Kesal Ditanyai Tentang Aktor Lain, Lee Dong Wook Edukasi Penggemar Universe

Hikmawan Firdaus | Trisha Caicartica
Kesal Ditanyai Tentang Aktor Lain, Lee Dong Wook Edukasi Penggemar Universe
Lee Dong Wook (Instagram.com/leedongwook_official)

Pada tanggal 14 Agustus 2022, Lee Dong Wook baru saja membuka akun Universe pribadinya bersamaan dengan pembukaan akun dua aktor lainnya, Kim Bum dan Yoo Yeon Seok. Tak lama setelah pembukaan akunnya, Lee Dong Wook viral karena berkenalan dengan cara yang menggemaskan dengan para penggemar di platform tersebut.

Namun belum lama ini, Lee Dong Wook nampak kesal karena beberapa penggemar tanpa henti memintanya untuk membagikan foto dari lawan mainnya di drama 'Tale of the Nine Tailed,' Kim Bum. Ia pun berbicara tentang perasaan risihnya dan mencoba memberi 'edukasi' tentang sopan santun kepada para penggemar melalui Universe.

Melansir Allkpop, aktor itu menyatakan, "Mintalah padanya sendiri. Mengapa kalian meminta kepadaku? Pergilah minta kepada Bummie sendiri untuk mengirimkan kalian foto. Bicaralah tentang pesan Bummie di sana. Tidak, tidak, aku tidak cemburu. Beberapa dari kalian pasti belum mengetahui kepribadianku dengan baik. Mengapa aku berbicara tentang aktor lain di sini di aplikasi ini?"

Lee Dong Wook melanjutkan, "Saat (siaran) 'V Live' juga. Mengapa selalu ada orang yang bertanya kepadaku tentang aktor lain? Jangan mengatakan bahwa aku cemburu, aku benar-benar tidak cemburu. Aku hanya mencoba menjelaskan hal-hal dengan jelas, dengan cara yang dapat dipahami semua orang."

Ia pun dengan tegas meminta para penggemar menghentikan sikap buruk mereka, "Berhentilah bersikap tak sopan hanya karena ini adalah aplikasi perpesanan. Aku di sini untuk bersenang-senang dengan penggemarku, membicarakan hal-hal baik dan tertawa bersama. Jadi mengapa ada orang yang mencoba menghalangi itu? Aku tidak marah. Tapi sudah waktunya aku membahas ini setidaknya sekali."

Aktor itu kemudian menyimpulkan, "Aku tidak kesal atau marah. Aku sedang berbicara tentang etiket dasar. Ketika datang untuk menangani hal-hal semacam ini, aku kira hanya menggunakan pesan teks bisa membuat frustrasi. Aku tidak marah, jadi jangan salah paham." 

Netizen pun memuji aktor Lee Dong Wook atas pernyataan tegasnya terhadap beberapa penggemar yang meminta sang aktor berbagi foto dari lawan mainnya. 

"Ada begitu banyak orang di luar sana yang bahkan tidak memiliki sopan santun yang paling dasar," 

"Ini seperti ketika anggota grup idola melakukan siaran 'V Live' dan para penggemar benar-benar hanya bertanya tentang anggota 'B' atau 'C'. Sangat menyebalkan,"

 "Aku sangat tak menyukai orang yang berbicara tentang idola atau artis lain di depan seorang idola,"

 "Senang dia memperjelasnya! Ini adalah sopan santun dasar!" 

"Terus-menerus bertanya tentang orang lain yang bahkan tidak ada di sana.. orang-orang seperti itu adalah yang terburuk," 

"Dia mengatakannya dengan baik. Tapi masalahnya adalah, apakah orang-orang yang terus melakukan hal itu dapat memahami apa yang dia bicarakan?"

Bagaimana tanggapanmu soal reaksi Lee Dong Wook terhadap ulah penggemar yang menurutnya tak sopan itu? Berikan pendapatmu di kolom komentar, ya!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak