Banjir Job! Peng Xiaoran Bintangi 6 Drama China di Paruh Pertama 2022

Candra Kartiko | Awalia Fitriyani
Banjir Job! Peng Xiaoran Bintangi 6 Drama China di Paruh Pertama 2022
Peng Xiaoran (weibo.com/u/3617364884)

Peng Xiaoran merupakan aktris China yang dikenal melalui drama Goodbye My Princess yang tayang pada 2019 silam. Namun, di tengah popularitasnya yang sedang naik, dirinya sempat hiatus di tahun 2020. Ia melakukan comeback pada 2021 sebagai pemeran pendukung dalam drama Faith Makes Great dan Refinement of Faith.

Melalui drama Jun Jiu Ling yang mengudara selama September hingga Oktober 2021, Peng Xiaoran meraih kembali popularitasnya setelah drama ini menjadi hits. Di paruh pertama 2022 sendiri, Peng Xiaoran telah dikonfirmasi sebagai pemeran utama wanita dalam 6 drama China berikut ini.

1. To Our Dreamland of Ice

To Our Dreamland of Ice (Mydramalist)
To Our Dreamland of Ice (Mydramalist)

Drama pertama adalah To Our Dreamland of Ice yang terdiri dari 2 cerita. Peng Xiaoran dan Chen Ruoxuan menjadi pemeran utama untuk cerita pertama yang berlatar di tahun 1980. Chen Ruoxuan berperan sebagai seorang ice skater muda bernama Yan Zhenhua. Sedangkan Peng Xiaoran memerankan karakter Li Binghe, pasangan skating Yan Zhenhua.

2. Romance of a Twin Flower

Romance of a Twin Flower (Mydramalist)
Romance of a Twin Flower (Mydramalist)

Selanjutnya, ada Romance of a Twin Flower yang dibintangi Peng Xiaoran dan Ding Yuxi. Drama ini diadaptasi dari novel The Dreamer in the Spring Boudoir karya Bai Lu Cheng Shuang. Ceritanya berfokus pada seorang gadis jenius bernama Ji Man (Peng Xiaoran) yang mengalami amnesia dan secara misterius menggantikan saudara kembarnya memasuki Manor Hou. Dengan kecerdasannya, ia menarik perhatian Tuan Muda Ning Yuxuan (Ding Yuxi) yang dingin dan arogan dari Manor Hou.

3. Hua Mei

Hua Mei (Mydramalist)
Hua Mei (Mydramalist)

Hua Mei telah menyelesaikan proses syuting pada Juni 2022 lalu. Dalam drama ini, Peng Xiaoran bekerja sama dengan Liu Xueyi, Jian Renzi, Ding Yongdai, dan Shi Yanfei. Drama yang diperkirakan mengudara dengan 40 episode ini menyajikan cerita seputar mata-mata yang dibalut dengan genre roman.

4. The Legend of Ba Qing

The Legend of Ba Qing (Mydramalist)
The Legend of Ba Qing (Mydramalist)

Peng Xiaoran didapuk menjadi pemeran utama wanita kedua dalam drama sejarah bertajuk The Legend of Ba Qing. Drama ini juga dibintangi oleh Fan Bingbing, Dylan Kuo, Yan Yikuan, Li Chen, dan Ma Su. Kisahnya berisi tentang kehidupan wanita terkaya dari Dinasti Qin, yakni Ba Qing (Fan Bingbing). Karakter yang diperankan Peng Xiaoran bernama Ba Qifu. Namun, drama ini memiliki kesempatan yang kecil untuk tayang dikarenakan skandal penghindaran pajak yang melibatkan Fan Bingbing.

5. My Talent Neighbour

My Talent Neighbour (Mydramalist)
My Talent Neighbour (Mydramalist)

Dibintangi Peng Xiaoran dan Elvis Han, My Talent Neighbour menceritakan tentang seorang insinyur jenius bernama Chen Xiao (Elvis Han) dan headhunter Shen Nuo (Peng Xiaoran) yang bekerja sama untuk menciptakan teknologi kecerdasan buatan terbaik. Drama ini dikemas dalam 36 episode dan akan ditayangkan melalui platform Youku.

6. Novoland: The Princess From Plateau

Peng Xiaoran, Novoland: The Princess From Plateau (Mydramalist)
Peng Xiaoran, Novoland: The Princess From Plateau (Mydramalist)

Drama yang satu ini merupakan bagian dari Novoland Universe. Terdapat 6 pemeran utama yang telah dikonfirmasi, yakni Feng Shaofeng, Peng Xiaoran, Zhu Zhengting, Cheng Xiaomeng, Kim Jin, dan Liu Mengrui. Peng Xiaoran berperan sebagai Ye Lingshuang yang bersahabat dengan putri ketujuh dari Ye Bei, Qi Hairui (Liu Mengrui).

Saat Qi Hairui bunuh diri untuk menyelamatkan kerajaan dan rakyatnya, Ye Lingshuang bersumpah untuk membalas dendam dan akhirnya mengganti identitasnya menjadi Bai Lu. Ia menyelinap ke istana untuk membunuh Kaisar Gao, Yu Xiuming (Feng Shaofeng), yang telah membuat Kerajaan Ye Bei berantakan dan mengakibatkan sahabatnya mengakhiri hidupnya dengan putus asa.

Selain 6 drama China yang disebutkan di atas, Peng Xiaoran dirumorkan menjadi pemeran utama dalam drama Ban Ri Cang Sang Ban Ri Mei Ren, Kill Me Love Me, Ageless Love, Wan Qing Si, dan Queen of the Sea. Dirinya juga menjadi kandidat kuat untuk posisi pemeran utama dalam drama Sifang Pavillion bersama Zheng Yecheng.

Itu tadi 6 drama China Peng Xiaoran yang telah dikonfirmasi sepanjang paruh pertama tahun 2022. Dari drama yang belum tayang, drama mana yang paling kamu nantikan?

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak