Jangan Mati Sebelum Berguna adalah buku kumpulan puisi yang ditulis oleh Fitri Nganthi Wani, putri dari dari Wiji Thukul, seorang sastrawan yang dihilangkan dan belum jelas keberadaannya hingga sekarang.
Selain puisi, Fitri Nganthi Wani juga menuliskan banyak quotes mengenai hidup, cinta, keluarga, persahabatan, hingga kematian.
Sepanjang membaca tulisan-tulisan ini, saya seolah mendapatkan suntikan energi. Tulisannya sarat akan makna sebuah perjuangan dan perlawanan. Khususnya dari seorang perempuan, untuk perempuan.
Penulis banyak menyinggung juga mengenai patriarki dan kecenderungan seseorang untuk mengakhiri hidup. Namun meskipun hidup ini sepertinya sungguh berat untuk dilanjutkan, tapi penulis berpesan agar kita tetap selalu semangat.
Jangan mati sebelum berguna. Jangan mengakhiri kehidupan sebelum kita menjadi seseorang yang bermanfaat. Setidaknya untuk diri sendiri, dengan mencintai diri apa adanya tanpa butuh validasi dari dunia luar.
Buku ini adalah bentuk self-reminder dari penulis saat berada dalam fase terberat dalam hidupnya. Meskipun terkesan menjadi sesuatu yang sangat pribadi, tapi rasanya saya sebagai pembaca bisa relate dengan banyak hal yang dituliskan.
Menurut penulis, puisi adalah salah satu bentuk terapi baginya. Ia bisa puas mengumpat, menghujat, dan tidak menahan diri dari apa pun yang hendak ia sampaikan.
Salah satu kutipan pendek yang saya sukai adalah ini:
"Perempuan memang begini. Kalau tidak melawan, tidak akan menawan".
Dan memang, ada banyak sekali nada perlawanan yang diserukan oleh penulis. Suara-suara yang selama ini teredam karena tidak berani diungkapkan, berhasil diwakili oleh puisi-puisi dalam buku ini.
Selain itu, salah satu bagian yang tak kalah menarik adalah puisi-puisi yang bercerita tentang sosok ibu dan bapaknya. Tentang bagaimana ia berusaha menjadi seperti ibunya yang merupakan perempuan yang kuat dan tegar, tapi nyatanya ia tidak mampu. Juga tentang kesan-kesan yang ditinggalkan oleh sosok bapak sebelum ia pergi.
Ada beberapa puisi yang menggambarkan tentang inner-child dan bagaimana penulis berusaha survive dengan luka batin yang ia alami. Bagaimana ia pernah berkali-kali menderita karena ditinggalkan, tapi berupaya bangkit dan berdiri tegak kembali.
Bagi kamu yang pernah mengalami hal yang serupa, puisi-puisi dalam buku Jangan Mati Sebelum Berguna adalah sebuah buku yang bisa mewakili perasaanmu.
Baca Juga
-
Ulasan Buku Berpikir Non-Linier, Mekanisme Pengambilan Keputusan dalam Otak
-
Ulasan Buku The Little Furball, Kisah Manis tentang Menghadapi Perpisahan
-
Ulasan Buku I'm (not) Perfect, Menyorot Ragam Stigma tentang Perempuan
-
Ulasan Buku Dolpha: Empat Anak Sahabat Laut, Petualangan Seru Anak Pesisir
-
Ulasan Buku 365 Ideas of Happiness, Ide Kreatif untuk Memantik Kebahagiaan
Artikel Terkait
-
4 Skincare Berbahan Beta Glucan, Lembapkan Kulit Lebih dari Hyaluronic Acid
-
Jangan Takut Berbisnis, Ini Pilihan Program Bantuan Untuk Perempuan Wirausaha
-
Review Novel 'Entrok': Perjalanan Perempuan dalam Ketidakadilan Sosial
-
Antara Doa dan Pintu yang Tertutup: Memahami Sajak Joko Pinurbo
-
Femisida Intim di Balik Pembunuhan Jurnalis Juwita oleh Anggota TNI AL
Ulasan
-
Warung Nasi Goreng Binjai, Tempat Kuliner Malam Penuh Rasa di Pekanbaru
-
Review Novel 'Kerumunan Terakhir': Viral di Medsos, Sepi di Dunia Nyata
-
Menelaah Film Forrest Gump': Menyentuh atau Cuma Manipulatif?
-
Sate Padang Bundo Kanduang, Rasa Asli Minangkabau yang Menggoda Selera
-
Ulasan Buku Setengah Jalan, Koleksi Esai Komedi untuk Para Calon Komika
Terkini
-
Keluar SM dengan Wendy, Yeri Red Velvet Tulis Pesan untuk Fans
-
4 OOTD Minimalis ala Yerin GFRIEND, Cocok untuk Gaya Harian yang Effortless
-
Piala Asia U-17: Ketika Anak-Anak Garuda Tak Sengaja Permalukan Pundit Sepak Bola Senior
-
Penalaran Kata 'Mundhut': Sama-sama Predikat Kalimat, tapi Dilarang Ambigu!
-
Mudah Ditiru! 4 Gaya Hangout ala Bona WJSN yang Wajib Dicoba