Kediri merupakan salah satu kawasan di Jawa Timur yang namanya cukup populer di kalangan wisatawan dan kerap dijadikan pilihan lokasi untuk menghabiskan waktu liburan.
Saat berkunjung di Kediri, tentunya ada banyak sekali pilihan destinasi wisata yang dapat disambangi, seperti salah satunya tempat wisata yang kekinian dan Instagramable.
Berikut ini 4 rekomendasi tempat wisata Instagramable di Kediri yang sayang sekali untuk dilewatkan karena menyediakan beragam spot foto menarik.
1. Gumul Paradise Island
Rekomendasi tempat wisata pertama yang tidak boleh terlewatkan untuk disambangi saat sedang berada di Kediri adalah Gumul Island Paradise yang menyediakan beragam spot Instagramable.
Wisatawan dapat mengunjungi spot foto 3 dimensi, rumah hantu, hingga waterpark yang akan membuat suasana liburan terasa jauh lebih menyenangkan.
Tentunya dengan beragam daya tarik dan fasilitas yang disediakan membuat Gumul Island Paradise juga menjadi salah satu destinasi wisata yang cocok dikunjungi dengan teman maupun anggota keluarga di Kediri.
2. Bukit Dhoho Indah
Berikutnya ada Bukit Dhoho Indah yang termasuk ke dalam salah satu tempat wisata yang menyediakan beragam spot foto Instagramable di Kediri.
Saat berkunjung ke tempat berikut, wisatawan dapat mengabadikan momen dengan latar alam Kediri yang asri dengan kehadiran pepohonan hijau yang rindang.
Terdapat pula kawasan pemancingan, playground, hingga cafe yang menjajakan beragam sajian nikmat dengan harga terjangkau di kantong.
3. Hutan Joyoboyo
Hutan Joyoboyo menjadi salah satu tempat wisata Instagramable yang cocok dikunjungi dengan teman maupun anggota keluarga di Kediri.
Berdiri di atas lahan sekitar 2,6 hektare, hutan yang letaknya berada di dekat pusat kota berikut menyediakan beragam spot selfi yang tampak Instagramable untuk para wisatawan yang datang berkunjung.
Wisatawan dapat mencoba mengabadikan momen di antara pepohonan dan jembatan panjang, maupun sekedar bersantai sembari menikmati suasana sekitar yang terasa sejuk dan nyaman.
4. Camp Ground Gazebo Wilis
Selanjutnya ada Camp Ground Gazebo Wilis yang cocok dikunjungi oleh para pencinta alam karena tempat wisata berikut berada di kawasan lereng Gunung Wilis.
Apabila mengunjungi Camp Ground Gazebo Wilis, wisatawan dapat melakukan kegiatan camping dengan udara sejuk khas pegunungan dan pemandangan indah memanjakan mata.
Di malam hari, pesona city light khas Kediri dari tempat berikut akan terlihat menawan dan tentunya dapat dijadikan latar belakang mengabdikan momen liburan.
Demikian ulasan mengenai 4 rekomendasi tempat wisata Instagramable di Kediri yang sayang sekali untuk dilewatkan karena menyediakan beragam spot foto menarik.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Pantai Sawangan, Surga Tersembunyi di Nusa Dua Bali
-
Pantai Samuh, Wisata Gratis dengan Panorama Menawan di Nusa Dua Bali
-
Bukit Pengilon, Spot Healing dengan View Laut Lepas di Jogja
-
The Lost World Farm, Wisata dengan Konsep Peternakan ala Belanda di Jogja
-
Pantai Geger, Pesona Wisata Murah Meriah di Nusa Dua Bali
Artikel Terkait
-
Prediksi Skor Persik Kediri vs Borneo FC di Pekan Perdana BRI Liga 1
-
4 Rekomendasi Film Thriller, Penuh Adegan Gore yang Bikin Mual!
-
Persik Kediri vs Borneo FC: Head to Head, Prediksi, dan Link Live Streaming
-
3 Rekomendasi Film Orisinal Netflix Rilis Juli 2023, Catat Tanggalnya!
-
Prediksi Persik Kediri vs Borneo FC di BRI Liga 1: Preview, Head to Head dan Link Live Streaming
Ulasan
-
Mengurai Masalah Islam Kontemporer Lewat Buku Karya Tohir Bawazir
-
Ulasan Novel Beside You: Takdir sebagai Pemeran Pengganti
-
Mercusuar Cafe & Resto: Pesona Kastil Iblis Cocok untuk Pencinta Gotik!
-
Reality Show Paling Gila, Adu Nyawa Demi Rating dalam Film The Running Man
-
Lafayette Coffee & Eatery: Nongkrong Cantik ala Princess Dubai di Malang!
Terkini
-
Adu Pintar Para Raksasa AI: Gemini vs. ChatGPT-4o, Siapa Juaranya?
-
Menghidupkan Makna Pendidik Melalui Pengalaman Guru Gen Z Salah Berlabuh
-
Bintang Kebaikan di Hari Senin: Menyemai Karakter dengan Apresiasi
-
Lebih dari Sekadar Mengajar: Menjadi Teladan Hidup
-
Jangan Lewatkan! The Conjuring: Last Rites Tayang di HBO Max 21 November