mengapa?
-
Ole Romeny Gabung ke Timnas, Ini Ungkapan Kegembiraan Ragnar Oratmangoen
-
Rencana Gila STY: Duetkan 2 Pemain dengan Keahlian Lemparan Jauh di Timnas
-
Tanpa Ragnar, STY Masih Bisa Turunkan Trio Keturunan Belanda di Lini Depan Timnas?
-
Usai Indonesia Libas Arab Saudi 2-0, Ketua Umum PSSI Beri Pesan Menyentuh
Artikel Terkait
-
3 Hero Counter Hilda di Mobile Legends, Bikin Tank Fighter Ini Tak Berkutik
-
Benarkah Tank Belanda Jadi Asal Muasal Kata Jancuk? Ini Makna Sebenarnya
-
3 Hero Counter Lolita di Mobile Legends, Lumpuhkan Tank OP Ini
-
Sejarah Hari Lahir Korps Marinir yang Diperingati Setiap 15 November, Ini Sosok Komandan Pertamanya
-
Bocorkan Hasil Lawatan Prabowo ke China, KSAL Sebut Ada Rencana Pembelian Alutsista
Ulasan
-
Ulasan Novel Quatre Karya Venita Beauty: Memilih Antara Mimpi Atau Realita
-
Selalu Best Seller, 3 Buku Ini Gak Pernah Nangkring di Event Cuci Gudang
-
Ulasan Buku Susah Payah Mati di Malam Hari Susah Payah Hidup di Siang Hari, Tolak Romantisasi Hujan dan Senja
-
Doyoung NCT 'The Story': Ceria Hidup Layaknya Healing dan Pelukan Hangat
-
Ulasan Buku Jack Ma Karya Adhani J. Emha: From Zero to Hero
Terkini
-
Rencana Timnas Indonesia Panggil 3 Bintangnya Buat Vietnam Ketakutan
-
Meski Akui Kualitas Persija, Paul Munster Tak Beri Motivasi untuk Persebaya
-
Shin Ye Eun dan Rowoon Bintangi Drama Saeguk Disney, 'The Murky Stream'
-
Intip Harga Tiket Konser Buzz NIKI di Jakarta 2025, Mulai Rp850 Ribu
-
Maarten Paes Sebut Laga Kontra China dan Bahrain Sangat Penting, Mengapa?