Olahan daging kambing yang biasa kita jumpai kalau tidak sate, gule, ya krengsengan. Tapi ada satu menu yang sepertinya belum banyak orang tahu, namanya asem-asem kambing.
Makanan ini mungkin bisa ditemukan di beberapa tempat di Jawa Timur, salah satunya di Kecamatan Ngluyu, Kabupaten Nganjuk. Di sana, kamu bisa menemukan kuliner hidden gem yang banyak dicari oleh wisatawan luar kota ini.
Asem-asem kambing ini terbuat dari campuran antara tulangan dan daging kambing yang dimasak dengan bumbu seperti bawang merah, bawang putih, daun salam, daun jeruk, sereh, lengkuas, cabai rawit. dan lain-lain.
BACA JUGA: Tak Hanya Sapi, Susu Kambing Juga Dapat Memberikan 5 Manfaat Ini bagi Tubuh
Supaya lebih nikmat dan bergizi lengkap, asem-asem kambing ini juga diberi tambahan sayur seperti kubis, wortel, dan buncis.
Yang khas dari asem-asem kambing ini adalah rasa asam kuahnya yang berasal dari daun kedondong, rasanya tidak terlalu asam tapi segar. Daun kedondong tersebut sekaligus juga berfungsi untuk menghilangkan bau apek yang biasa muncul dari daging kambing.
Kalau kamu bosan dengan olahan kambing yang bersantan seperti gule, asem-asem kambing ini bisa jadi referensi menu olahan kambing yang segar tapi tetap kaya rempah.
Meskipun bisa dijumpai di beberapa daerah, menu asem-asem kambing yang ada di Kecamatan Ngluyu ini menjadi salah satu yang paling dicari oleh pencinta kuliner dari dalam maupun luar Kabupaten Nganjuk.
BACA JUGA: 5 Tips Mudah Mengolah Daging Kambing Lebih Enak, Empuk, dan Tidak Bau!
Lantas mengapa disebut sebagai hidden gem? karena untuk bisa ke sana, kita harus menempuh perjalanan kurang lebih satu jam dari pusat kota, melewati hutan, dan jalan berliku, karena kecamatan ini terletak di daerah dataran tinggi sebelah utara Kabupaten Nganjuk.
Di sana kita bisa menemukan beberapa warung yang menjual menu asem-asem kambing. Harganya cukup terjangkau, satu porsinya berkisar antara Rp20.000-Rp30.000 sudah lengkap dengan nasi. Kalau masih kurang dengan porsi yang disajikan, kamu bisa menambah daging kambing dan tetelan goreng secara terpisah.
Kalau sedang berkunjung ke Kabupaten Nganjuk, jangan lupa mampir dan cicipi asem-asem kambing di Kecamatan Ngluyu.
Selain wisata kuliner, kamu juga bisa melihat pemandangan dataran tinggi yang indah sekaligus berkunjung ke objek wisata Goa Margotresno yang lokasinya tidak jauh dari pusat kuliner asem-asem kambing.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
F1 GP Las Vegas 2024, Bisakah Max Verstappen Kunci Gelar Juara Dunia?
-
Gagal Raih Juara Dunia, Apakah Pecco Bagnaia Ikuti Jejak Marc Marquez?
-
Berhak Pakai Nomor 1, Jorge Martin Pilih Ganti atau Tidak?
-
Motor GP25 Dapat Respons Baik dari Diggia, Terlihat Lima Tahun Lebih Maju
-
Ducati Sudah Coba Komunikasi Radio di Tes MotoGP Barcelona, Begini Hasilnya
Artikel Terkait
Ulasan
-
Bangkit dari Keterpurukan Melalui Buku Tumbuh Walaupun Sudah Layu
-
The Grand Duke of the North, Bertemu dengan Duke Ganteng yang Overthinking!
-
Menyantap Pecel Lele Faza, Sambalnya Juara
-
Antara Kebencian dan Obsesi, Ulasan Novel Malice Karya Keigo Higashino
-
Jangan Memulai Apa yang Tidak Bisa Kamu Selesaikan: Sentilan Bagi Si Penunda
Terkini
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
-
Novel 'Mana Hijrah': Ujian Hijrah saat Cobaan Berat Datang dalam Hidup
-
Kalahkan Shi Yu Qi, Jonatan Christie Segel Tiket Final China Masters 2024