WM Entertainment Konfirmasi Jiho Akan Meninggalkan Agensi dan OH MY GIRL

Hikmawan Firdaus | Malinda Dirganingsih
WM Entertainment Konfirmasi Jiho Akan Meninggalkan Agensi dan OH MY GIRL
Jiho OH MY GIRL (Soompi)

WM Entertainment baru saja mengonfirmasi bahwa Jiho akan meninggalkan OH MY GIRL dan agensi, dan grup tersebut akan berlanjut sebagai enam anggota.

Melansir dari Koreaboo pada Senin (9/5/2022), dalam pernyataan yang dirilis ke berbagai media, WM Entertainment membagikan kabar kerpergian Jiho.

"Halo, ini WM Entertainment.

Pertama-tama, kami ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para penggemar yang telah mencintai dan mendukung OH MY GIRL.

Kami telah memperbarui kotrak kami dengan Hyojung, Mimi, YooA, Seunghee, Yubin, dan Arin, semuanya dari OH MY GIRL. Berdasarkan rasa saling percaya dan keyakinan yang telah kami bangun selama tujuh tahun terakhir, kami akan terus memberikan dukungan penuh kepada keenam anggota untuk aktif promosi di berbagai bidang.

Selain itu, kami ingin memberitahu Anda bahwa kontrak eksklusif Jiho dengan kami telah berakhir. Sehubungan dengan pilihannya untuk berjalan menuju jalan baru dan mimpi baru dan setelah diskusi panjang dan mendalam dengan perusahaan dan para anggota, keputusan telah dibuat.

Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada Jiho karena telah bersama kami selama tujuh tahun dan kami akan terus mendukung kegiatannya di masa depan.

Keenam anggota akan terus berpromosi sebagai OH MY GIRL. Kami akan bekerja di awal yang baru dan citra yang lebih baik, jadi tolong terus beri mereka cinta dan dukungan Anda." - WM Entertainment

Jiho dilaporkan ingin memperluas bakatnya sebagai seorang seniman dan banyak agensi yang telah menghubunginya, berharap dia bergabung dengan mereka.

Kim Jiho atau biasa di sapa Jiho lahir pada tahun 1997 di Okcheon, Chungcheong Utara, Korea Selatan dan memulai debutnya pada tahun 2015 denagn mini album 'Oh My Girl'. Sejak itu, mereka memantapkan diri sebagai girl grup perwakilan dari generasi ke-3 dengan merilis lagu-lagu hit seperti Dun Dun Dance, Dolphin, Nonstop dan Secret Garden.

Mereka juga membuat comeback yang sukses dengan merilis album reguler ke-2 mereka 'Real Love' pada tanggal 28 Maret. Pada tanggol 30 bulan lalu, OH MY GIRL mengadakan Fanmeeting untuk memperingati 7 tahun debut mereka bertajuk 'MIRACLE International 7th Anniversary'. 

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak