Belakangan ini, terdapat banyak berita palsu tentang artis Korea yang beredar. Selain menyesatkan masyarakat, berita palsu ini juga merugikan artis terkait karena menimbulkan banyak kesalahpahaman. Oleh sebab itu, beberapa artis telah memilih jalur hukum untuk menindak tegas para penyebar berita palsu tersebut.
Sayangnya, meski telah banyak digugat oleh berbagai pihak, penyebar berita palsu nampak tak jera dan justru semakin gencar menyebarkan berita palsu lainnya. Belum lama ini, dua member SBS 'Running Man', Song Jihyo dan Kim Jong Kook, bahkan menjadi sasaran berita palsu.
Mengutip kbizoom, baru-baru ini seorang YouTuber mengunggah video berjudul "Rumah yang akan ditempati Song Ji Hyo dan Kim Jong Kook setelah menikah. Pengumuman resmi ibu Kim Jong Kook" di kanal YouTube-nya.
Video itu dipenuhi dengan berita palsu berdasarkan sumber-sumber palsu yang mengklaim bahwa Kim Jong Kook mengumumkan pernikahannya dengan Song Ji Hyo di sebuah konser.
Menurut penyebar berita palsu tersebut Kim Jong Kook mengatakan, "Aku telah memutuskan untuk menghabiskan hidupku bersama dengan orang yang berdiri di sampingku selama masa-masa yang paling menantang dan sulit." YouTuber tersebut juga mengklaim bahwa agensi Kim Jong Kook dan Song Ji Hyo telah mengonfirmasi kabar ini.
Meskipun berita itu jelas palsu dan dibuat untuk menciptakan sensasi, sayangnya beberapa netizen mempercayai berita bohong ini. Di bawah bagian komentar dari video yang disebutkan di atas, ada orang yang menulis hal-hal seperti "Mereka membuat pasangan yang sempurna," dan "Aku mendukung mereka."
Sebelumnya pada 16 Agustus lalu, YouTuber ini juga mengunggah video yang mengklaim bahwa Shin Ji dan Kim Jong Min akan menikah. Video itu pun menarik banyak perhatian dan mendapatkan 310,000 views dalam dua hari.
Menurut laporan media, YouTuber ini menyebarkan berita palsu demi menambah pundi-pundi uangnya. Saluran YouTube ini menyebarkan rata-rata 3 hingga 4 berita palsu setiap hari, memperoleh total 20,911,132 views dan lebih dari 186,000 subscribers.
Dengan perolehan views sebanyak itu, situs Social Blade yang menganalisis pendapatan YouTuber memperkirakan bahwa pendapatan bulanan YouTuber ini mencapai 190 juta won (sekitar Rp2,1 miliar).
Itulah kabar terbaru soal pernikahan palsu Song Ji Hyo dan Kim Jong Kook yang sengaja dibuat oleh seorang YouTuber demi jumlah views dan subscribers. Bagaimana pendapatmu soal masalah ini?