Facebook merupakan platform media sosial yang sudah cukup lama digunakan banyak orang, platform ini juga telah banyak menyediakan berbagai fitur yang memungkinkan pengguna bisa upload banyak konten dan menggunakan Facebook untuk kebutuhan yang lain.
Di sisi lain, sebagai pengguna lama Facebook, ada saja orang yang pengen untuk meninggalkan dunia Facebook karena faktor tertentu, semisal ada orang yang pengen beralih ke media sosial yang lain.
Ketika ingin meninggalkan Facebook secara permanen tentu butuh pertimbangan khusus. Mengapa? Facebook yang sudah lama digunakan tentu sudah banyak memiliki jejaring pertemanan di media sosial. Untuk itu, jika memang sudah siap lepas komunikasi dari teman-teman Facebook kamu, kamu bisa saja untuk menghapus akun Facebook yang kamu miliki.
Tetapi, jika kamu hanya ingin meninggalkan Facebook untuk sementara, kamu tidak disarankan untuk menghapus akun Facebook. Tetapi, cara yang bisa kamu lakukan dengan menonaktifkannya.
Untuk itu berikut cara menonaktifkan akun Facebook, sebagai upaya untuk berhenti sementara dari media sosial Facebook dan tentunya kamu bisa menggunakannya saat kamu butuh kembali menggunakan Facebook.
Cara Menonaktifkan Akun Facebook
- Masuk ke akun Facebook yang ingin kamu nonaktifkan.
- Select ikon Profile Picture yang terletak di pojok kanan.
- Menu akan muncul, select Settings and Privacy> Settings.
- Kamu seharusnya melihat bagian Accounts Center di sudut kiri atas, select Account Center.
- Di layar Accounts Center, pilih Personal details> Account ownership and control.
- Di layar popup, select Deactivation or Deletion. Pilih akun yang ingin kamu nonaktifkan dari pilihan yang telah ditawarkan.
- Pilih Deactive account di layar sebelah. Select Continoue.
Selanjutnya, kamu akan disajikan serangkaian layar yang meminta mengonfirmasi penonaktifan akun Facebook, pada serangkaian layar itu akan dilakukan berulang kali dan menjawab beberapa pertanyaan. Terus lanjutkan sampai akhirnya kamu menonaktifkan akun Facebook tersebut.
Nah, itulah cara menonaktifkan akun Facebook dengan mudah, pilihan itu sangat tepat bagi yang ingin berhenti sementara dari dunia Facebook. Semoga informasi ini membantu dan selamat mencoba.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Kierkegaard dan Eksistensialisme: Menemukan Makna Hidup di Dunia yang Berisik
-
Standar TikTok: Katalog Hidup Mewah yang Bikin Kita Miskin Mental
-
Ketika Rumah Tak Lagi Ramah: Anak yang Tumbuh di Tengah Riuh KDRT
-
Nasib Generasi Sandwich: Roti Tawar yang Kehilangan Cita-Cita
-
Romantisasi Ketangguhan Warga: Bukti Kegagalan Negara dalam Mengurus Bencana?
Artikel Terkait
Ulasan
-
Ulasan Novel Metamorfosa Samsa: Kisah Pria yang Berubah Jadi Serangga
-
Luka Sejarah dalam Perempuan dan Anak-Anaknya
-
Novel Promise: Ternyata Jujur adalah Nama Tengah Cinta
-
Buku Tuhan, Maafkan Masa Laluku: Teguran Keras untuk Kita yang Lalai
-
Film We Bury the Dead: Duka di Tanah Penuh Zombie yang Mengerikan!