Salah satu karakteristik dari novel dengan tokoh anak-anak adalah jalan cerita yang biasanya lebih sederhana dan sarat akan nilai-nilai pembelajaran. Kisah-kisahnya juga cenderung heartwarming, mampu membuat suasana hati kita menjadi hangat.
Bagi kamu yang sedang ingin menyelingi kesibukan dengan kegiatan membaca buku anak, berikut ini 4 rekomendasi buku dengan karakter anak-anak yang tetap relevan untuk dinikmati oleh segala usia!
1. Le Petit Prince karya Antoine de Saint-Exupéry
Rekomendasi pertama adalah buku yang bercerita tentang seorang pilot yang bertemu dengan sosok pangeran kecil . Pangeran ini berasal dari luar angkasa, namun terjebak di tengah-tengah gurun Sahara. Lewat pertemuan itu, mereka banyak berdialog dan bertukar ide tentang hal-hal sederhana yang kerap dilupakan oleh banyak orang seiring mereka tumbuh dewasa.
2. Totto-Chan karya Tetsuko Kuroyanagi
Selanjutnya adalah novel populer karya penulis Jepang dengan tokoh anak perempuan yang akrab disapa Totto-Chan. Tingkah polos ala anak-anak dan besarnya rasa keingintahuan mereka digambarkan dengan baik dalam novel Totto-Chan. Selain itu, banyak pelajaran mengenai dunia parenting, pendidikan, hingga nilai-nilai persahabatan yang disajikan dalam novel yang diambil dari kisah nyata penulis ini.
3. Serial Anak Nusantara karya Tere Liye
Sebagaimana judulnya, Serial Anak Nusantara mengangkat cerita anak-anak Indonesia dengan latar belakang yang berbeda-beda. Ada banyak nilai moral yang bisa dipetik dari perjalanan anak-anak luar biasa yang ada di ke-8 serial ini. Yakni kisah tentang Si Anak Spesial, Si Anak Pintar, Si Anak Pemberani, Si Anak Kuat, Si Anak Cahaya, Si Anak Badai, Si Anak Pelangi, hingga Si Anak Savana. Dengan tokoh anak-anak beserta petualangan seru mereka masing-masing, serial ini adalah bacaan yang cocok dinikmati oleh segala usia!
4. Serial Mata karya Okky Madasari
Hampir sama dengan Serial Anak Nusantara, Serial Mata ini adalah tetralogi novel yang mengangkat latar dari berbagai tempat menarik Indonesia. Bersama sosok anak perempuan bernama Mata, pembaca akan diajak berpetualang ke tempat-tempat menarik, mulai dari Belu, Ternate, hingga Wakatobi.
Yang menjadi pembeda antara serial yang satu ini dengan buku-buku anak lain adalah ide cerita yang lebih berani dalam mengeksplor beragam isu, seperti pendidikan, budaya, hingga aspek kemanusiaan.
Nah, itulah tadi 4 rekomendasi buku anak namun dapat dibaca oleh orang dewasa maupun segala usia. Bagi kamu yang saat ini sedang jenuh, membaca buku-buku di atas semoga bisa menjadi hiburan yang ringan namun tetap bermakna!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Novel 'Dua Belas Pasang Mata', Pengabdian Guru di Tengah Krisis Peperangan
-
Inspiratif! Ulasan Buku Antologi Puisi 'Kita Hanya Sesingkat Kata Rindu'
-
Ulasan Buku Patah Paling Ikhlas, Kumpulan Quotes Menenangkan Saat Galau
-
Ulasan Buku Bucket List: Khayal-Khayal Dahulu, Keliling Dunia Kemudian
-
Ulasan Buku Tahu Gak Tahu, Bahas Fenomena Sosial Lewat Ilustrasi yang Unik
Artikel Terkait
-
Ulasan Novel Takbir Rindu di Istanbul, Memperjuangkan Cinta atau Cita-Cita?
-
Novel 'Dua Belas Pasang Mata', Pengabdian Guru di Tengah Krisis Peperangan
-
Novel Kokokan Mencari Arumbawangi, Dongeng Pedesaan yang Menghangatkan Hati
-
Tips Dee Lestari Atasi Writers Block, Tak Harus Liburan ke Bali!
-
Persija Jadi Alasan Jakmania Pilih Pram-Rano di Pilkada DKI? Ini Kata Pentolannya
Ulasan
-
Kisah Persahabatan yang Mengubah Segalanya dalam Novel The Shark Caller
-
Ulasan Film 'Bila Esok Ibu Tiada', Ada Rahasia di Balik Senyum Ibu
-
Menggali Budaya dari Hidangan Sulawesi Selatan dalam Novel Kisah dari Dapur
-
Ulasan Novel Takbir Rindu di Istanbul, Memperjuangkan Cinta atau Cita-Cita?
-
Novel 'Dua Belas Pasang Mata', Pengabdian Guru di Tengah Krisis Peperangan
Terkini
-
3 Cleansing Balm Mengandung Salicylic Acid untuk Pemilik Kulit Berjerawat
-
Media Vietnam Soroti Cara Erick Thohir 'Ekspor' Pemain Indonesia, Ada Apa?
-
4 Inspirasi Outfit Kasual ala Oh Ye-ju yang Pas untuk Daily Wear!
-
Intip Harga Tiket Konser Linkin Park di Jakarta 2025, Mulai Rp1,55 Juta
-
3 Rekomendasi Milk Cleanser dari Brand Lokal Terbaik, Harga Mulai 8 Ribuan!