Media sosial seperti Instagram kini menjadi salah satu pilihan favorit untuk bisa aktif berkomunikasi lewat dunia maya. Melalui Instagram, hubugan pertemanan secara tak langsung dapat dengan mudah terjadi.
Umumnya, sama seperti dengan media sosial yang lain, Instagram adalah media sosial yang peruntukannya bisa digunakan untuk berkomunikasi. Sehingga memang tidak heran, jika Instagram dijadikana sebagai wadah untuk berkenalan dengan orang lain.
Kalau sudah saling follow (mengikuti), hubungan pertemanan bisa terjalin erat karena bisa saling perkenalan satu sama lain. Namun, yang bisa jadi masalah pada saat ada orang baru yang mengirim pesan melalui Instagram. Kalau bisa dideteksi atau dikenal orang itu siapa, tidaklah jadi soal, tetapi bagaimana kalau orang yang tidak dikenal?
Memang ada orang yang tidak suka di DM (direct message) oleh orang yang tidak jelas alias belum kenal di Instagram. Bagi kamu yang termasuk tipe orang yang tidak suka di DM oleh pengguna Instagram yang tidak dikenal, jangan khawatir, kamu bisa kok mengatasinya.
Pengguna Instagram cukup mematikan pengaturan permintaan pesan agar orang asing tidak bisa mengirim DM ke Instagram kamu. Kamu bisa mematika fitur menonaktifkan permintaan pesan dari orang tidak dikenal.
Saat ini Instagram mempunyai fitur untuk membatasi permintaan pesan. Jadi, jika belum berteman di Instagram hanya bisa mengirim pesan satu kali.
Ada beberapa alasan mengapa mendapat DM di Instagram dari orang tidak dikenal itu bisa mengganggu, di antaranya:
1. Ketidaknyamanan
Orang yang tidak dikenal dapat mengirim DM yang tidak diinginkan, seperti DM yang bersifat spam, promosi, atau bahkan pelecehan. DM semacam ini dapat membuat pengguna merasa tidak nyaman dan terganggu.
2. Keamanan
Orang tidak dikenal dapat menggunakan DM untuk mengumpulkan informasi pengguna, seperti nomor telepon, alamat, dan lainnya. Informasi ini bisa saja digunakan untuk tujuan berbahaya.
3. Privasi
Orang yang tidak dikenal dapat mengirim DM yang bersifat pribadi atau sensitif. DM seperti ini dapat melanggar privasi pengguna.
Cara menonaktifkan permintaan pesan di Instagram
1. Buka Instagram
2. Pilih menu sebelah kanan yang titik tiga
3. Pilih pengaturan
4. Lalu pilih pesan
5. Nanti terdapat pilihan orang lain di Instagram
6. Pilih jangan terima permintaan
7. Selanjutnya pengikut baru atau orang yang tidak dikenal tidak bisa mengirim pesan ke Instagram Pribadi Anda
Itulah cara menonaktikan permintaan pesan di Instagram. Semoga saja bermanfaat dan tetaplah berhati-hati untuk melayani pesan dari orang yang tidak dikenal, atau bisa juga tidak perlu melayaninya jika ada tanda-tanda mencurigakan.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Estafet Jokowi ke Prabowo, Bisakah Menciptakan Rekrutmen Kerja yang Adil?
-
6 Alasan Kenapa Banyak Orang Lebih Memilih WhatsApp Dibanding yang Lain
-
6 Pengaturan di Windows yang Dapat Memaksimalkan Masa Pakai Baterai Laptop
-
7 Fitur Keamanan Android yang Bisa Lindungi Data Pribadi Kamu
-
4 Trik Tingkatkan Kualitas Audio di Laptop Windows
Artikel Terkait
-
Tren Media Sosial dan Fenomena Enggan Menikah di Kalangan Anak Muda
-
Viral! Polisi Pukul Sopir Taksi Online, Kapolda Maluku Copot Jabatan Pelaku Meski Sudah Damai
-
Apa Itu Send The Song yang Viral di TikTok? Ini Cara Kirim Pesan Lagu yang Bikin Doi Baper!
-
Admin Gerindra Sering Balas Curhatan Galau Netizen, Viral Jawabannya yang Bikin Banyak Orang Mewek
-
Prihatin Nasib Pekerja Media Terancam PHK, Legislator NasDem Desak Komdigi Atur TikTok, FB, hingga Instagram
Ulasan
-
Ulasan Novel Little White Lies: Kehidupan Debutante yang Penuh Rahasia
-
Ulasan Buku 'Tekukur Hitam Kesayangan Pangeran': Indahnya Memberi Maaf
-
Ulasan Novel Negeri di Ujung Tanduk: Perjuangan Melawan Ketidakadilan
-
Cinta Tak Terduga di Musim Natal dalam Novel 'If This Was a Movie'
-
Ulasan Buku Legenda Danau Lipan, Perang Dua Negara Akibat Prasangka Buruk
Terkini
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Gong Yoo di Netflix, Terbaru Ada The Trunk
-
3 Rekomendasi Toner Lokal Mengandung Calendula, Ampuh Redakan Kemerahan
-
Erick Thohir Cek Kondisi Rumput GBK Jelang Laga Timnas Indonesia vs Jepang
-
Tampil Modis dengan 4 Gaya Simpel ala Kang Mi-na yang Wajib Kamu Coba!
-
BABYMONSTER Billionaire: Ketika Percaya Diri Mampu Bungkam Komentar Negatif