4 Poin Penting dalam Cerita Manga One Piece Chapter 1061

Ayu Nabila | alamanda azis
4 Poin Penting dalam Cerita Manga One Piece Chapter 1061
Cover page One Piece 1060. (One Piece Fandom Wiki)

Dikarenakan menurut informasi manga One Piece minggu depan akan libur, maka bisa jadi manga One Piece Chapter 1061 ini merupakan chapter terakhir yang dirilis di bulan September 2022.

Dalam manga One Piece Chapter 1061 ini yang baru saja di rilis, ada beberapa point cerita yang bisa jadi menarik untuk kita bahas bersama. Berikut ini kami sampaikan beberapa poin penting yang terdapat di manga One Piece Chapter 1061 kali ini yang berjudl “Egghead The Island Of The Future.”

1. Serangan Hiu Robot

Manga One Piece Chapter 1061 ini di buka dengan scene yang menampilkan bahwa kapal bajak laut Topi Jerami bersiap untuk dilahap oleh seekor hiu raksasa dari bawah permukaan lautan. Ditampilkan juga gambaran bahwa Luffy sedang mencoba menangkap Chopper yang terpelanting keluar dari kapal Thousand Sunny.

Tak hanya Chopper yang tengah terpelanting, tetapi ada juga salah satu anggota Super Nova yakni  Jewelry Bonney yang juga terbang keluar dari kapal. Melihat hal berbahaya seperti ini kemudian Luffy berusaha untuk menyelamatkan mereka, tapi akhirnya hal tersebut justru membuat Luffy juga ikut tercebur kedalam lautan. Saat Luffy tercebur membuat Jinbei kemudian tergerak untuk menolong Luffy dan yang lainnya.

Ketika hiu raksasa mencoba melahap Thousand Sunny, berkat kecanggihan teknologi yang dimiliki Thousand Sunny akhirnya mampu menghindari gigitan hiu tersebut. Ternyata hiu tersebut merupakan sebuah robot. Serangan hiu robot pun tak berhenti begitu saja, ternyata dari dalam mulut hiu tersebut mampu mengeluarkan tembakan misil yang membuat kapal Thousand Sunny kemudian meledak terkena tembakan.

2. Anggota Sword

Di sebuah wilayah dekat pulau Egghead terdapat pangkalan angkatan laut yang dinamai G14, terlihat  ada Tashigi yang sedang berbincang dengan beberapa anak yang menjadi korban dari penelitian Caesar Clown saat di Arc Punk Hazard.

Di pangkalan ini juga diperlihatkan beberapa anggota Sword yang baru diperlihatkan kepada pembaca. Dalam sebuah panel terlihat Helmeppo dan Hibari tengah berlutut meminta agar para anggota Sword lainnya segera membebaskan Koby dari Yonkou Kurohige. Helmeppo berujar bahwa mereka sebaiknya meminjam Seraphim kepada Dr. Vegapunk.

Namun salah satu anggota Sword yang ada yakni Prince Grus meminta Hibari dan Helmeppo untuk tenang dalam menghadapi situasi yang tengah di hadapi.

3. Pulau EggHead

Setelah tercebur ke dalam lautan kemudian digambarkan Luffy, Jinbei, Chopper, dan Bonney selamat dan tengah mengeringkan badannya di sebuah gua dekat pantai Pulau Egghead.

Di dalam gua ini mereka melakukan perbincangan, Bonney mengatakan bahwa pulau Egghead ini adalah pulau milik pemerintahan dunia yang di dalamnya ada fasilitas laboratorium milik Dr. Vegapunk. Bonney pula mengatakan bahwa kedatangan dirinya memang sedang ada urusan dengan Dr. Vegapunk.

4. Mengaku Dr. Vegapunk

Para kru bajak laut Topi Jerami yang sebelumnya diserang oleh Hiu Robot Raksasa kemudian bertemu dengan Robot Raksasa yang kemudian memukul Hiu Robot Raksasa Tersebut sampai dengan tak sadarkan diri. Robot raksasa tersebut kemudian meletakan kapal Thousand Sunny di kedua telapak tangannya dan mengangkatnya dari air laut. Terlihat ada seseorang yang keluar dari dalam robot raksasa tersebut.

Melihat seseorang yang keluar dari Robot Raksasa tersebut kemudian Franky berterima kasih kepadanya karena telah menyelamatkan mereka, namun seseorang yang ternyata merupakan seorang wanita muda kemudian malah berkata bahwa dirinya sedang tidak sedang menyelamatkan para kru bajak laut Topi Jerami.

Wanita tersebut menganggap bahwa kapal Thousand Sunny merupakan sebuah harta rampasan. Tak berselang lama kemudian wanita tersebut memperkenalkan diri sebagai Dr. Vegapunk. 

Nah itu tadi empat poin cerita penting yang terdapat di manga One Piece Chapter 1061 berjudul “Egghead The Future Island”.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak