Bandung dikenal sebagai kota pendidikan dengan banyak pilihan perguruan tinggi, termasuk beberapa universitas swasta ternama. Selain itu, universitas swasta di Bandung menawarkan beragam program studi yang berkualitas.
Apalagi, kampus-kampus swasta tersebut sudah dilengkapi dengan fasilitas modern dan lingkungan belajar yang kondusif. Dengan reputasi yang terus berkembang, universitas-universitas ini tidak hanya menarik minat mahasiswa lokal, tetapi juga dari berbagai daerah di Indonesia hingga mancanegara. Apa saja universitasnya?
1. Telkom University
Telkom University adalah salah satu universitas swasta di Bandung. Kampus ini dilengkapi dengan berbagai fasilitas yang mempermudah proses pembelajaran, seperti laboratorium dan perpustakaan.
Selain itu, Telkom University juga memiliki fasilitas olahraga yang lengkap, termasuk pusat kebugaran, kolam renang, dan stadion basket yang mewah, semuanya dapat digunakan oleh mahasiswa.
Universitas ini resmi berdiri pada 14 Agustus 2013 dan berlokasi di Jl. Telekomunikasi No. 1, Terusan Buahbatu - Bojongsoang, Sukapura, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.
2. Universitas Katolik Parahyangan
Didirikan pada 17 Januari 1955, Universitas Katolik Parahyangan (Unpar) menjadi universitas katolik pertama di Indonesia. Beberapa program studi S1 yang tersedia di Unpar meliputi hukum, akuntansi, filsafat, dan informatika.
Berlokasi di Bandung, universitas ini telah mencapai berbagai prestasi di berbagai bidang, baik akademis maupun non-akademis. Salah satunya kemenangan Paduan Suara Mahasiswa (PSM) di The 51st Internationaler Chorwettbewerb yang diadakan di Spittal an der Drau, Austria.
Kampus Unpar terletak di Jl. Ciumbuleuit No.94, Hegarmanah, Kota Bandung, Jawa Barat.
3. Universitas Pasundan
Universitas Pasundan (Unpas) adalah salah satu universitas swasta di Bandung yang telah berdiri sejak 14 November 1960. Sebagai salah satu perguruan tinggi swasta pilihan, Unpas menarik minat mahasiswa dari berbagai daerah.
Pada 28 Desember 2018, universitas ini meraih akreditasi A dari BAN PT. Di bulan April 2021, Unpas berhasil masuk peringkat ke-10 sebagai PTS terbaik menurut UniRank, dengan penilaian yang didasarkan pada tersedianya program sarjana dan pascasarjana serta penerapan sistem pendidikan tatap muka.
4. Universitas Kristen Maranatha
Universitas Kristen Maranatha, yang berdiri pada 11 September 1965, adalah salah satu universitas terkemuka di Bandung. Untuk masuk ke universitas ini, terdapat berbagai pilihan program, termasuk beasiswa internal, eksternal, dan beasiswa khusus.
Selain itu, proses penerimaan mahasiswa juga bisa dilakukan melalui jalur reguler. Universitas ini memiliki fasilitas yang cukup lengkap, mulai dari ruang teater, rumah sakit gigi dan mulut, galeri, perpustakaan, hingga gedung workshop.
Universitas swasta di Bandung ini menawarkan 9 fakultas dengan 29 program studi, beberapa di antaranya ilmu hukum, teknik sipil, dan kedokteran. Kampus ini berlokasi di Jl. Prof. drg. Surya Sumantri, M.P.H. No. 65, Bandung.
5. Universitas Komputer Indonesia
Universitas Komputer Indonesia, atau dikenal sebagai UNIKOM, adalah salah satu universitas swasta terbaik di Bandung. Didirikan pada tahun 2000, universitas swasta di Bandung ini telah meraih berbagai prestasi yang membanggakan.
Program studi S1 di UNIKOM cukup beragam, termasuk Desain Komunikasi Visual (DKV), Sastra Inggris, dan Ilmu Komunikasi.
Kampus ini juga menyediakan fasilitas yang lengkap, seperti Medical Center, lapangan futsal, perpustakaan, dan stasiun Unikom Radio. UNIKOM berlokasi di Jl. Dipati Ukur No.112-116, Lebak Gede, Bandung.
Dengan berbagai keunggulan yang ditawarkan, universitas swasta di Bandung menjadi pilihan tepat bagi mereka yang mencari pendidikan berkualitas.
Fasilitas lengkap, program studi yang beragam, serta lingkungan akademis yang mendukung, menjadikan universitas-universitas ini sebagai tempat ideal untuk mengembangkan potensi diri.
Baca Juga
-
Mengenal Keindahan Pulau Komodo: Daya Tarik, Lokasi, dan Harga Tiketnya
-
6 Rekomendasi Sepatu New Balance dengan Desain Keren dan Nyaman Dipakai
-
6 Kolam Renang di Cirebon dengan Fasilitas Lengkap untuk Keluarga
-
10 Tempat Wisata di Lembang yang Wajib Dikunjungi, Mana Favoritmu?
-
Gunung Tangkuban Perahu: Daya Tarik, Fasilitas, dan Harga Tiket Masuk
Artikel Terkait
-
iPhone 16 Diblokir? Apple Siapkan Investasi Rp158 Miliar di Bandung
-
Pakar Ungkap Cara Bedakan Hasil Survei Pemilu yang Objektif dengan Abal-Abal, Masyarakat Harus Jeli
-
7 Potret Kehidupan Baru Oki Setiana Dewi di Mesir, Hangat Ditemani Keluarga
-
Viral Spanduk Jasa Kilat Gelar Akademik UI: Tawarkan Testimoni Bahlil, Publik Ketar-ketir
-
Sukses Digelar di 3 Kota, Workshop Suara.com dan UAJY Diikuti Ratusan Content Creator
Ulasan
-
Ulasan Buku Insecurity is My Middle Name: Refleksi tentang Penerimaan Diri
-
4 Toko Kain Lokal Terbaik, Temukan Kain Impianmu di Sini!
-
Ulasan Buku Hal-Hal yang Boleh dan Tak Boleh Kulakukan, Kunci Hidup Bahagia
-
Ulasan Film Raatchasan: Mengungkap Pelaku Pembunuh Berantai Para Remaja
-
Ulasan Buku 'Seseorang di Kaca', Refleksi Perasaan terhadap Orang Terkasih
Terkini
-
Liam Payne Dimakamkan Pekan Ini, Ada Lagu Penghormatan dan Dihadiri Seleb
-
Jadi Biksu Superstar, Ini Karakter Lee Seung Gi di Film Korea About Family
-
Badai Cedera Timnas Indonesia Kian Parah, Skuad Garuda Tak Full-skuad Lawan Jepang?
-
Laga Indonesia vs. Jepang: Ajang Pembuktian Shin Tae-yong ke Fans Garuda
-
3 Drama China Dibintangi Dai Jing Yao, Ada Passionate Love After Marriage